Tempat Wisata di Banda Aceh – Bila membicarakan tentang Aceh tentu tak akan terlepas dari Banda Aceh. Sebab Banda Aceh merupakan ibukota provinsi Aceh yang juga merupakan gerbang untuk menuju daratan Sumatra di bagian sisi utara.
Banda Aceh merupakan kota yang dikenal dengan nama Serambi Mekah karena menjadi wilayah penyebaran Islam pertama di Indonesia.
Bahkan menurut informasinya yang muncul, Kesultanan Aceh ini adalah bagian dari Kesultanan Turki Utsmani yang sangat populer di masanya.
Tak hanya menyimpan nilai-nilai sejarah saja, Banda Aceh juga memiliki keindahan alam yang ada di tempat-tempat wisatanya. Tentunya tempat wisata di Banda Aceh tak kalah menarik dari wilayah lainnya.
Meskipun pada tahun 2004 lalu Banda Aceh sempat diterjang tsunami yang meluluhlantahkan kota ini, namun kini Banda Aceh sudah berbenah menjadi kota yang indah.
Keindahan Banda Aceh memang tak perlu diragukan lagi mulai dari tata kotanya sampai tempat-tempat wisatanya yang menakjubkan.
Tempat wisata di Banda Aceh sangat cocok dikunjungi saat liburan dan dijamin akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Bagi anda yang ingin berlibur ke Banda Aceh, maka berikut ini akan diberikan rekomendasi beberapa tempat wisata terbaik yang bisa anda kunjungi.
1. Masjid Raya Baiturrahman
- Lokasi: Jl. Moh. Jam No.1, Kp. Baru, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/Ldn1dJx5iBVqHBCf7
Tempat wisata di Banda Aceh yang pertama yaitu Masjid Raya Baiturrahman. Dimana masjid yang satu ini merupakan destinasi wisata sejarah yang sangat populer dan juga merupakan lokasi wisata religi.
Bila berbicara tentang Masjid Raya Baiturrahman tentu tak bisa terlepas dari kisah sejarah peradaban Islam di Aceh yang memang sangat kental dengan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari.
Masjid yang satu ini memiliki desain arsitektur yang sangat indah dan semakin memukau dengan adanya 12 payung elektrik di bagian halaman masjid.
Tentu saja adanya payung-payung tersebut menjadikan Masjid Raya Baiturrahman mirip dengan Masjid Nabawi di Madinah. Perlu anda ketahui bahwa Masjid Raya Baiturrahman ini dibangun pada tahun 1612 Masehi.
Meskipun sudah berusia ratusan tahun, tetapi masjid ini tetap kokoh berdiri dan tidak hancur saat diterjang tsunami pad tahun 2004 lalu. Oleh karena itulah saat berkunjung ke Banda Aceh jangan sampai lewatkan berkunjung ke Masjid Raya Baiturrahman.
2. Air Terjun Kuta Malaka
- Lokasi: Lam Ara Tunong, Kuta Malaka, Luthu Lamweu, Suka Makmur, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/hP4spQkHooW2uoXP7
Banda Aceh juga memiliki pesona wisata alam yang tak boleh anda lewatkan saat berkunjung ke Aceh. Salah satunya adalah air terjun Kuta Malaka yang menyajikan air terjun tujuh tingkat yang terletak di bukit Kuta Malaka.
Lokasi air terjun ini memang agak terpencil sehingga untuk menuju ke lokasi air terjun ini sangat menantang dan memacu adrenalin.
Terdapat tanjakan serta kelokan yang tajam untuk bisa sampai ke lokasi air terjun Kuta Malaka. Selain itu terdapat pula 412 anak tangga di area hutan yang harus anda lalui sebelum tiba ke lokasi air terjun ini.
Tak perlu khawatir bila harus melalui jalan yang menantang karena rasa lelah di perjalanan akan terasa sirna saat anda melihat pemandangan air terjun yang memanjakan mata.
Selain pemandangan air terjun, terdapat pula pemandangan alam bukit savana hingga Selat Malaka yang dijamin akan membuat anda termanjakan.
