Omah Watu Ngawi, arsitektur kuno yang akan membuat anda terpukau. Apa yang anda pikirkan ketika mendengar omah watu?
Salah satunya pasti bangunan rumah kuno yang terbuat dari susunan batu. Benar. Selama ini dikenal beberapa peninggalan arsitektur kuno berbahan dasar batu. Sebut saja Candi Borobudur, Candi Prambanan, arca dan lain-lain. Jangan salah, kalian masyarakat Jawa Timur harusnya bangga.
Ternyata ada bangunan batu yang tidak kalah unik, namanya Omah Watu Ngawi. Dinamakan Omah Watu Ngawi, karena 100% bangunannya terbuat dari batu. Omah Watu ini terletak di Kecamatan Ngrambe.
Letaknya strategis dan dekat dengan wisata alam lainnya, Omah Watu ini tidak ada salahnya untuk dijadikan salah satu tujuan wisata. Banyak wisatawan dari berbagai daerah datang ke Tempat ini untuk menyaksikan keindahan arsitektur Omah Watu.
Lokasi Omah Watu Ngawi
Omah Watu berada di Dusun Bulurejo 2 Desa Hargomulyo, Kecamatan Ngrambe, Ngawi. Lokasi wisata ini tidak jauh dari SD Hargomulyo 4 dan Wisata Kebun Teh Jamus. Bangunan ini tercatat sebagai salah satu situs sejarah di Kabupaten Ngawi yang bisa menjadi daya tarik wisatawan. Omah watu ini terletak di lereng gunung Lawu.
Kondisi Omah Watu
hanya ada satu pintu masuk, bentuknya menyerupai pintu. Bisa disebut pintu depan maupun samping karena bentuk bangunan yang mulai tidak utuh.
Tahukah anda apa yang membuat anda akan terpukau ketika tiba disini? Ya, pasti arsitekturnya. Bangunan ini terdiri dari beberapa sekat. Sekat tersebut dibentuk dari tumpukan batu, yang fungsinya sebagai pembatas ruangan.
Ada salah satu ruangan kecil, luasnya sekitar 3×2 meter, didalamnya ada satu batu yang bentuknya lonjong besar sebagai tempat duduk.
Tentunya banyak hal yang akan kamu dapatkan ketika berkunjung ke situs sejarah ini, salah satunya melihat keindahan arsitektur bangunan yang luar biasa. Tunggu apa lagi, saat kalian berkunjung ke Ngawi jangan lupa mampir ke Omah Watu Ngawi. Ada banyak sisi unik yang bisa kalian dapatkan disini.
Keindahan Arsitektur Omah Watu
Apa yang anda bayangkan ketika mendengar situs “Omah Watu”? bangunan yang keseluruhannya menggunakan batu dan tanpa semen, dan batu yang disusun sedemikian rupa. Benar. Omah watu ini menjadi bukti gaya arsitektur klasik.
Meskipun bentuknya masih belum beraturan bangunan ini tidak menggunakan semen, hanya batu bata yang disusun. Uniknya, yang menjadi bahan bangunan bukan hanya batuan kali yang besar melainkan batu kerikil juga. Batu kerikil ini berfungsi mengganjal bentuk batu yang tidak mudah disusun.
Konon katanya arsitek bangunan ini telah meninggal sehingga tidak ada lagi orang yang bersedia meneruskan. Tidak ada info secara pasti mengenai waktu pendirian omah watu ini.
Namun, menurut Dinas Pariwisata Kabupaten Ngawi, batu-batu ini mulai disusun pada tahun 1977 dan membentuk sebuah bangunan setengah rumah. Luasnya kurang lebih 400 m2. Meskipun masih menjadi misteri, ada kemungkinan sang arsitek adalah warga sekitar bangunan tersebut.
Beberapa sumber menyebutkan, batu-batu itu disusun tanpa menggunakan bahan lain selain batu alam. Berbekal peralatan sederhana, batu-batu alam tersebut dipotong dan disusun hingga terbentuklah rumah batu ini. Didukung suasana alam yang asri, Omah Watu ini layak menjadi pilihan wisata rekreasi yang asyik.
