Bakmi Bangka di Gading Serpong – Di kawasan Gading Serpong terdapat deretan warung penjual bakmi bangka yang enak dan punya cita rasa authentic yakni perpaduan antara rasa manis asin dan gurih yang bikin nagih. Kemudian diberi topping yang melimpah.
Kelezatan bakmi bangka memang tidak kalah dari bakmi yang berasal dari daerah lain. Selain itu harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau
Untuk yang ingin merasakan kelezatan bakmi bangka tidak perlu jauh-jauh datang ke Bangka Belitung tapi cukup berkunjung ke kawasan Gading Serpong kota Jakarta. Ikut deretannya
1. Bakmi bangka Asoka 57
- Alamat: Ruko Viena Blok B No.2, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15810
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–21.00
- Nomor Telepon: 081290655757
- Peta Lokasi: Google Maps
Di kawasan Gading Serpong terdapat warung bakmi Bangka yang bernama bakmi bangka Asoka 57 yang nggak pernah sepi pengunjung terutama pas jam sarapan.
Rasa bakminya yang enak memang paling pas untuk menaikkan mood akan memulai hari. Di sini pengunjung bisa mencicipi seporsi suimian berukuran jumbo atau medium seperti penjual bakmi bangka pada umumnya
Ada juga bakmi versi komplit yang punya isian melimpah mulai dari bakso ikan dan pangsit rebus. Mienya bertekstur kenyal/lalu disiram kuah dengan topping yang melimpah dan akan makin sempurna jika ditambah bumbu pelengkap mulai dari cabe potong, cabe merah utuh hingga jeruk kunci
Di sini juga menjual jajanan khas Bangka yang terbilang lengkap mulai dari siomay ayam udang pempek kulit dengan cuko yang unik serta pangsit goreng super jumbo
2. Bakmi Bangka Asli 17
- Alamat: Jl. BSD Raya Pusat, Pagedangan, Kec. Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten 15339
- Jam Operasional: Setiap Hari 09.00–21.00
- Nomor Telepon: 081112000876
- Peta Lokasi: Google Maps
Bakmi bangka asli 17 menjadi salah satu warung bakmi bangka versi halal yang cukup legendaris karena sudah berjualan sejak lama dan kini sudah memiliki 10 cabang di sekitaran BSD
Salah satunya ada di Gading Serpong atau tepatnya di cabang ruko West Park bakmi bangka asli 17.
Bakmi bangka di sini punya tipe mie keriting dan tipis yang diberi sayuran renyah dengan rasa yang ringan jadi pas disantap kapan saja.
Rasanya makin enak saat dipadukan dengan pangsit kuah yang isiannya pada. Salah satu bakmi yang paling recommended di sini adalah bakmi ayam jamur pangsit.
Selain itu ada juga yang versi spesial dengan topping yang gak pelit mulai dari ayam, bakso ikan, sayuran dan telur. Selain itu pengunjung juga wajib mencicipi kwetiau dan bihun serta nasi tim yang legit.
3. Bakmie Bangka Citarasa Gading Serpong – Aristoteles
- Alamat: Blok RARTS Ruko Jalan Aristoteles Selatan No.26 Kec. Pagedangan, Tangerang, Tangerang Regency, Banten 15334
- Jam Operasional: Setiap Hari 08.00–21.00
- Nomor Telepon: 08882129005
- Peta Lokasi: Google Maps
Bakmi bangka cita rasa berjualan di kawasan blok RARTS Ruko jalan Aristoteles Selatan nomor 26 Pagedangan. Bakmi yang ada di Gading Serpong ini merupakan cabang dari cita rasa graha Raya
Punya tempat yang cukup luas dan menjual varian menu Chinese food sehingga cocok untuk tempat makan keluarga
Bakmi bangka yang dijual di sini punya isian komplit mulai dari babi cincang manis yang disajikan bareng kuah berisi bakso ikan, irisan tahu kok, fukian dan pangsit. Lalu ada juga isian kacang kedelai yang buat kaldunya makin gurih
Di sini juga menjual banyak camilan khas Bangka seperti pempek talas atau uyen, pempek kulit dan bakpao babi Hong. Ada juga songsui komplit yang super meriah isiannya serta bistik babi dengan porsi besar.