3. Air Terjun Pekan Bilui
- Lokasi: Lamsod, Darul Kamal, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/5ZpAgTjsVs16xXzB7
Masih berkaitan dengan wisata air terjun, kali ini anda akan diajak mengunjungi Air Terjun Pekan Bilui. Dimana air terjun yang satu ini menyajikan panorama alam yang sangat indah dan menyegarkan pikiran maupun mata.
Lokasinya yang tak jauh dari Banda Aceh tepatnya berada di hulu sungai Seunong Bate Doeng. Menuju ke lokasi Air terjun Pekan Bilui, anda akan dimanjakan oleh pemandangan alam pedesaan berupa sawah dan bukit yang berjajar rapi.
Setelah tiba di lokasi air terjun, anda bisa melihat pemandangan alam yang memukau mata. Sambil bermain air, anda bisa memancing di sekitar hilir air terjun untuk bisa mendapatkan ikan air tawar.
Tak hanya itu saja, anda bisa memperoleh pengalaman yang menantang dengan menaiki anak tangga menuju atas bukit air terjun kemudian anda akan menemukan padang rumput kecil yang dijuluki rimbun asmara.
3. Benteng Indra Patra
- Lokasi: Krueng Raya, Baet, Baitussalam, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/pdTUb36fmEJ4VQJo9
Tempat wisata di Banda Aceh berikutnya yaitu Benteng Indra Patra. Dimana tempat wisata yang satu ini merupakan peninggalan kerajaan Hindu Budha di kawasan Aceh.
Mungkin selama ini anda tidak menyangka bahwa Aceh yang dikenal dengan peradaban Islam yang sangat populer ternyata juga memiliki peninggalan peradaban Hindu Budha.
Benteng Indra Patra ini dibangun sebelum Islam masuk ke bumi Serambi Mekkah. Diperkirakan pembangunan benteng tersebut dilakukan pada abad ke-7 Masehi.
Benteng Indra Patra yang paling besar mempunyai bentuk kubah di atasnya. Bila anda masuk ke dalam maka anda bisa menemukan sebuah sumur yang dahulu dijadikan sebagai tempat ritual keagamaan.
4. Ujung Kelindu
- Lokasi: Lamreh, Mesjid Raya, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/jyKALa1iWb5QJuLi8
Ujung Kelindu merupakan sebuah tempat wisata alam yang berada di Desa Lamreh, Aceh Besar. Tempat wisata yang satu ini menawarkan pemandangan berupa tebing berpantai yang begitu memesona.
Lokasi Ujung Kelindu memang tak jauh dari Pantai Lhok Mee sehingga bisa dijangkau dengan mudah. Tak hanya bagian tebingnya saja, anda bisa mendatangi bagian tanjung Ujung Kelindu yang dijamin tak kalah eksotis.
Air laut yang berwarna hijau berpadu dengan bukit savana yang indah tentu akan menciptakan pemandangan alam yang begitu sempurna.
Untuk menuju ke tempat wisata Ujung Kelindu dibutuhkan waktu sekitar 1 jam perjalanan namun perjalanan tersebut akan terbayarkan dengan pesona keindahan Ujung Kelindu.
5. Pucoek Krueng Raba, Lhoknga
- Lokasi: Mon Ikeun, Lhoknga, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/3oLR2VGaHviLhWVW8
Tempat wisata yang satu ini merupakan wisata hutan yang dahulu sempat dianggap misterius oleh masyarakat setempat. Namun kini hutan tersebut berubah menjadi tempat wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi.
Pucoek Krueng Raba yang berada di Desa Lhoknga ini memang sangat populer dan banyak diperbincangkan. Dalam perjalanan menuju ke Pucoek Krueng Rana ini anda akan dimanjakan oleh pemandangan sawah yang membentang hijau.
Anda juga bisa menyewa boat untuk menyusuri Sungai Raba mulai dari Hilir menuju ke Hulu. Sebetulnya Pucoek Krueng adalah kawasan hulu sungai yang asri dan ditanami oleh tanaman yang rapi.
Suasana yang sejuk dan tenang berpadu dengan pemandangan pegunungan kapur yang memesona tentu sangat sayang bila anda lewatkan begitu saja saat berkunjung ke Banda Aceh.
6. Bukit Lhok Eumpe
- Lokasi: Gampong Nusa, Lhoknga, Aceh Besar
- Map: Cek Lokasi
Kota Banda Aceh juga memiliki wisata perbukitan yaitu Bukit Lhok Eumpe. Dimana lokasi bukit ini berada di Gampong Nusa, Lhoknga, Aceh Besar.
