Tempat Makan Soto di Bogor – Soto merupakan salah satu menu recommended untuk dinikmati di tengah cuaca dingin kota Bogor. Tidak heran jika soto Bogor sangat populer di kota hujan yang satu ini
Udara dingin kota Bogor memang paling pas untuk menikmati kuliner yang satu ini. Salah satu jenis soto Bogor yang cukup terkenal adalah soto mie yang dibuat dari bihun, mie kuning dan dicampur dengan daging sapi serta kikil.
Rasanya enak dan gurih serta makin sempurna disantap bareng risoles dan lobak. Selain soto mie di kota Bogor terdapat banyak soto lain yang nggak kalah enak
Seperti soto daging Bogor, soto ayam hingga soto betawi. Penasaran dengan deretan soto di Bogor yang paling enak? Berikut ulasan lengkapnya
1. Kedai Soto Ibu Rahayu
- Alamat: Jl. Pajajaran Indah V No.38, RT.01/RW.11, Baranangsiang, Kec. Bogor Tim., Kota Bogor, Jawa Barat 16143
- Jam Operasional: Setiap Hari 07.00–23.45
- Instagram.com: @sotoiburahayu
- Nomor Telepon: 02518379309
- Peta Lokasi: Google Maps
Kedai soto ibu Rahayu merupakan warung Soto dengan konsep modern dan higienis. Punya desain interior yang kekinian dengan area yang bersih dan asri membuat pengunjung yang datang selalu ramai
Bahkan di sini tersedia area indoor dan outdoor. Di Bogor paling enak serta berbagai jenis soto lainnya. Mulai dari soto kuning Bogor yang menjadi favorit menu di sini
Soto kuningnya dicampur daging, kikil hingga paru dengan rasa yang gurih berkat paru goreng dengan potongan kecil yang dijadikan topping.
Tambahkan juga perasan jeruk nipis dan sedikit sambal agar cita rasanya makin menggoda dan bikin nagih.
Di sini juga menjual banyak menu soto lainnya mulai dari soto oseng, soto ayam Bogor, soto betawi Bogor, soto rica-rica hingga soto goreng
2. Soto Mie Agih Bogor
- Alamat: Jl. Suryakencana No.313, RT.01/RW.02, Babakan Ps., Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16126
- Jam Operasional: Setiap Hari 08.00–19.00, Sabtu & Minggu 08.00–20.00
- Nomor Telepon: 02518368080
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi tempat makan soto enak di Bogor yang kedua adalah Soto Mie Agih yang terletak di Jl. Suryakencana No.313, RT.01/RW.02, Babakan Ps., Kecamatan Bogor Tengah.
Soto Mie Agih Bogor ini merupakan tempat makan soto non halal yang digandrungi oleh banyak wisatawan yang datang ke kota hujan.
Restorannya mewah banget, Sobat Seru bisa bersantap di area lantai 1 atau lantai yang dilengkapi dengan AC, sedangkan buat yang mer*kok juga tersedia smoking room yang tempatnya terpisah dengan ruangan ber-AC.
Untuk pilihan menu di Soto Mie Agih ini diantaranya ada soto mie Bakut, bakmi babi, lo mie, soto mie babat bakut, soto mie agih spesial pakai bakut, mie babi panggang, soto agih, nasi campur cabi, babi panggang dan lain sebagainya. Dijamin menu-menu di Soto mie agih ini bikin ketagihan, bahkan buat yang sedang diet akan lupa diri, haha.
3. Soto Kuning Pak Yusup
- Alamat: SURYA KENCANA, Sebelah bank BCA, Jl. Suryakencana No.Rt01/05, Babakan Ps., Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16142
- Jam Operasional: Setiap Hari 09.00–20.00
- Nomor Telepon: 081293736866
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi soto enak di Bogor selanjutnya adalah soto kuning pak Yusup. Warung yang menjual soto kuning yang satu ini juga termasuk legendaris karena sudah berjualan sejak lama.