Kunjungi juga: 27 Cafe Tempat Nongkrong di Tangerang Paling Hits
4. Bakmie bangka liong Lie
- Alamat: Ruko Aniva Junction Blok A No.22, Gading Serpong, Medang, Pagedangan, Tangerang Regency, Banten 15334
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.30–19.00
- Nomor Telepon: 085771316429
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi bakmi bangka enak di Gading Serpong yang selanjutnya adalah bakmi bangka liong lie yang berjualan di kawasan ruko Hanifa junction Paramount blok a nomor 22 jalan permata Medang, Gading Serpong.
Mbak mi Bangka di sini punya rasa autentik karena semua bahan pembuatan bakmi diimpor langsung dari daerah asalnya. Inilah yang menyebabkan bakmi di sini punya rasa yang akrab di lidah orang Bangka asli
Salah satu menu recommended di tempat makan ini adalah bakmi spesial berukuran jumbo yang isiannya sangat komplit mulai dari bakso, pangsit, fukien dan tahu kok.
Punya bakmi berukuran kecil, keriting dan dimasak dengan kematangan yang pas lalu diberi topping daging babi yang nggak pelit. Jadi bakmi di sini versi non halal
Anda juga bisa memesan pangsit goreng raksasa renyah yang diberi isian daging babi dan makin mantap jika disantap bareng saus. Deretan jajanan lain juga wajib dicicipi seperti ada bacang ketan babi, lalu ada juga es songkit Bangka yang punya cita rasa asam mantap.
5. Bakmi Bangka 268
- Alamat: Ruko Madison Grande J no.52, Medang, Kec. Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten 15334
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–20.00, Senin Tutup
- Nomor Telepon: 081294128268
- Peta Lokasi: Google Maps
Untuk Anda yang berasal dari Bangka bisa bisa datang ke bakmi bangka 268 untuk mengobati rasa rindu akan kampung halaman.
Di sini menjual bakmi khas Bangka yang punya mie bertekstur kenyal yang pas. Satu Persib bakmi disajikan bareng sawi keriting dan tauge yang punya tekstur masih renyah.
Kuahnya punya rasa gurih yang buat bakmi makin enak lalu ditambah kacang kedelai dan potongan lobak yang memberi sentuhan rasa manis.
Lalu kriuk alias keringan atau cu jiu Cha dari minyak babi bisa diambil sepuasnya. Sebagai pencuci mulut Anda bisa memesan es campur atau es kacang merah.
6. Bakmie BB
- Alamat: Ruko Glaze 1, Jl. Boulevard Raya Gading Serpong No.6 Blok A, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15810
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–17.00
- Nomor Telepon: 087875736688
- Peta Lokasi: Google Maps
Satu lagi bakmi bangka di Gading Serpong yang disukai banyak orang yakni bakmi BB yang punya toping babi cincang dan bakmi keriting kecil lalu diberi taburan daun bawang buat satu porsi bakmi punya rasa yang sempurna
Warung bakmi di sini versi non halal di mana setiap pesan satu porsi akan dilengkapi dengan garingan minyak babi membuat sensasi kriuk makin nendang.
Kemudian bisa diberi tambahan perasan jeruk nipis agar rasanya makin nikmat. Untuk yang kurang menyukai babi Anda bisa meminta toping ayam atau ikan saja.