Bila ditempuh dengan perjalanan darat sekitar 10 kilometer dari Banda Aceh. Biasanya wisatawan yang ingin berkunjung ke Bukit Lhok Eumpe ini harus meminta bantuan warga setempat untuk mengantarkan menuju bukit.
Akses jalan menuju bukit Lhok Eumpe juga sudah cukup bagus dan tidak begitu terjal. Untuk menuju ke puncak bukit Lhok Eumpe, maka dibutuhkan waktu selama 15 menit.
Setelah tiba di puncak bukit anda bisa melihat pemandangan padang savana dan bukit barisan yang memanjakan mata.
7. Pantai Lhok Mee
- Lokasi: Lamreh, Mesjid Raya, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/2ZaPr2W8rKCCqMiA8
Pantai Lhok Mee merupakan sebuah pantai di Banda Aceh yang memiliki pasir pantai berwarna putih yang lembut. Selain itu air laut di pantai ini juga begitu jernih bahkan terkesan bagaikan kristal.
Keindahan Pantai Lhok Mee ini memang sangat memukau terlebih adanya pepohonan di sekitar pantai yang membuat suasana semakin asri dan sejuk.
Uniknya pepohonan di sekitar pantai ini sangat khas berupa pohon geurumbang yang tumbuh dari dalam air. Wisatawan juga bisa snorkeling untuk melihat alam bawah lautnya yang sangat indah.
Jangan sampai lupa untuk menikmati sajian ikan bakar yang banyak dijual di sekitaran pantai ini. Bila berkunjung ke Pantai Lhok Mee, anda bisa juga berkunjung ke Bukit Soeharto.
Bukit ini memiliki nama yang unik karena pada masa kepemimpinan Presiden Soeharto bukit ini pernah diadakan program penghijauan.
Jangan lewatkan juga: Tempat Wisata di Aceh Utara
8. Pantai Lampuk
- Lokasi: Lhoknga, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/4RPX5kFdk79hKYCa6
Pantai Lampuk merupakan pantai berpasir putih yang berada sekitar 15 kilometer dari Banda Aceh. Setelah dilanda tsunami tahun 2004 lalu, pantai ini sempat sepi pengunjung namun kini Pantai Lampuk sudah ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai pejuru.
Untuk menuju ke Pantai Lampuk, terdapat empat jalur masuk menuju ruas pantai yang diberi nama Babah Satu, Babah Dua, Babah Tiga serta Babah Empat. Untuk jakur Babah Tiga adalah jalur untuk menuju ke lokasi surfing.
Untuk jalur Babah Dua memiliki wahana edukasi konservasi penyu. Sepanjang jalur pantai ini terdapat warung makan yang menyediakan hidangan aneka seafood.
Fasilitas di Pantai Lampuk juga sangat populer yaitu penginapan, banana boat, dan lain sebagainya sehingga membuat anda semakin betah berwisata di Pantai Lampuk.
9. Pantai Lhoknga
- Lokasi: Mon Ikeun, Lhoknga, Aceh Besar
- Peta: https://goo.gl/maps/hDz8qR1q18ndAAZ59
Pantai Lhoknga merupakan sebuah pantai yang lokasinya berada tak jauh dari Pantai Lampuk. Pantai yang satu ini begitu terkenal dengan lapangan golfnya serta aktivitas memancing dan surfing.
Hal ini disebabkan karena ombak di Pantai Lhoknga memang tergolong besar dan sudah sangat terkenal di kalangan peselancar dunia.
Pantai yang satu ini menawarkan spot unset yang memukau dan menawarkan suasana yang begitu romantis. Bagi anda yang berencana ingin bulan madu maka pantai yang satu ini merupakan pilihan yang tepat.
10. Pantai Ulee Lheue
- Lokasi: Ulee Lheue, Meuraxa, Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/JDQD9oVx5J9zESsU8
Banda Aceh memiliki pesona wisata bahari yang tak boleh anda lewatkan begitu saja. Salah satu yang bisa anda kunjungi yaitu Pantai Ulee Lheue yang merupakan salah satu pantai terfavorit di Banda Aceh.
