Restoran di FX Sudirman – FX Sudirman menjadi salah satu mall dengan lokasi yang cukup strategis, serta memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Selain itu FX Sudirman juga menjadi salah satu central kuliner yang selalu menarik untuk dieksplor
Jika Anda penasaran dengan tempat-tempat kuliner yang menarik dikunjungi saat berada di FX Sudirman, maka kami memiliki sederet rekomendasi yang tepat untuk anda.
1. QQ Kopitiam
- (959 Pelanggan)
- Type: Restoran Jepang
- Lokasi: Area basement
- Jam Operasional: Setiap Hari, 07.00–00.00
- Nomor Telepon: 02125554389
- Peta Lokasi: Google Maps
QQ Kopitiam resto menjadi tempat yang pas untuk bersantai sambil ngopi. Untuk letaknya cukup mudah ditemukan karena berada di area basement.
Ada banyak menu yang bisa dipesan seperti butter toast yang cocok menjadi sarapan di pagi hari untuk memulai aktivitas.
Untuk makanan beratnya ada banyak yang bisa dicicipi mulai dari soto Medan, mie/singapura serta tomyam seafood. Untuk kopi yang wajib dipesan adalah kopi o.
QQ Kopitiam ini menyediakan tempat duduk yang banyak sekali, Sobat Seru bisa kongkow di area indoor atapun outdoor. Tersedia jaringan wifi gratis untuk menemani kita internetan atau main game.
Beberapa menu makanan yang bisa Sobat Seru nikmati di QQ Kopitiam ada nasi goreng sapi disajikan dengan hot plate, kwetiaw ayam, cakwe, roti toast, mie kangkung terasi dan lain sebagainya.
Cek juga: 36 Tempat Wisata di Jakarta Pusat
2. Sate khas Senayan
- (785 Pelanggan)
- Type: Restoran Indonesia
- Lokasi: FX Lifestyle X’entre, F1 22, 22A & 22B
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Nomor Telepon: 081519610882
- Peta Lokasi: Google Maps
FX Sudirman juga memiliki satu resto yang cocok dijadikan tempat makan siang yakni sate khas Senayan yang berada di lantai 1.
Untuk menu andalan resto ini sudah pasti sesuai dengan namanya yakni aneka sate. Salah satu menu yang tidak boleh dilewatkan adalah sate kambing buntel yang punya daging bertekstur empuk dengan bumbu sambal yang dijamin bikin nagih.
Di sini juga banyak menu Nusantara lainnya seperti nasi Bali batagor, asam-asam iga serta beraneka ragam pilihan snack tradisional.
Untuk tempatnya restoran sate khas senayan FX mall ini bisa dibilang sangat luas, kapasitas tempat duduknya sangat besar, sehingga buat yang datang ramai-ramai cocok banget kemari.
3. Imperial Kitchen & Dimsum
- (665 Pelanggan)
- Type: Restoran Jepang
- Lokasi: 2nd Floor Unit 19
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Nomor Telepon: 02122057141
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi restoran di FX Sudirman yang selanjutnya adalah resto imperial kitchen and dimsum. Resto yang satu ini cukup populer dan beberapa pengunjung menyatakan jika resto satu ini cukup perfect mulai dari varian menu, rasa yang ditawarkan hingga tempat yang tersedia
Saat berkunjung ke resto ini jangan lupa untuk mencicipi aneka dimsum yang ditawarkan, ingin steamed dimsum atau fried dimsum bisa disesuaikan dengan selera anda
Kemudian terdapat juga banyak pilihan chinese food yang dijamin super lezat mulai dari olahan mie dan nasi goreng juara. Ada juga ayam ala kungpao yang rasanya istimewa. Cobain juga menu lainnya, ada nasi goreng sapi, bihun goreng telur, siumay ayam, lumpia ayam dan kailan 2 rasa.