Hingga kini tetap konsisten menyajikan soto kuning dengan rasa enak yang bikin nagih. Di sini tersedia daging rebus dan goreng yang bisa dipilih sesuai selera.
Untuk harga per potong dagingnya sekitar Rp 12.000 dan bisa memesan tambahan topping yakni perkedel. Bisa dibilang Soto Kuning PAK YUSUP ini cukup mahal, tapi tentu saja rasanya sesuai dengan harga.
Dengan kuah kuningnya terasa creamy banget, bahkan tidak usah dikasih tambahan saja bumbunya sudah terasa enak banget. Tapi kalau ada yang masih merasa kurang bumbunya, sudah tersedia sambal, kecap dan jeruk nipis di meja.
Jangan lewatkan juga: 40 Tempat Wisata Kuliner di Bogor Paling Terkenal
4. Soto Mie Mang Ohim
- Alamat: Jl. Raya Taman Cimanggu No.22, RT.02/RW.02, Kedung Waringin, Kec. Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat 16164
- Jam Operasional: Setiap Hari 08.00–18.00
- Nomor Telepon: 082125152678
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi soto enak di Bogor yang selanjutnya adalah soto mie Mang ohim yang berjualan di kawasan jalan Raya taman Cimanggu nomor 22, Kedung Waringin, kecamatan Tanah sereal kota Bogor.
Warung Soto yang satu ini terletak di dekat taman Cimanggu dengan area parkir yang cukup luas sehingga lebih nyaman untuk makan di tempat terutama Anda yang membawa kendaraan pribadi
Sotonya cukup enak bahkan mendapatkan rating mencapai 4.5 di Google review. Di sini tersedia beberapa pilihan kuah mulai dari kuah santan dan kuah bening. untuk porsinya cukup banyak dan risolnya juga garing.
Di sini tersedia beragam jenis soto mulai dari soto ayam, soto santan, soto mie, soto bening hingga soto babat.
5. Soto Rahayu Mulia
- Alamat: Jl. Raya Pajajaran No.117, RT.03/RW.03, Bantarjati, Kec. Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat 16153
- Jam Operasional: Setiap Hari 08.00–21.00
- Instagram.com: @sotorahayumulia
- Nomor Telepon: 02518316666
- Peta Lokasi: Google Maps
Tempat makan soto enak di Bogor yang rekomended untuk Sobat Seru sambangi selanjutnya adalah Soto Rahayu Mulia yang terletak di Jl. Raya Pajajaran No.117, RT.03/RW.03, Bantarjati, Kec. Bogor Utara.
Resto Soto Rahayu Mulia ini menyediakan tempat makan yang nyaman banget, dengan konsep resto modern, cocok untuk anak-anak mudah bersantap bersama teman atau pasangan, bahkan bisa juga bersama keluarga.
Resto Soto di kota Bogor ini menyajikan banyak menu soto yang enak-enak, Sobat Seru bisa memilih dengan varian kuah bening atau bersantan, dengan range harga dari sekitar 30ribuan hingga 90ribuan.
Beberapa menu Soto yang bisa Sobat Seru nikmati di resto Soto Rahayu Mulia ini diantaranya ada coto Makasar, sroto Banyumas, soto Lamongan, soto Kudus, soto Banjar, soto ayam, soto betawi, soto mie bogor, soto goreng, oseng soto, rica rica soto dll. Pokoknya banyak banget deh.
Menunya juga bukan cuma soto aja lho, karena di resto Soto Rahayu Mulia ini Sobat Seru juga bisa menikmati menu nasi kecombrang, nasi daun jeruk, ayam goreng kremes, ayam taliwang dan masih banyak lagi menu-menu enak spesial lainnya.