Meskipun di tahun 2004 lalu pantai ini pernah diterjang tsunami dan mengalami kerusakan yang sangat parah hingga warna pasir pantai ini berubah menjadi warna coklat.
Adanya perubahan pada pantai ini ternyata tak mengurangi keindahan Pantai Ulee Lheue. Sebab pantai ini memiliki ombak yang tenang serta fasilitas yang cukup lengkap.
Jangan sampai ketinggalan menikmati jagung bakar yang banyak dijual oleh pedagang di sepanjang pantai ini.
Kunjungi juga: 27 Tempat Wisata di Bireuen Aceh Terbaru
11. Kapal Apung Lampulo
- Lokasi: Kampung Lampulo, Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/GMyNa5KTbNsrZUd5A
Selain memiliki wisata alam, Banda Aceh juga memiliki wisata sejarah yang tak kalah menarik untuk dikunjungi yaitu wisata Kapal Apung Lampulo.
Dimana Kapal Apung ini merupakan saksi bisu dahsyatnya tsunami Aceh tahun 2004 lalu. Kapal dengan berat 65 ton tersangkut di atas sebuah rumah penduduk akibat tersapu oleh tsunami di Desa Lampulo.
Perlu anda ketahui bahwa Kapal Lampulo ini adalah kapal nelayan untuk mencari ikan yang bersandar di TPI Lampulo. Bahkan kapal ini juga berhasil menyelematkan 59 orang saat musibah tsunami menerjang Aceh.
Kapal yang terbuat dari kayu ini kemudian dijadikan sebagai momumen sekaligus menjadi destinasi wisata sejarah di Banda Aceh.
12. Museum Tsunami dan Pemakaman Kerkhof Peutjoet
- Lokasi: Jl. Sultan Iskandar Muda, Sukaramai, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/ywtE8Wh8DyfqT7ds7
Tempat wisata di Banda Aceh yang satu ini merupakan monumen pengingat serta penghargaan untuk orang-orang yang sudah bertahan hidup dari dahsyatnya tsunami Aceh tahun 2004 lalu.
Untuk mengunjungi museum ini, pengunjung tidak dipungut biaya masuk alias gratis dan hanya perlu membayar biaya parkir saja.
Desain arsitektur museum ini sangat unik karena memiliki bentuk lengkung dan terdapat nama-nama korban tsunami yang ditulis pada dinding museum ini.
Suasana ketika tsunami seolah begitu terasa saat memasuki museum ini. Bila dilihat dari luar, bangunan museum ini bagaikan sebuah kapal yang besar tetapi jika dilihat dari bagian atas justru bentuk bangunan ini menyerupai ombak lautan.
Tak hanya menjadi lokasi wisata sejarah, museum ini juga menjadi tempat untuk evakuasi bila sewaktu-waktu terjadi tsunami.
13. Taman Sari Gunongan dan Pinto Khob
- Lokasi: Sukaramai, Baiturrahman, Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/JmGvi2cxmMFfyCg1A
Bila di negara India terdapat Taj Mahal, maka di Banda Aceh terdapat Taman Sari Gunongan. Kedua bangunan ini adalah simbol cinta dari para raja untuk sang permaisuri.
Untuk Taman Sari Gunongan ini adalah hadiah dari Sultan Iskandar Mudah untuk Putri Kamaliah dari Negeri Pahang Malaysia yang tak lain adalah sang permaisurinya.
Lokasi Taman Sari Gunongan berada di kompleks Taman Sari Bustanussalatin yang juga dilalui oleh Sungai Krueng Daroy. Di bangunnya tempat ini bertujuan untuk tempat menyepi serta menuntaskan kerinduan Sang Permaisuri pada kampung halamannya.
Tak heran bila bentuk taman ini menyerupai perbukitan yang ada di Negeri Pahang. Sedangkan untuk bangunan Gunongannya terdiri atas tiga tingkat yang semuanya berwarna sebar putih.
Pada bagian belakang Taman Sari ini terdapat Kandang yang merupakan Makam Sultan Iskandar Thani. Untuk bagian depannya terdapat penterana batu sebagai tempat penobatan Sultan Aceh.
Terdapat juga Pintu Khob yang tak jauh dari Gunongan, dimana Pintu Khob ini adalah penghubung para dayang kerajaan dengan Putroe untuk menuju ke lokasi pemandian.