4. Common Grounds
- (466 Pelanggan)
- Type: Kedai Kopi
- Lokasi: FX Lifestyle Centre, 2nd Floor
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Instagram.com: @commongroundsid
- Nomor Telepon: 021 2521112 · 021 2521112
- Peta Lokasi: Google Maps
Common grounds masuk dalam salah satu daftar rekomendasi resto di FX Sudirman yang sayang jika dilewatkan. Resto di FX Sudirman ini memiliki vibes menyenangkan dengan area outdoor yang cocok untuk ngopi bareng teman-teman
Untuk menu yang tersedia juga cukup beragam mulai dari chicken avocado toastie berisi grilled chicken, mashed avocado, jalapeno mayo, serta dilapisi toasted sourdough.
Meski tidak terlalu luas, Common Grounds yang terdiri dari dau lantai ini menyediakan area smooking area untuk di outdoornya. Sobat Seru bisa mencoba menu Philys chicken steak with mushroom sauce yang enak banget, apalagi didampingin dengan ice mocha, atau pesan es lemonade yang segar.
5. Madame Mai
- (339 Pelanggan)
- Type: Restoran Vietnam
- Lokasi: Lantai 1
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00, Minggu 08.00–22.00
- Nomor Telepon: 087888800348
- Peta Lokasi: Google Maps
Resto madame mai berada di FX Sudirman, jalan jenderal Sudirman yang buka mulai pukul 10.00 pagi hingga 10.00 malam.
Resto yang satu ini memiliki konsep makanan ala Vietnam yang tempatnya cukup luas dan bersih sehingga cukup aman untuk dikunjungi bareng teman-teman maupun keluarga.
Di sini Anda bisa menikmati makanan khas Vietnam dengan rasa yang otentik dan sehat. Beberapa menu yang wajib dipesan mulai dari pho bo chin yakni noodle shop yang menggunakan daging sapi matang.
Beberapa menu lain yang rekomended banget untuk Sobat Seru nikmati, ada Pho Bo-Ga, Banh Mi Combo Madame, Cha Gio Madame, Moc Ga Chien, hingga cakwe.
6. Subway
- (431 Pelanggan)
- Type: Restoran Cepat Saji
- Lokasi: Lantai 1
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–21.00
- Nomor Telepon: 081388877102 · 081388877102
- Peta Lokasi: Google Maps
Subway terletak di FX Sudirman lantai 1 jalan jendral Sudirman yang cocok untuk Anda yang punya hobi grap and go.
Tempatnya tidak terlalu besar serta tempat duduknya juga terbatas. Meski begitu tempatnya cukup nyaman dan bersih.
Menu yang tersedia juga dijamin enak salah satu yang wajib dipesan adalah sandwich dengan berbagai isian mulai dari roti, sayur, daging hingga saus yang enak.
Atau pesan juga roti honey oat yang berisi beef brisket kemudian ditambahkan dengan cheddar chesse dan dibalur saos BBQ.
7. Ramen 1
- (205 Pelanggan)
- Type: Restoran Jepang
- Lokasi: 2nd Floor
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.30–21.30
- Nomor Telepon: 08119272819
- Peta Lokasi: Google Maps
Di FX Sudirman lantai 2 terdapat sebuah resto yang menjadikan ramen sebagai menu andalan yakni ramen 1 resto. Di sini tersedia berbagai ramen yang rasanya tidak perlu diragukan lagi dengan harga yang cukup terjangkau.
Menu yang tidak boleh dilewatkan mulai dari chicken teriyaki ramen, tempura dry ramen, hingga nasi kayak katsudonburi. Untuk harganya sendiri memang tidak mahal, dengan ramen yang enak, kuah segar bakal buat siapa saja ketagihan.
Jangan lewatkan juga: 13 Rekomendasi Matcha Cafe di Jakarta
8. Marugame Udon
- (166 Pelanggan)
- Type: Restoran Jepang
- Lokasi: Lantai 1
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.00–22.00
- Nomor Telepon: 081133347322
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi restoran di FX Sudirman selanjutnya adalah Marugame Udon yang sudah sangat populer sekali, ada banyak sekali cabang restoran ini di Jakarta.
Di restoran Jepang ini jangan lupa untuk mencoba menu favorit banyak orang, yakni ada niku udon, beef curry udon, chicken katsu curry rice dan juga topping onsen tamago yang enak banget.