Kondisi Alam sekitar
Omah Watu Ngawi atau yang biasa disebut Rumah Batu Hargomulyo ini menarik. Pasalnya, meskipun terbilang sederhana jika diresapi keindahannya ada unsur eksotis didalamnya.
Wisata sekitar
Banyak sekali objek wisata yang ada di kabupaten Ngawi. Mulai dari wisata rohani, wisata alam, wisata sejarah maupun kuliner. Buat kalian yang sudah mengunjungi Omah Watu Ngawi, dan berniat meneruskan travelling ke berbagai objek lainnya bisa. Tenang.
Ngawi siap memberi solusi. Di dekat Omah Watu ada objek wisata yang terkenal, salah satunya Air Terjun Pengantin. Buat kalian pecinta film nasional nama ini tentu tidak asing lagi.
Air Terjun Pengantin identik dengan sebuah film misteri yang beredar beberapa tahun silam. Air terjun ini berada di Desa Hargomulyo, Ngawi.
Lokasinya masih satu daerah dengan Omah Watu. Tempat wisata ini sangat recommended banget untuk dikunjungi. Buat kalian pecinta wisata rohani, ada kompleks makam Patih Ronggolono, yaitu Patih Bupati Ngawi yang pertama. Terletak di bukit Jabal Kadas, Desa Hargomulyo.
Makam ini berada di atas bukit. Dari puncak bukit akan nampak hamparan sawah yang luas dan puncak gunung lawu yang megah. Hal ini didukung oleh udara yang sejuk dan pesona alam yang menarik.
Kebun Teh Jamus. Buat kalian yang berkunjung ke Omah Watu Ngawi jangan lupa mampir ke Kebun Teh Ngawi. Jamus adalah wilayah kecamatan Sine.
Kontur tanah yang tidak rata dan pemandangan alam yang eksotis akan menjadikan perjalanan anda menyenangkan. Rute tracking yang dilewati menarik dan recommended banget.
Rutenya dari arah Ngrambe ke selatan melalui Desa Wakah, Desa Tawangrejo dan Desa Hargomulyo. Di Desa Hargomulyo bisa singgah sebentar di Jabal Kadas dulu sebelum melanjutkan perjalanan ke Kebun Teh Jamus.
Hal-Hal unik yang bisa dilakukan
Berikut ini beberapa aktivitas yang bisa dilakukan disini:
Lokasi Pemotretan
Lokasinya yang sejuk dan alami, tempat ini cocok pemotretan. Baik foto model maupun untuk pembuatan iklan-iklan tertentu. Selain itu, buat kalian yang berencana mencari tempat foto prewedding dengan latar belakang klasik, bisa mencoba. Dijamin kalian tidak akan rugi setelah mencoba.
Syuting Sinetron
Bergaya arsitektur klasik, tempat ini cocok buat lokasi syuting lo? Terutama untuk film-film yang mengangkat cerita berbau mistis dan sejarah. Didukung kondisi dan situasi alam yang tenang, tenteram dan sejuk pastinya hasil syuting nanti akan jauh lebih ok.
Selfie
Kalian suka selfie? Hampir semua orang suka sekali mengabadikan momen-momen penting berada di suatu tempat. Tempat apa saja yang biasa kalian jadikan objek foto? Pantai, Air terjun, gunung dan lain-lain. selain objek itu, bagi kalian yang gemar selfie bisa mencoba selfie di tempat ini.
Omah Watu Ngawi menawarkan pesona keindahan arsitektur bangunan batu, tentunya ini akan menimbulkan sensasi keindahan lain. Setuju?
Camping ground
Anda suka camping atau berkemah di alam terbuka. Tenang. Omah Watu Ngawi menawarkan solusi yang tepat untuk anda. Anda bisa menggunakan lokasi sekitar bangunan sebagai lahan membangun kemah bersama keluarga atau teman.
Penelitian sejarah
Anda anak sejarah? Atau suka meneliti hal-hal yang berbau sejarah. Anda bisa menggunakan tempat ini sebagai salah satu daftar perencanaan penelitian anda.
* * * * * *
Demikianlah ulasan mengenai omah watu Ngawi yang rekomended untuk anda kunjungi. Semoga bisa menjadi referensi tempat hangout atau rekreasi bersama orang tercinta.
Kunjungi juga: 27 Tempat Wisata di Ngawi