14. Museum Aceh (Rumah Aceh)
- Lokasi: Jl. Sultan Mahmudsyah No.10, Peuniti, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/CyfkpGqDJWSwNwzx9
Tempat wisata di Banda Aceh yang berikutnya yaitu Museum Aceh atau Rumah Aceh. Dimana museum ini didirikan tahun 1915 dengan bangunan utama berbentuk menyerupai Rumah Aceh yang mengandung banyak nilai filosofi Islam.
Saat memasuki museum ini, anda bisa menemukan banyak peninggalan serta artefak zaman pra sejarah. Terdapat pula koleksi yang sangat populer yaitu sebuah lonceng yang berusia lebih dari 1.400 tahun yang diberi nama Lonceng Cakra Donya.
Lonceng yang sudah berusia ribuan tahun ini adalah hadiah untuk Sultan Pasai dari Kaisar Cina dari Dinasti Ming pada abad ke-15 dalam perjalanan muhibah Laksamana Muhammad Cheng Ho.
15. Taman Ratu Safiatuddin
- Lokasi: Jl. Senangin, Bandar Baru, Kuta Alam, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/WjYihQdg3YJLpNuPA
Tempat wisata yang satu ini menawarkan spot-spot yang sangat indah untuk berfoto mulai dari rumah-rumah tradisional Aceh sampai perabotan tradisional yang begitu unik.
Biasanya taman ini juga menjadi lokasi pertunjukan seni dan budaya. Dengan harga tiket yang gratis dijamin akan membuat liburan anda semakin berkesan di Taman Ratu Safiatuddin ini.
16. Lapangan Blangpadang
- Lokasi: Kampung Baru, Baiturrahman, Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/zgSja2WhStZZopoz7
Lapangan blanpadang ini dahlunya merupakan areal persawahan warga. Namun kini sudah berubah menjadi ruang terbuka hijau yang asri dan menyejukkan tentunya
Taman ini memiliki memiliki banyak peninggalan sejarah, Disini kamu bisa melihat banyak menemui prasasti ucapan terima kasih untuk negara-negara yang telah membantu Aceh dalam recovery pasca tsunami 2004.
Di taman ini juga ada spot foto berupa replika pesawat Dacota DC-3 Seulawah RI-001 yang merupakan sumbangan warga Aceh untuk Indonesia.
Pesawat ini memiliki sejarah penting yang merupakan cikal bakal industri dirgantara di Indonesia. Jadi kalau ke Banda Aceh jangan lupa untuk mampir ke taman ini ya!
17. PLTD (Pembangkit Listrik Tenaga Diesel) Apung 1
- Lokasi: Punge Blang Cut, Jaya Baru, Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/Nb8XJzqJyHtLhD146
Tempat wisata di Banda Aceh selanjutnya adalah monumen pembangkit listrik tenaga diesel yang memiliki berat 2,600 ton.
PLTD seberat ini dibawa oleh tsunami dahsyat sejauh 5 km dari wilayah perairan Ulee Lheue menuju pusat Kota Banda Aceh.
Kini, PLTD ini sudah menjadi monumen sebagai sarana wisata pendidikan. Di sekeliling monumen PLTD ini kamu bisa melihat relik yang menyerupai gelombang air bah. Kamu juga bisa naik ke atas kapal dan melihat rangkaian pegunungan Bukit barisan yang memukau.
18. Pantai Lampuuk
Harga Tiket: Rp 3.000; Map: Cek Lokasi
Alamat: Jl. Raya Lampuuk, Meunasah Lambaro, Kec. Lhoknga, Kab. Aceh Besar, Aceh
Berikutnya adalah Pantai Lampuuk yang ada di Aceh Besar yang tidak kalah menarik untuk kita jadikan tempat liburan. Pantai yang satu ini memiliki keindahan alam yang luar biasa, karena memiliki pasir putih dan lautan berwarna hijau zamrud yang memukau.
Selain menawarkan keindahan alamnya sendiri, Pantai Lampuuk ini juga memiliki kawasan konservasi penyu yang menjadi tempat edukasi biota laut.