Untuk kuah niku udon bisa dibilang rasanya lebih ringan gurih dashi, sedangkan untuk menu beef curry udon lebih berempah.
Marugame Udon ini juga menyediakan aneka menu tempura untuk hidangan pendamping, salah satu yang banyak digemari adalah kakiage.
9. Wingstop
- (177 Pelanggan)
- Type: Restoran Hidangan Sayap Ayam
- Lokasi: Lantai 1
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Nomor Telepon: 02125983615
- Peta Lokasi: Google Maps
Selanjutnya Tempatwisataseru.com merekomendasikan Wingstop untuk kalian jadikan sebagai tempat makan bersama keluarga tercinta. Sesuai dengan namanya, kalian akan disuguhkan dengan olahan menu sayap ayam dengan bumbu yang melimpah.
Sobat Seru bisa mencicipi sayap ayam dengan rasa yang gurih, asin, manis dan pedas. Dijamin buat kalian ketagihan. Beberapa diantaranya ada menu boneless wings with garlic, parmesan cheese and louisiana rub, chicken wings and rice, boneless chicken wings, hickory smoked BBQ, ayam lemon pepper dan masih banyak lagi yang lainnya.
Wingstop FX Sudirman ini menyediakan tempat makan yang cozy banget, tersedia area indoor dan juga outdoor.
Cek juga: 13 Cafe Hits di Summarecon Bekasi
10. Restoran Padang Sederhana
- (36 Pelanggan)
- Type: Restoran Padang
- Lokasi: Lantai 2
- Jam Operasional: Setiap Hari, 08.00–22.00
- Instagram.com: @sederhanafxsudirman
- Nomor Telepon: 081398887212
- Peta Lokasi: Google Maps
Buat yang mau makan masakan khas Padang, Sobat Seru bisa datang ke Restoran Padang Sederhana yang terletak di lantai 2.
Kalau kalian datang ke rumah makan sederhana ini, jangan lupa untuk nyobain ayam popnya yang enak banget, rendangnya juga tidak kalah mantap. Menu spesial lainnya yang ada sate Padang hotplate, soto Padang, ayam panas, tunjang, kepala kakap, ikan bilis, balado kentang, balado udang, daun singkong tumbuk.
11. Rubama Coffee and Eatery
- (28 Pelanggan)
- Type: Kedai Kopi
- Lokasi: Lantai Basement
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Nomor Telepon: 081288474255
- Peta Lokasi: Google Maps
Restoran di FX Sudirman selanjutnya yang tidak boleh dilewatkan adalah rubama coffee and eatery. Tempatnya paling pas untuk bersantai karena suasana sangat nyaman dan tenang.
Belum lagi menu yang ditawarkan juga cukup lengkap dengan cita rasa khas Indonesia mulai dari sop buntut sop iga hingga nasi goreng kampung.
Nongkrong di sini dijamin bikin kenyang serta bikin nyaman belum lagi interior resto yang sangat mendukung suasana santai cocok untuk ngopi bareng teman-teman selepas pulang kerja.
12. Cindaga
- (14 Pelanggan)
- Type: Pujasera
- Lokasi: Lantai 5
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–21.00
- Nomor Telepon: +62 85813867229
- Peta Lokasi: Google Maps
Sindaga berada di kawasan FX Sudirman hadir dengan konsep foodcount. Ada banyak kuliner legendaris nusantara yang tersedia di sini.
Beberapa diantaranya seperti gudeg yu Djum dari Jogjakarta, nasi kapau Bukittinggi hingga masakan Manado yang enak.
Jadi anda tidak perlu repot berkunjung ke banyak kota untuk mencicipi makanan khas mereka karena di cindaga semua tersedia dijamin kuliner yang ada tidak membosankan.
Penutup
Ini saja informasi yang bisa kami berikan kali ini mengenai sederet rekomendasi restoran di FX Sudirman yang paling paling populer dan terkenal enak, sebenarnya masih ada banyak lagi yang lainnya, jika kalian punya yang lainnya, silahkan sampaikan di kolom komentar ya. Semoga bermanfaat sekian dan terima kasih.
Cek juga: 15 Hotel di Sekitar Jalan Sudirman