Masjid Tiban Malang – Siapa yang tidak pernah dengar tentang mitos tentang kejadian dan asal-usul Masjid Tiban Malang?. Wisata religi yang terletak di Kecamatan Turen Malang ini memang pernah ramai dibicarakan bahwa Masjid Tiban Turen ini, dibangun oleh sekawanan makhluk tak kasat mata yaitu Jin, tanpa sepengetahuan warga sekitar. Apakah itu benar?, tentu tidak.
Informasi Umum
Alamat: Jln. Wakhid Hasyim gg. Anggur No. 10, desa Sananrejo, Kecamatan Turen kabupaten Malang Jawa Timur
Harga Tiket Masuk: Gratis
Jam Operasional: 24 Jam
Peta Lokasi: Google Maps
Masjid ini ternyata merupakan sebuah pondok pesantren dengan nama Pondok Pesantren Salafiyyah Bihaaru Bahri Asali Fadlaailir Rahmah atau Bi Ba’a Fadlrah yang memiliki arti sebagai Laut Madu.
Pondok pesantren ini dibangun oleh para santri yang berjumlah sekitar 250 orang yang dibantu oleh para warga sekitar. Jadi, apakah kalian masih percaya dengan mitos bahwa Masjid Tiban dibangun oleh para Jin?.
Memang, pembangunan Masjid Tiban Turen Malang ini tidak seperti pembangunan bangunan seperti biasanya, pembangunan Masjid Tiban ini dilakukan secara tertutup, dan dibuka ketika sudah hampir jadi, jadi masyarakat menyebutnya sebagai Masjid Tiban.
Lokasi dan Akses Menuju Wisata Masjid Tiban Malang
Masjid Tiban berlokasi di Jln. Wakhid Hasyim gg. Anggur No. 10, desa Sananrejo, Kecamatan Turen kabupaten Malang Jawa Timur. Mengenai akses jalan, kalian sudah tidak perlu khawatir guys, karena akses menuju Masjid Tiban ini sudah beraspal mulus meskipun sedikit lumayan jauh dari pusat Kota Malang.
Untuk rutenya kamu bisa memulai perjalanan dari Kota Malang ataupun dari Lawang menuju Kecamatan Turen. Setelah sampai di Turen, jika kalian menemui pertigaan, kamu tinggal mengikuti arah yang sudah tersedia di plang yang menunjuk ke arah Masjid Tiban.
Jika masih bingung, kamu dapat mengandalkan bantuan google maps, karena lokasi Masjid Tiban ini sudah ditandai di Google Maps.
Harga Tiket Masuk Wisata Masjid Tiban Malang
Berita bagusnya, untuk harga tiket masuk di wisata Masjid Tiban adalah tidak di pungut biaya atau gratis. Kalian sebagai pengunjung hanya di tarik tarif parkir. Untuk sepeda motor kalian akan ditarik sebesar Rp 2000 rupiah, dan untuk mobil sekitar 5000 rupiah.
Hanya dengan membayar biaya parkir saja, kamu sudah bisa menikmati wisata Masjid Tiban sampai lelah. Selain itu, disini kamu juga bisa berbelanja, karena disini juga sedang dikembangkan bisnis pesantren. Jadi, disini banyak sekali tempat-tempat souvenir, Jajanan khas Malang, dan masih banyak lagi.
Fasilitas yang di Sediakan di Masjid Tiban Malang
Fasilitas yang dapat kamu temui di objek wisata religi di Malang sangat lengkap, mulai dari kolam renang yang dilengkapi dengan perahu kecil khusus untuk pengunjung anak-anak.
Selain itu, di kompleks wisata Masjid Tiban ini juga terdapat beberapa hewan peliharaan seperti monyet, kelinci, ayam, kijang, dan burung. Untuk maslah toilet dan kamar mandi, kalian tidak perlu risau, karena disini sudah disediakan.
Masjid dengan 10 lantai ini memiliki pembagiannya tersendiri, dengan fasilitas yang lengkap, masjid ini kini tidak hanya dijadikan tempat untuk sholat saja, karena orang-orang dari luar Malang rela datang jauh-jauh untuk menikmati wisata religi, karena berbagai fasilitas yang terdapat di dalamnya membuat orang-orang rela jauh-jauh untuk menikmatinya.