Pantai Lampuuk ini cocok untuk dijadikan sebagai tempat liburan yang menyenangkan, wisatawan akan dimanjakan dengan berbagai aktivitas seru seperti berselancar, berenang, berlayar dengan banana boat, atau sekadar berjalan-jalan di pasir yang lembut.
19. Museum Rumah Cut Nyak Dien
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi
Alamat: Lampisang, Kec. Peukan Bada, Kab. Aceh Besar, Aceh
Siapa sih yang tidak mengenal sosok pahlawan nasional perempuan yang berasal dari Aceh yang satu ini, cut nyat dien. Buat anda yang mau lebih mengenal Museum Rumah Cut Nyak Dien ini untuk menjadi opsi destinasi wisata.
Di Museum Rumah Cut Nyak Dien ini pengunjung bisa langsung melihat senjata yang konon digunakan Cut Nyak Dien saat melawan penjajah. Meski sudah tua, rumah ini masih sangat terjaga dan terawat dengan baik.
20. Air Terjun Peukan Biluy
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Lamsod, Kec. Darul Kamal, Kab. Aceh Besar, Aceh
Berikutnya Tempatwisataseru.com menyarankan Air Terjun Peukan Biluy yang ada di Kabupaten Aceh Besar. Air terjun ini sendiri letaknya ada di hulu sungai terkenal yaitu Seunung Bate Doeng yang merupakan salah satu sungai di Aceh.
Air Terjun Peukan Biluy ini memiliki pesona yang sangat indah sekali, karena kita dapat menyaksikan tebing-tebing dari bukit yang mengitarinya dan juga hamparan sawah yang membuat suasana semakin apik.
21. Puncak Geurutee
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Jl. Meulaboh-Banda Aceh, Babah Ie, Kec. Jaya, Kab. Aceh Jaya, Aceh
Selanjutnya Tempatwisataseru.com juga merekomendasikan Puncak Geurutee untuk anda jadikan sebagai destinasi wisata anda di Aceh Jaya. Objek wisata ini pas banget untuk disambangi terutama yang mau menikmati suasana alam yang damai dan tenang.
22. Museum Sejarah Aceh
Harga Tiket: Rp 10.000; Map: Cek Lokasi
Alamat: Jl. Sultan Mahmudsyah No.10, Peuniti, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh
Museum Sejarah Aceh yang ada di kota Banda Aceh ini. Di museum ini anda bisa mengajak anak-anak untuk liburan sambil belajar sejarah.
Pasalnya museum ini sendiri sudah ada dari tahu n1915 yang lalu dan masih kokoh berdiri hingga kini. Dari bangunannya sendiri kita bisa melihat museum yang berbentuk rumah adat yang memiliki estetika dan kearifan lokal sangat tinggi.
Di Museum Sejarah Aceh ini pengunjung dapat menyaksikan berbagai benda bersejarah, diantaranya adalah artefak dari masa prasejarah, peninggalan zaman penjajahan dan sebagainya. Bukan cuma itu saja, pengunjung juga bisa berbpose di berbagai spot foto keren.
23. Bukit Soeharto Aceh
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Lamreh, Kec. Mesjid Raya, Kab. Aceh Besar, Aceh
Bukit yang ada di Aceh Besar ini memang memiliki kaitan dengan presiden Indonesia kedua, Soeharto. Bukit yang satu ini menyuguhkan keindahan yang sangat luar biasa, anda akan disuguhkan dengan view berupa laut luas yang berwarna zamrud kebiruan dan pemandangan Pelabuhan Malahayati.
24. Bukit Lhoknga
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi
Alamat: Kec. Lhoknga, Kab. Aceh Besar, Aceh
Masih di Aceh Besar, selain ada bukit Soeharto, ada juga bukit Lhoknga yang tidak kalah keren untuk menyaksikan keindahan alam bumi Aceh dari ketinggian.
Dari atas bukit ini wisatawan akan disuguhkan dengan view indah berupa hamparan laut yang luas dan juga jejeran gunung sekaligus. Anda dapat menyaksikan deretan gunung dari kejauhan berwarna biru dan menyatu sempurna dengan pemandangan langit.
Bukit ini sendiri bisa dijangkau sekitar 10 menit saja untuk anda yang sudah ada di pantai Lhoknga yang sudah diulas sebelumnya.