Jangan lewatkan juga: 20 Restoran All You Can Eat di Bogor
6. Soto Kuning M. Yusuf
- Alamat: Jl. Suryakencana No.255, RT.03/RW.02, Gudang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16123
- Jam Operasional: Setiap Hari 09.00–21.00
- Nomor Telepon: 087776322026
- Peta Lokasi: Google Maps
Buat para pecinta soto kuning di Bogor, maka kalian bisa mampir ke warung Soto Kuning M. Yusuf yang terletak di daerah Suryakencana. Soto di warung ini terkenal sangat enak sekali, Sobat Seru bisa memilih isiannya dari daging saja atau dengan isian yang lengkap.
Untuk harga per porsi Soto Kuning M. Yusuf ini dibanderol sekitar Rp 30ribuan,-. Warung makan soto ini bisa dibilang sudah legendaris banget, sudah eksis sebelum tahun 90an silam, dan soal rasa dijamin bikin nagih siapa saja.
7. Soto Banjar khas Kalimantan Selatan
- Alamat: Jl. Raya Pajajaran No.28A, RT.06/RW.04, Baranangsiang, Kec. Bogor Tim., Kota Bogor, Jawa Barat 16142
- Jam Operasional: Setiap Hari 09.00–20.00, Senin Tutup
- Nomor Telepon: 02518332709
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi soto enak di Bogor yang berikutnya adalah soto banjar khas Kalimantan Selatan yang berjualan di kawasan jalan Raya Pajajaran nomor 28 a, Baranangsiang, kecamatan Bogor kota Bogor.
Soto yang ada di sini rasanya sangat enak dan pas nggak kalah dari soto lainnya. Satu porsi soto berisi bihun, ayam serta diberi kuah hangat.
Rasanya yang enak dan bikin nagih ditambah dengan harga yang terjangkau buat warung Soto yang satu ini nggak pernah seperti pengunjung.
Selain bisa menikmati soto Banjarnya yang enak banget pakai lontong, kalian juga bisa mencoba satenya yang tidak kalah spesial.
8. Soto Daging Mang Bonin
- Alamat: Jl. Semboja No.38, RT.03/RW.08, Kb. Klp., Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16125
- Jam Operasional: Setiap Hari 07.00–14.00
- Instagram.com: @sotobonin
- Nomor Telepon: 085710710064
- Peta Lokasi: Google Maps
Warung Soto Daging Mang Bonin ini termasuk salah satu tempat makan soto di warung pinggir jalan yang legendaris. Meski tempatnya agak masuk, akan tetapi pelanggan setianya sudah banyak banget.
Tipikal soto di warung Soto Daging Mang Bonin ini dengan kuah bening, kemudian ditambah dengan beberapa isian berupa soto kaki dam daging, ada juga isian resoles isi bihun digoreng kering. Dijamin rasanya segar banget, sotonya kategori sehat karena tidak berlemak. Biar tambah seger lagi kalian bisa menambahkan perasan jeruk nipis ya.
Mampir juga ke: 18 Restoran Fine Dining di Bogor
9. Soto Mie Pak Kumis
- Alamat: Jl. Suryakencana No.217, RT.02/RW.02, Babakan Ps., Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16123
- Jam Operasional: Setiap Hari 07.00–20.00
- Nomor Telepon: 085697795807
- Peta Lokasi: Google Maps
Untuk para pecinta soto yang sedang berada di kota Bogor jangan lupa mampir ke warung soto mie pak kumis di kawasan Jl. Suryakencana No.217, RT.02/RW.02, Babakan Ps., Kecamatan Bogor Tengah.
Soto di sini terkenal enak dan gak kalah dari soto lain yang ada di sekitarnya. Punya kuah yang cenderung segar dan gurih cocok untuk menu sarapan hingga makan malam
Satu porsinya cukup bikin kenyang dengan isian yang melimpah terutama irisan dagingnya. Bersantap makin sempurna ditemani dengan risol garing.
Warung Soto Mie Pak Kumis ini adalah warung soto legendaris di daerah Jl. Surya Kencana, akan tetapi harganya bisa dibilang sangat terjangkau, untuk soto mie yang berisi potongan daging sapi, kikil, mie kuning, bihun, tomat, lobak, kol, dan risol garing dibanderol sekitar Rp 17ribuan saja.