Di sini terdapat banyak camilan enak yang wajib dicicipi seperti otak-otak dengan bumbu kacang, pempek kulit yang nikmat serta bakso goreng dengan potongan udang di dalamnya
7. Bakmi & Bubur 333
- Alamat: Jl. Klp. Sawit Raya, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15810
- Jam Operasional: Setiap Hari 05.30–15.00, Rabu Tutup
- Nomor Telepon: 081310772333
- Peta Lokasi: Google Maps
Satu lagi bakmi bangka di kawasan Gading Serpong yang wajib dicicipi yakni bakmi dan bubur 333. Ternyata warung bakmi di sini menjual bakmi versi halal dari Bangka jadi di aman dikonsumsi untuk semua umat muslim
Sesuai dengan namanya di sini menjual bubur super enak serta bakmi yang menggoda. Satu porsi bakmi termasuk berukuran besar dengan tipikal bakmi asin gurih
Anda juga bisa memesan pelengkap bakminya seperti pangsit dan swekiaw. Dijamin bakmi halal di sini paling enak
8. Bakmi&Bubur “NATITI” Bangka
- Alamat: Jl. Klp. Sawit Blok BD12 No.21, RT.2/RW.14, West Pakulonan, Kelapa Dua, Tangerang Regency, Banten 15810
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.30–16.00
- Nomor Telepon: 08118122170
- Peta Lokasi: Google Maps
Bakmi dan bubur nantiti Bangka punya kuah bakmi yang bikin banyak orang jatuh hati. Di sini pengunjung akan menikmati kuah yang madu banget dengan warna seperti putih susu.
Salah satu menu yang wajib dicoba adalah bakmi spesial yang punya isian lengkap mulai dari bakso ikan rumah tahu dan pangsit. Lalu disiram dengan kuah kaldu kental yang kaya rasa serta diberi taburan daun bawang sehingga menambah aroma lezat
Semua topping yang ada di tempat ini dibuat dengan cara homemade mulai dari babi panggang super garing hingga chasiu.
9. Bakmi Bangka Bongkwan
- Alamat: Perumahan Permata Regensi 2, Jl Cemara Raya Blok, Blk. DB1 No.18, Kabupaten Tangerang, Banten 15530
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–18.00, Senin Tutup
- Nomor Telepon: 081398759597
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi bakmi bangka di Gading Serpong yang selanjutnya dari Tempatwisataseru adalah bakmi bangka bongkwan yang menjadi penjual bakmi versi halal selanjutnya.
Bakmi halal di sini punya rasa yang mantap terlebih adanya campuran saus bawang dengan jajanan yang tersedia di meja atau pangsit rebus
Satu porsinya cukup banyak dengan isian mie keriting menggunakan bumbu khas dengan cabe buat rasa pedasnya nendang. Lu diberi tapi bakso dan pangsit goreng agar makin lezat
Meskipun tempatnya berada di kawasan yang tersembunyi yakni di area perumahan yang sederhana namun kelezatan bakminya memang bisa diadu dan tiada duanya.
Di sini juga menyediakan banyak makanan khas Bangka lainnya mulai dari nasi tim, uyan, tahu kok, pempek, songkit hingga liang teh.
10. Bakmi Ko Hon Toboali Gading Serpong
- Alamat: Ruko Odessa, Blk. AD No.14 No.15, Gading, Kec. Serpong, Kabupaten Tangerang, Banten 15318
- Jam Operasional: Setiap Hari 06.00–15.00, Senin Tutup
- Nomor Telepon: 085218602318
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi bakmi bangka di Gading Serpong terakhir dari Tempatwisataseru adalah bakmi Ko Hon Toboali Gading Serpong yang merupakan cabang dari bakmi di Tanjung duren.
Bakmi bangkanya punya cita rasa authentic dengan tipikal bakmi kecil/lalu dimasak dengan kekenyalan yang pas. Kuahnya punya aroma harum menggoda lalu ditambah daging enak dan gurih kaldu yang pas.
Rasanya makin sempurna saat disantap bareng tahu kok dan pangsit. Di sini juga menjual lempah kuning dan songsui serta beberapa makanan khas Bangka lainnya
Penutup
Ini saja informasi yang bisa kami berikan kali ini mengenai deretan warung bakmi bangka di Gading Serpong yang terkenal enak dan bikin nagih. Semoga bermanfaat sekian dan terima kasih.
Jangan lewatkan juga: 15 Restoran All You Can Eat di Kelapa Gading