25. Taman Bustanussalatin
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Kampung Baru, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh
Taman di Banda Aceh yang satu ini bukan sembarang taman lho, karena di taman Bustanussalatin ini wisatawan dapat menikmati waktu bersantai sambil menyaksikan bangunan dengan arsitektur bergaya Islam yang menawan.
Taman Bustanussalatin ini juga memiliki nama lain Taman Ghairah atau Taman Sari. Taman ini memang menjadi pilihan sebagai tempat untuk bersantai, berolahraga, hingga bermain, karena tersedia playground dan juga wifi gratis di taman ini.
26. Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Jl. Teuku Umar No.1, Sukaramai, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh
Tempat wisata sejarah di Banda Aceh yang tidak boleh anda lewatkan selanjutnya adalah Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala yang kini namanya menjadi Balai Pelestarian Cagar Budaya atau BPCB.
Disini wisatawan bisa menyaksikan berbagai benda-benda bersejarah masa lampau, karena memang tempat ini merupakan tempat untuk penyelamatan serta pengamanan, pemeliharaan, pengembangan, dokumentasi dan berbagai kegiatan untuk pelestarian barang cagar budaya.
27. Wahana Impian Malaka
Harga Tiket: Rp 25.000; Map: Cek Lokasi
Alamat: Malaka, Aneuk Glee, Kuta Malaka, Kec. Indrapuri, Kab. Aceh Besar, Aceh
Rekomendasi tempat wisata yang bisa anda kunjungi selanjutnya adalah Wahana Impian Malaka yang ada di Kabupaten Aceh Besar.
Di waterpark ini wisatawan akan dimanjakan dengan berbagai wahana bermain air yang seru banget, tersedia untuk anak-anak dan orang dewasa.
Bagi yang orang dewasa tersedia wahana air New Giant Slider yang sangat ekstrim. Wahana ini memiliki panjang sekitar 96 meter dan setinggi 25 meter yang menjadi ikon dari tempat ini. Dan sederet wahana seru lainnya yang bisa dinikmati.
28. Pantai Iboih
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi
Alamat: Iboih, Kec. Sukakarya, Kab. Sabang, Aceh
Berikutnya ada pantai Iboih yang indah banget untuk kita sambangi di Kabupaten Sabang. Pantai yang satu ini disebut-sebut sebagai salah satu destinasi wisata paling barat daerah Indonesia.
Dijamin wisatawan yang datang kemari tidak akan kecewa dengan pesona Pantai Iboih yang satu ini. Anda akan disuguhkan dengan pantai pasir putihnya yang indah memiliki air laut biru yang jernih banget.
29. Pantai Alue Naga
- Lokasi: Alue Naga, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/NXYAUhNGQjKQArpCA
Berikutnya ada juga Pantai Alue Naga yang tidak kalah menarik untuk kita jadikan sebagai tujuan liburan bersama keluarga tercinta.
Disini wisatawan akan disuguhkan dengan keindahan pantai, lebatnya hutan mangrove, muara sungai dan lautan biru yang menjadi satu sehingga menjadi daya tarik tersendiri.
Pantai Alue Naga ini sendiri letaknya tidak jauh dari pusat kota Banda Aceh, disini anda akan disuguhkan dengan view alam yang sangat memukau, apalagi kalau anda datang kemari pada saat menjelang matahari terbenam, semakin cantik lagi.
30. Makam Sultan Aceh Kandang XII
- Lokasi : Jalan Sultan Alaiddin Mahmudsyah No.10, Kampung Baru, Baiturrahman, Kp. Baru, Baiturrahman, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/bq9GeANfQX5y6pNv9
Selanjutnya Tempatwisataseru.com juga merekomendasikan destinasi wisata sejarah Makam Sultan Aceh Kandang XII yang menarik untuk anda kunjungi.
Makam Sultan Aceh Kandang XII ini sendiri letaknya dekat dengan lokasi Masjid Raya Baiturrahman. Disini setidaknya ada 12 makam yang notabene diyakini merupakan makan para sultan serta keluarga dekatnya.
31. Makam Syiah Kuala
- Lokasi : Gp. Deah Raya, Syiah Kuala, Deah Raya, Syiah Kuala, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/vZqacRxWoULfzfbLA
Selanjutnya ada juga Makam Syiah Kuala yang menarik untuk kita jadikan sebagai destinasi wisata religi di Kota Banda Aceh yang memiliki nilai sejarah yang sangat kental. Siah Kuala sendiri adalah seorang ulama besar Aceh yang menjadi penyebar agama Islam.