Berikut ini adalah gambaran masing-masing lantai dan fasilitas di dalamnya:
- Lantai 1: tempat istirahat dan musala
- Lantai 2: loket, ruang istirahat, dapur, dan ruang makan
- Lantai 3: musala, kebun binatang mini, akuarium
- Lantai 4: tempat keluarga pengasuh pondok pesantren
- Lantai 5: musala
- Lantai 6: ruangan istirahat santri
- Lantai 7 & 8: toko dan kios pesantren yang dikelola oleh santri
- Lantai 9: ruangan dengan interior seperti lereng gunung
- Lantai 10: gua dan puncak ruangan berinterior puncak gunung
Kunjungi juga: Air Terjun Coban Sewu Malang
Informasi Seputar Masjid Tiban Malang
Berikut ini beberapa fakta menari seputar masjid Tiban yang sebaiknya anda ketahui:
1. Masjid Dibangun Sejak Tahun 1978
Fakta yang pertama dari masjid Tiban Malang ini adalah proses pembangunannya sudah mulai dari tahun 1987 yang lalu.
Bangunan masjid yang punya 10 lantai ini berdiri begitu kokoh tinggi menjulang dan membuatnya begitu mewah dan megah. Dengan konsep yang matang dan pondasi yang kokoh membautnya bisa bertahan hingga kini.
2. Dibangun oleh Para Santri
Fata dari masjid ini selanjutnya adalah bahwa masjid ini didirikan oleh para santri, jadi mitos yang berkembang bahwa masjid ini jadi dalam 1 malam karena dibangun oleh para jin terbantahkan.
Karena memang sudah menjadi rahasia umum dikalangan masyarakat setempat bahwa masjid ini dibangun oleh para santri Pondok Pesantren Salafiyah Bihaaru Bahri Asali Fadlaailir Rahmah yang letaknya masih satu lokasi dengan lokasi masjid.
3. Tanpa Desain Gambar
Fakta selanjutnya yang mesti anda ketahui adalah bahwa masjid ini didesain tanpa gambar. Bahkan, desainnya sendiri tidak ada tanpa campur tangan desainer interior dan eksterior. Desain bangunan masjid ini sendiri diperoleh dari mata batin yang didapatkan setelah melaksanakan salat istikharah.
4. Penggabungan dari Konsep Seni dari Lintas Budaya
Desain bangunan masjid tiban ini sendiri dibangun dengan menggabungkan konsep seni lintas budaya yang ada di dunia. Kita bisa menyaksikan adanya aksen ornamen dari Turki, Mesir, India, hingga Rusia. Dengan perpaduan tersebut berhasil menghasilkan dekorasi, interior dan eksterior yang mencuri perhatian.
5. Butuh Rp800 M
Tidak tanggung-tanggung, pembangunan masjid 10 lantai ini menghabiskan dana hingga 800 milyar, sungguh angka yang sangat fantastis. Biaya yang tidak sedikit ini memang dibutuhkan untuk proses pembangunan dari awal hingga selesai pembangunan masjid.
6. Sumber Dana
Berbicara mengenai sumber dana 800 M tersebut, maka menurut salah satu pengasuh Pondok Pesantren Bihaaru Bahri ’Asali Fadlaailir Rahmah, KH Ahmad Hasan, dana pembangunan masjid ini didapat dari beberapa sumber dana pembangunan. Selain uang pribadi beliau, ada juga dana yang didapat dari sumbangan santri dan donatur.
Galeri Foto
* * * * *
Nah, gimana guys, apakah kalian penasaran dengan Masjid Tiban ini?, memang wujud bangunannya begitu mewah dengan cat yang dominan berwarna putih dan biru.
Selain berwisata kalian juga dapat belajar agama disana loh guys dengan mengikuti serangkaian aktivitas sebagai santri baik menetap ataupun tidak.
Tidak ada salahnya juga mampir sebentar untuk menyaksikan betapa megahnya bangunan Masjid Tiban yang pernah ramai diperbincangkan karena rumornya yang seperti mitos candi Roro Jonggrang alias hanya dibangun selama satu malam oleh kawanan tentara Jin.
Jika kalian berniat untuk mampir, apalagi kalian yang menyukai seni fotografi, abadikan momen kalian, karena disini terdapat ukiran-ukiran yang cantik di setiap dinding Masjid. Jangan lupa mengajak teman, kekasih atau keluarga, karena jika hanya sendirian tidak akan seru jika berkunjung disini.
Kunjungi juga: Pantai Bajul Mati Malang