Warung Soto di Jogja – Siapa sangka kota Jogja bukan hanya terkenal dengan gudegnya saja namun juga menjadi memiliki banyak pilihan soto enak yang wajib dicicipi
Hidangan berkuah yang satu ini cocok sekali dinikmati di siang hari. isiannya yang melimpah bisa menjadi pilihan menu yang mengenyangkan.
Ada banyak warung soto di Jogja yang menjual soto enak dan dijamin bikin nagih. Penasaran dengan sederet warung soto di Jogja yang rasanya enak? Berikut ulasan selengkapnya.
1. Soto Pak Soleh Al – Barokah
- Alamat: Jl. Wiratama No.84, Tegalrejo, Kec. Tegalrejo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55244
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.30–15.00
- Nomor Telepon: 0274560584
- Peta Lokasi: Google Maps
Soto pak Soleh Al barokah berada di kawasan jalan Wiratama nomor 84, Tegalrejo kecamatan Tegalrejo kota Yogyakarta yang buka sejak pukul 06.30 cocok dijadikan sebagai tempat untuk sarapan.
Warung soto yang satu ini kerap menjadi langganan para pejabat dan artis karena rasanya yang terkenal istimewa serta menjadi salah satu warung soto legendaris karena sudah ada sejak tahun 1950.
Saat itu pak Soleh menjajakan sotonya dengan berkeliling serta mangkal di alun-alun. Berkat usaha tersebut kini warung soto pak Soleh sudah memiliki beberapa cabang di kota Jogja.
Salah satu yang istimewa soto di sini memiliki isian daging yang melimpah, kemudian ditambahkan beberapa item lain seperti kubis, tauge, seledri serta taburan daun bawang.
Kunjungi juga: 29 Tempat Nongkrong di Jogja
2. Soto Pak Marto
- Alamat: Jl. Letjen S.Parman No.44, Notoprajan, Ngampilan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55142
- Jam Operasional: Setiap Hari 05.30–14.30
- Nomor Telepon: –
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi warung soto enak di Jogja yang selanjutnya adalah warung soto pak Marto yang menjadi salah satu warung soto legendaris karena sudah buka mulai tahun 1960
Menjadi salah satu bukti sejarah perseroan kota Jogja yang sudah populer sejak lama dan terus eksis hingga kini serta masih mempertahankan cita rasanya sejak dulu
Satu porsi soto disajikan dalam kuah bening dengan rasa gurih dari kaldu sapi membuatnya sangat istimewa. Isiannya juga cukup lengkap mulai dari daging sapi, tauge, tomat, kol dan daun bawang.
Anda juga bisa menambahkan topping berupa babat iso dan lidah. Kemudian terdapat juga makanan pendamping lain seperti perkedel sate dan gorengan.
3. Soto Sampah
- Alamat: Jl. Kranggan No.2, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55233
- Jam Operasional: Setiap Hari 07.00–03.00
- Nomor Telepon: 081804049686
- Peta Lokasi: Google Maps
Satu lagi warung soto di Jogja legendaris yang wajib masuk dalam daftar kunjungan anda yakni soto sampah yang sudah beroperasi sejak tahun 1970.
Mendengar namanya tentu cukup unik namun ternyata nama tersebut memiliki latar belakang tersendiri di mana penampilan hidangan soto yang cenderung berantakan.
Meski namanya tidak lazim namun semangkuk soto sampah dijamin bikin kenyang dan bikin ketagihan. Rasanya tidak biasa dengan kuah yang gurih ditambah dengan sambal dan kecap membuat rasanya semakin istimewa.
4. Soto Ayam IDOLA Pak NANANG
- Alamat: Gg. Putra Bangsa I No.53B, Warungboto, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55164
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–15.00
- Nomor Telepon: –
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi soto enak di Jogja yang wajib Sobat Seru cobain selanjutnya adalah Soto Ayam IDOLA Pak NANANG yang selalu rame, baik pada waktu sarapan apalagi pas jam makan siang. Karena memang sotonya enak banget, bahkan ada pelanggan yang menyebutkan bahwa Soto Ayam IDOLA Pak NANANG ini adalah yang soto paling enak di Jogja.
Apalagi dengan harga yang murmer banger, seporsinya dihargai cuma Rp 10.000 saja lo, kalian sudah dapat potongan daging yang besar-besar. Bisa dibilang porsinya cukup melimpah, bahkan tidak hanya banyak kuah saja, tapi isiannya juga banyak.
Rempahnya sangat terasa, apalagi ditambah perasan jeruk makin seger rasanya. Bisa dibilang sebagai racikan yang sempurna deh. Tipikal kuahnya berwarna kuning agak mirip dengan soto Lamongan.
Untuk pendampingnya juga lengkap, mulai dari sate usus, telur puyuh, kulit, dkk. Sedangkan untuk gorengnya tersedia bakwan, mendoan, sama kripik tempe. Biar makin gurih cobain juga kripik tempatnya. Ada juga ceker ayam yang tidak kalah enak.