32. Masjid Baiturrahim Ulee Lheue
- Alamat : Gp., Ulee Lheue, Meuraxa, Ulee Lheue, Banda Aceh, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/VkjytBS8DyPDqT586
Selain masjid Baiturrahan yang sudah sangat populer sekali, di Aceh masih ada banyak sekali masjid yang megah dan memiliki nilai sejarah yang sangat kental, sebut saja salah satunya adalah Masjid Baiturrahim UleeLheue.
Masjid yang ada di kota Banda Aceh ini memiliki sejarah panjang, karena sudah berdiri dari abad ke tujuh belas yang lalu dan menjadi salah satu bangunan bersejarah peninggalan dari Sultan Aceh.
Baiturrahim UleeLheue ini sendiri menjadi salah satu bangunan yang masih berdiri kokoh ketika tsunami Aceh pada tahun 2004 yang lalu.
33. Makam Raja Aceh
- Lokasi : Jl. Sultan Alaiddin Mahmudsyah No.10, Peuniti, Baiturrahman, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/LcZh5i976xFE3cir9
Jangan lupakan sejarah! Makan raja Aceh yang ada di kota Banda Aceh ini bisa anda jadikan tempat untuk lebih mengingat sejarah Banda Aceh yang memang sudah sangat kaya pada zaman dahulunya.
Disini anda bisa melihat banyak raja dan yang paling terkenal adalah Sultan Iskandar Muda. Sayang rasanya kalau ke Banda Aceh tapi tidak mampir ke kompleks pemakanan yang menjadi tujuan wisata religi di Banda Aceh.
34. Taman Putroe Phang
- Alamat: Sukaramai, Baiturrahman, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/4mTeMnCc8hw9ZeZz6
35. Hutan Kota BNI Banda Aceh
- Alamat: Jl. Hutan, Tibang, Syiah Kuala, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/JgTCs9eMZByQWokc8
Jangan lewatkan juga: 22 Tempat Rekreasi di Simeulue Aceh Terbaru
36. Balai Pelestarian Cagar Budaya
- Lokasi : Jl. Teuku Umar No.1, Sukaramai, Baiturrahman, Kota Banda Aceh
- Alamat: https://goo.gl/maps/hSWcDwwpQXejF56WA
37. Wisata Kuliner Keudah
- Alamat: ( Keudah) Kuta Raja, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/7XrSDG1BxqBpuqCfA
Setelah anda lelah dan lapar mengunjungi berbagai tempat wisata di Banda Aceh di atas, kini saatnya untuk memanjakan lidah dan perut anda, silahkan langsung menuju ke pusat kuliner keudah. Disini anda bisa menikmati berbagai makanan khas Aceh dan daerah lainnya.
38. Simpang Mesra
- Alamat: Jl. T. Nyak Arief, Jeulingke, Syiah Kuala, Kota Banda Aceh
- Peta: https://goo.gl/maps/5iE5vr5XwazEGVVt5
Simpang mesra juga menjadi tempat wisata kuliner di Banda Aceh yang tidak boleh anda lewatkan. Rasakan nikmatnya makan disini.
Simpang mesra ini bisa anda jadikan sebagai penutup kunjungan selama di Kota Banda Aceh. Pasalnya di Simpang Mesra anda dapat memilih berbagai rumah makan yang enak banget yang sangat bervariasi.
Anda bisa mencoba mie Aceh, ayam tangkap dan aneka menu nikmat lainnya, selain makanan berat anda juga bisa mencari cemilan atau bahkan oleh-oleh untuk dibawa pulang.
Penutup
Demikianlah penjelasan mengenai tempat wisata di Banda Aceh yang cocok untuk liburan tak terlupakan. Bagi anda yang ingin liburan atau traveling ke Banda Aceh maka silakan memilih tempat-tempat wisata terbaik yang sudah dijelaskan di atas.
Sebab tempat-tempat wisata tersebut menawarkan keindahan dan daya tarik yang pasti akan membuat liburan anda semakin seru dan berkesan.
Kunjungi juga: