Tempat Wisata di Sumba Timur – Pulau Sumba memiliki beragam destinasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. di tempat ini kita bisa menikmati banyak keindahan alam yang luar biasa.
Pulau Sumba memiliki banyak Kabupaten yang keren. Jika sebelumnya kita sudah membahas tempat wisata di Sumba Barat, wisata Sumba Barat Daya, serta objek wisata di Sumba Tengah, maka kini kita akan melanjutkan perjalanan liburan menuju ke Sumba Timur.
Tidak kalah dari destinasi di Kabupaten – Kabupaten lainnya, wisata Sumba Timur juga mampu menyihir siapa saja dengan pesonanya.
Sumba Timur memiliki iklim tropis sehingga kawasannya cukup kering dan panas, justru membuat banyak padang savanna bermunculan sebagai destinasi objek wisata alam Sumba Timur yang populer.
Selain itu kawasannya hutan Sumba Timur banyak menyimpan wisata Air terjun yang memukau. meski tersembunyi di dalam hutan yang mengalir deras diantara batu karang, objek wisata ini selalu diburu para pecinta jalan – jalan.
Kawasannya yang masih cukup alami dengan jumlah pengunjung yang belum begitu banyak justru menjadi daya tarik tersendiri yang sulit dilewatkan.
Tempat Wisata di Sumba Timur yang Wajib Dikunjungi
Bukan hanya padang savanna saja yang bisa dinikmati di Sumba Timur, namun ada sederet wisata Sumba Timur yang menawan dan wajib dikunjungi, penasaran dengan deretan tempat wisata di Sumba Timur yang memiliki panorama alam menawan, berikut ulasannya :
1. Wisata Bukit Tanarara
Wisata Sumba Timur yang pertama adalah wisata Bukit Tanarara. Objek wisata ini sangat menarik untuk dikunjungi karena memiliki panorama alam perbukitan yang luar biasa, membuat kita betah berlama – lama di tempat ini.
Meski untuk menapai lokasi kita perlu melalui jalan menanjak dengan jumlah kelokan yang cukup banyak, namun panorama bukit akan membuat segala perjuangan yang dilakukan terbayar lunas.
Dari puncak bukit terlihat garis – garis halus yang tergambar menyajikan pemandangan menarik yang tidak terlupakan. Sejauh mata memandang terhampar kawasan hijau yang memberikan kesejukan hingga ke dalam hati membuat pikiran serta tubuh fresh kembali.
Menikmati indahnya alam Sumba Timur dari puncak Bukit Tanarara akan terlihat lebih menawan saat fajar menyingsing. Pemandangan sunrise dari tempat ini memang sangat sempurna.
Lokasi: Desa Maubokul, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur
2. Wisata Bukit Wairinding
Tempat wisata di Sumba Timur yang kedua adalah wisata Bukit Wairinding. Masyarakat Sumba Timur menjadikan bukit ini sebagai salah satu kebanggaan, karena memang memiliki banyak daya tarik yang membuat pengunjung datang berbondong – bondong ke tempat ini.
Belum lagi lokasinya yang tidak begitu jauh dari Waingapu dengan akses yang cukup mudah membuat wisatawan memadati area wisata, terutama pada hari libur.
Dari puncak bukit Wairinding sangat terasa bahwa bukit ini memiliki landskap perbukitan paling megah dibanding dengan bukit lainnya.
Pemandangan hijau terhampar sejauh mata memandang bak permadani alam yang menawan. Pepohonan yang tumbuh subur membuat udara semakin sejuk dan tentu saja bebas polusi.
Lokasi: Desa Pambota Jara, Pandawai, Kabupaten Sumba Timur
3. Wisata Bukit Mondu
Wisata Bukit Mondu bisa menjadi salah satu alternative tempat wisata saat kamu berlibur bersama keluarga tercinta di Pulau Sumba.
Tepatnya berada di Sumba Timur, bukit ini memiliki pemandangan alam yang mampu menyihir siapa saja. dari puncak bukit kita akan melihat jalan raya berbentuk huruf S yang unik dengan kendaraannya yang lalu lalang.
Pemandangan seperti ini jika diabadikan menggunakan kamera dengan sudut dan pencahayaan yang tepat akan menghasilkan foto yang sempurna.
Banyak pasangan muda – mudi yang menghabiskan waktu sambil duduk santai bersenda gurau menanti senja tiba untuk melihat betapa indahnya sunset.
Suasana romantis semakin terapa ketika matahari semakin hilang di telan langit biru menyisakan langit senja yang menawan, sungguh pemandangan yang menyejukkan mata membuat kita enggan beranjak dari lokasi wisata.
Lokasi: esa Persiapan Hawurut, di Kecamatan Matawai La Pawu, Sumba Timur
4. Wisata Bukit Persaudaraan
Kawasan bukit yang ada di Sumba Timur selanjutnya adalah Bukit persaudaraan yang turut meramaikan dunia pariwisata Pulau Sumba selama beberapa waktu ke belakang.
Bukit ini memiliki view yang tidak kalah cantik dari deretan perbukitan di sekitarnya. Memiliki kawasan hijau yang sangat luas mampu memanjakan mata para pengunjung yang datang. Di sisi lain terhampar kawasan persawahan yang tersusun rapi menghasilkan pemandangan apik di depan mu.
Jika datang pada musim panen maka kamu akan menikmati hamparan padi menguning bak emas yang memancarkan cahaya di bawah terik matahari.