5. Soto Pak Parno
- Alamat: Jl. Prawirotaman 3 No.711, Brontokusuman, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55143
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–13.00
- Nomor Telepon: 083861747027
- Peta Lokasi: Google Maps
Satu porsi soto pak parno dihargai sekitar 12.000 saja. Meski harganya murah meriah namun porsinya cukup banyak sehingga dijamin ngenyangin banget.
Salah satu menu spesial di tempat ini adalah soto lemak yang berisi potongan lemak atau gajeh. Dijamin rasanya enak maksimal terlebih dengan porsinya yang banyak.
Tidak heran jika warung soto pak parno tidak pernah sepi pengunjung bahkan kerap dijadikan sebagai pilihan menu sarapan. Untuk tipikal kuah soto sapinya tipe kuah bening. So buat kalian yang gemar soto bening, langsung saja datang kemari.
Warung soto di Pusat Kota Jogja, atau yang lebih tepatnya ada di daerah Prawirotaman ini mudah untuk kita temukan, letaknya sendiri ada di pinggir jalan.
6. Soto Ayam Pak Dalbe
- Alamat: Jl. Jend. Sudirman, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223
- Jam Operasional: Setiap Hari 05.30–13.30
- Nomor Telepon: 085328011344
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi warung soto di Jogja yang terkenal enak selanjutnya adalah soto ayam pak dalbe. Warung soto ini terletak di gang sempit yakni di kawasan jalan jenderal Sudirman, kecamatan gondokusumo kota Jogjakarta.
Warung soto ini memiliki tempat yang cukup terbatas namun soal rasa tidak perlu diragukan lagi.
Gimana hidangan soto di sini jenisnya soto ayam kampung dengan suwiran ayam yang tidak pelit dan dijamin bikin kenyang.
Anda juga bisa menambah lauk lain seperti sate dan gorengan. Semangkuk soto di sini dibanderol dengan harga yang bersahabat.
7. Soto Daging Sapi Lamongan Cak Ngun
- Alamat: Jl. Veteran No.12, Pandeyan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55161
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–17.00
- Nomor Telepon: 081259360834
- Peta Lokasi: Google Maps
Untuk Sobat Seru para pecinta soto Lamongan wajib mampir ke warungnya cak Ngun yang terletak di daerah Pandeyan. Di sekitar warung cak ngun ini memang ada beberapa warung soto Lamongan lainnya.
Untuk area parkir kendaraan di warung soto Lamongan cak ngun ini cukup terbatas, sehingga disarankan datang kemari dengan menggunakan motor saja ya, supaya lebih mudah.
Dijamin soto di warung cak ngun ini enak banget deh, dengan kuah yang seger berwarna kuning, serta diberi potongan daging yang melimpah dan besar-besar buat kita puas menikmatinya. Dengan tipikal kuah yang kaya rempah tapi tetap segar dan tidak buat kita eneg.
Untuk mendampingi kalian makan soto, ada juga pelengkap lain seperti tempe, perkedel, sate usus, sate telur puyuh dan aneka kerupuk.
8. SOTO AYAM PAK.GENIT
- Alamat: Kampung Gendeng, Jl. Rukun Pertiwi No.971.A, RT.84/RW.20, Baciro, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55225
- Jam Operasional: Setiap Hari 07.00–15.00
- Nomor Telepon: –
- Peta Lokasi: Google Maps
Tempat makan soto enak di Jogja berikutnya ada di warung soto ayam pak genit yang terletak di kampung gendeng, daerah Baciro. Soto di warung pak genit ini tipe kuah bening dengan citarasa yang sederhana akan tetapi tetap enak. Kuahnya tetap terasa rempahnya akan tetapi tidak berlebihan.
Makan di warung soto ayam pak genit ini akan memberikan nuansa yang berbeda, karena letaknya ada di pinggir rel, sehingga tidak jarang ketika kita makan kereta api lewat, menjadi pengalaman tersendiri.
Warung Soto di Bantul Yogyakarta
Untuk yang berada di daerah Bantul, nih ada beberapa rekomendasi tempat makan soto yang bisa kalian singgahi:
9. WARUNG SOTO KADIPIRO
- Alamat: Jl. Wates No.33, Kdipiro, Ngestiharjo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55182
- Jam Operasional: Setiap Hari 08.00–14.30
- Nomor Telepon: 081328785271
- Peta Lokasi: Google Maps
Soto Kadipiro berada di kawasan Kecamatan Kasihan, memiliki beberapa cabang yang berpusat di jalan Wates. warung soto yang satu ini letaknya cukup strategis yakni berada di pinggir jalan dengan suasana rumah makan kental dengan nuansa klasik
Isian soto juga cukup lengkap mulai dari suwiran daging ayam, kubis, seledri, tauge, perkedel serta bawang goreng. Lalu disiram dengan kuah soto yang bening dengan cita rasa gurih.
Di sini pengunjung juga bisa memilih aneka lauk tambahan seperti sate, ceker dan gorengan. Untuk menambah cita rasa Anda bisa menambahkan perasan jeruk nipis.
Warung soto ini sudah beroperasi sejak 1928 dan kini sudah dikelola oleh generasi ketiga namun tetap mempertahankan cita rasa khas keluarga yang otentik.
10. Soto Terbis
- Alamat: Jl. Wijoyo Mulyo No.23, Grujugan, Tamanan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–14.00
- Nomor Telepon: 085643449794
- Peta Lokasi: Google Maps
Jika kebetulan Anda tengah berada di kota Jogja maka jangan lupa mampir ke warung soto terbis yang berada di kawasan jalan Wijoyo Mulyo nomor 23, grujugan, Tamanan kecamatan bangun Tapan, kabupaten Bantul.
Di sini anda bukan hanya bisa merasakan soto yang nikmat namun juga bisa bersantai Karena tempatnya dikelilingi pepohonan yang super nyaman gimana beberapa gazebo bisa dijadikan tempat duduk untuk menyantap semangkuk soto hangat.
Pilihan lauk tambahannya juga tidak kalah enak mulai dari tahu bakso hingga tempe bacem.
11. Soto Daging Sapi Pak Sabar
- Alamat: Jl. Gedongkuning Selatan No.123, Pelem Mulong, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55198
- Jam Operasional: Setiap Hari 08.00–17.00
- Nomor Telepon: 08973022580
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi warung soto di Bantul yang selanjutnya adalah soto pak sabar yang berada di kawasan kecamatan bangun Tapan kabupaten Bantul kota Jogja.
Warung soto yang satu ini cukup populer karena rasa kuah soto yang rasa kuah soto yang segar dan dijamin bikin nagih.
Harga soto di sini memang terbilang cukup mahal namun namun dijamin nggak bikin nyesel karena potongan dagingnya yang banyak dengan porsi yang melimpah.
Soto di Sleman Yogjakarta
Selanjutnya Tempatwisataseru.com mengajak kalian untuk beranjak ke Kabupaten Sleman, yuk cobain beberapa tempat rekomended makan soto berikut ini:
12. Saoto Bathok Mbah Katrol
- Alamat: Sambisari, Purwomartani, Kec. Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55571
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–16.00
- Nomor Telepon: 081392144526
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi warung soto di Sleman yang tidak boleh dilewatkan yang pertama adalah warung saoto bathok Mbah katrol.
Warung soto yang satu ini cukup unik karena pada umumnya satu porsi soto disajikan menggunakan mangkuk, namun di sini sangat berbeda di mana soto disajikan dalam sebuah batok atau tempurung kelapa.
Di bagian bawahnya diberi penyangga kayu agar soto tetap aman dan tidak mudah tumpah.
Satu porsi soto berisi daging sapi, tauge, irisan seledri Serta taburan bawang goreng. Untuk kuah sotonya cenderung bening dengan rasa yang lebih segar.
13. Soto Daging Sapi Pak Ngadiran
- Alamat: VIII, Jl. Sanca No.120B, Karang Gayam, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–17.00
- Nomor Telepon: 087839487070
- Peta Lokasi: Google Maps
Soto pak ngadiran buka mulai pukul 06.00 pagi berada di kawasan jalan sanca nomor 120 b Karanggayam, Caturtunggal kecamatan Depok kabupaten Sleman kota Jogjakarta.
Soto di sini memiliki rasa yang istimewa dengan aroma kaldu sapi yang menyeruak dijamin bikin laper. Isian soto juga cukup lengkap mulai dari kubis, tauge, daun seledri serta potongan daging yang melimpah.
Anda bisa menambahkan bumbu racikan seperti sambal, jeruk, kecap biar rasanya makin mantap. Soto dagingnya disiram dengan kuah soto bening yang seger banget. Untuk potongan dagingnya juga lumayan banyak.
14. Soto Segeer Hj.Fatimah
- Alamat: Karang Gayam, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–15.00
- Nomor Telepon: 081393950703
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi tempat makan soto di Jogja yang terakhir ada di warung Soto Segeer Hj.Fatimah. Warung soto yang terletak di arang Gayam, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman ini menyajikan soto yang sangat enak.
Cerita menariknya bahkan presiden Jokowi pernah mampir makan soto disini. Tipe sotonya memang seger banget, sesuai dengan namanya, kuah kaldunya sangat terasa nikmat.
Sobat Seru bisa mencicipi soto ayam atau soto daging, keduanya sama-sama enak, dan disajikan dengan porsi yang lumayan banyak. Untuk makanan pendampingnya bisa mencoba tempe tepung, paru, usus, tahu bakso aneka sate-satean dan lainnya.
Penutup
Sampai di sini dulu ulasan lengkap dari kami, semoga informasi mengenai sederet warung soto di Jogja yang terkenal enak bisa bermanfaat. Sekian dan terima kasih.
Jangan lewatkan juga: 14 Restoran Seafood Enak di Jogja