10. Soto Pak Salam Bogor
- Alamat: Jalan Siliwangi No.298 Sukasari Bogor Tengah, Sukasari, Kec. Bogor Tim., Kota Bogor, Jawa Barat 16131
- Jam Operasional: Setiap Hari 16.30–20.00, Jumat Tutup
- Nomor Telepon: –
- Peta Lokasi: Google Maps
Soto pak Salam Bogor sudah mendapat lebih dari 1000 ulasan di Google review dengan rating yang cukup tinggi.
Pasalnya soto di sini dijamin enak dengan harga yang bersahabat. Bahkan menjadi salah satu primadona untuk masyarakat Bogor terutama para pecinta soto.
Salah satu menu yang wajib dicicipi adalah soto kuah kuning yang cenderung gurih dan bikin nagih.
Isiannya juga cukup lengkap mulai dari daging, urat, babat hingga empal. Makan di sini pengunjung bisa memilih berbagai toping sesuai selera. Potongan dagingnya nggak pelit dengan tekstur yang empuk sehingga lebih mudah digigit.
11. Soto Mie Si Abeh taman yasmin
- Alamat: Jl. Wijaya Kusuma Raya No.67, RT.01/RW.15, Cilendek Bar., Kec. Bogor Bar., Kota Bogor, Jawa Barat 16112
- Jam Operasional: Setiap Hari 08.00–17.00
- Nomor Telepon: 08561000080
- Peta Lokasi: Google Maps
Soto mie abeh memiliki 6 cabang yang tersebar di kawasan Bogor hingga Cianjur. Tidak heran jika soto mie abeh cukup populer di kota Bogor dan punya pelanggan Royal.
Tempatnya mungkin terlihat cukup sederhana namun sangat bersih dan nyaman untuk makan di tempat.
Masalah rasa tidak perlu diragukan lagi kelezatannya. Bahkan ada tambahan kroket berukuran besar dengan tekstur renyah buat rasanya makin nendang.
Menggunakan daging yang lembut serta tidak berbau yang diberi siraman kuah yang cenderung gurih. Agar rasanya makin nampol Anda bisa menambahkan satu atau dua sendok sambal.
12. SOTO MIE PAK KADIR SEMERU BOGOR
- Alamat: Jl. DR. Sumeru No.56, RT.02/RW.02, Menteng, Kec. Bogor Bar., Kota Bogor, Jawa Barat
- Jam Operasional: Setiap Hari 07.00–22.00
- Nomor Telepon: –
- Peta Lokasi: Google Maps
Soto mie pak Kadir sudah berjualan sejak tahun 1997 menjadi salah satu yang cukup legendaris. Bahkan warung Soto yang satu ini sudah memiliki 60 cabang yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia
Salah satunya ada di Jl. DR. Sumeru No.56, RT.02/RW.02, Menteng. Soal rasa nggak perlu diragukan lagi, sudah dijamin enak dengan harga yang masuk akal, seporsinya cuma dibanderol sekitar Rp 25ribuan saja.
SOTO MIE PAK KADIR ini disebut-sebut sebagai rajanya soto mie asli Bogor, so buat kalian yang pergi liburan atau memang domisili di kota Bogor wajib banget nyobain sotonya.
Warung soto mie pak Kadir ini punya banyak cabang, dan salah satu yang bisa Sobat Seru kunjungi yang ada di Jalan Semeru ini, tidak jauh dari stasiun Bogor, tempatnya cukup luas untuk makan di tempat. Tersedia fasilitas musola dan toilet sehingga kita bisa bersantap dengan nyaman disini.
Penutup
Demikian saja informasi mengenai deretan soto enak di Bogor yang sayang jika dilewatkan. Semoga ulasan dari kami bermanfaat sekian dan terima kasih.
Jangan lewatkan juga: 16 Tempat Makan Ayam Goreng Enak di Bogor