Menikmati sunrise dari puncak bukit akan membuat kita seolah sedang berada di negeri atas awan. Ketika fajar menyingsing di ufuk barat maka kawasan lembah bukit akan di tutupi kabut asap putih bak awan yang mengelilingi Bukit persaudaraan membuat kita seolah menyaksikan sunrise dari negeri atas awan.
Lokasi: Kelurahan Mauliru Kecamatan Kambera Kabupaten Sumba Timur
5. Wisata Pantai Tarimbang
Pantai Tarimbang merupakan salah satu objek wisata di Sumba Timur yang wajib dikunjungi bersama keluarga. Pantai ini menyuguhkan pemandangan alam yang masih begitu alami karena memang belum begitu banyak dikunjungi para wisatawan.
Meski begitu ternyata pantai ini menjadi favorit para peselancar dunia, karena memiliki gulungan ombak yang cukup menantang. Tingginya aktivitas ombak di pantai ini memang cocok dijadikan tempat untuk bermain selancar air.
Pemandangan di pantai ini juga tiada duanya. Hamparan perbukitan batu kapur yang ada di pantai ini membuat pantai ini semakin terlihat gagah. Laut biru yang membentang luas membawa kita pada liburan yang tidak akan terlupakan.
Lokasi: Desa Tarimbang, Kec. Tabundung, Sumba Timur
6. Wisata Pantai Walakiri
Saat berlibur di pulau Sumba jangan lupa mampir ke kawasan Sumba Timur dimana terdapat sebuah objek wisata pantai yang cukup populer. Objek wisata alam tersebut bernama wisata Pantai walakiri.
Pantai ini dikunjungi wisatawan dari berbagai penjuru dunia karena memang memiliki keindahan laut yang tidak biasa. Sejauh mata memandang terhampar laut biru dengan gradasi kehijauan yang sangat jernih membuat dasar laut bisa terlihat dengan jelas dari permukaan.
Pantai ini juga memiliki hutan bakau yang tumbuh subur. Ada banyak jenis tanaman bakau yang ditanam di hutan ini. buat pengunjung yang ingin berkeliling hutan bakau tersedia sebuah jembatan kayu.
Lokasi: Desa Watumbaka, Kec. Pandawai, Kabupaten Sumba Timur
7. Wisata Padang Savana Puru Kambera
Ingin merasakan liburan berbeda di pulau Sumba, maka wisata pantai dan Padang Savana Puru Kambera. Berbeda dari objek wisata lainnya yang ada di Sumba Timur, Padang Savana ini berada di tepi pantai yang unik.
Tidak seperti pantai pada umumnya yang memiliki aktivitas ombak cukup tinggi. Memiliki arus yang begitu tenang yang dikelilingi pohon cemara membuat pantai ini sangat sejuk dan cocok dijadikan tempat untuk bersantai atau piknik bersama keluarga.
Keindahan padang savana Puru kambera sungguh menawan seperti pada savanna yang ada di Afrika. Suasana seperti ini memang tidak biasa membuat kita betah berlama – lama di tempat ini.
Buat pecinta fotografi sayang sekali rasanya jika belum mengunjungi tempat ini yang penuh dengan bunga – bunga padang ilalang yang instagenik.
Lokasi: Desa Mondu, Kecamatan Haharu, Sumba TImur
8. Wisata Pantai Watuparunu
Tempat wisata di Sumba Timur selanjutnya adalah wisata pantai Watuparunu yang memiliki keindahan yang tidak biasa. tidak heran jika pantai ini cukup populer bukan hanya di kalangan wisatawan lokal namun juga wisatawan mancanegara.
Pantai paling Timur di Pulau Sumba ini memang sangat cantik dengan pemandangan yang eksotis. Bukan hanya memiliki pemandangan laut yang luar biasa dengan hamparan laut biru nan menawan serta pasir putih yang memenuhi bibir pantai.
Pantai ini juga memiliki tebing – tebing batu berlubang yang bentuknya meliuk – liuk yang begitu unik. Jika kamu datang pada waktu yang tepat yakni saat air laut sedang surut, maka lubang – lubang batu yang ada bisa dilalui dengan berjalan kaki diantara lubang – lubang batu.
Lokasi: Desa Lain Janji, Kecamatan Wulla Waijelu, Sumba Timur
9. Wisata Air Terjun Tanggedu
Saat kamu berada di Kota Sumba Timur jangan lupa mampir ke kawasan Wisata Air Terjun Tanggedu. Objek wisata ini sangat menarik untuk dikunjungi karena memiliki kawasan yang masih terjaga kealamiannya sehingga cocok sekali buat terapi meditasi.
Meski kawasannya berada cukup jauh dan masih tersembunyi di tengah hutan namun ha itu bukanlah sebuah halangan bagi para pecinta alam yang memiliki jiwa petualangan.
Tracking yang akan dilalui juga sulit dan melelahkan. Namun tenang saja, sebab setibanya di lokasi wisata segala rasa lelah dan penat yang dirasa akan terbayar lunas dengan pesona alam yang dimiliki. Aliran air terjun semakin cantik dengan bebatuan yang berlapis lapis seperti Grand Canyon.
Aliran airnya juga terlihat segar sehingga cocok sekali buat berenang atau sekedar merendam kaki di pinggir bebatuan sembari bersantai menikmati semilir angin dan betapa indah hutan Sumba Timur.
Lokasi: Desa Tanggedu, Kecamatan Kanatang, Kabupaten Sumba Timur
10. Wisata Pantai Padadita
Buat pecinta jalan – jalan yang tegah berada di Pulau Sumba belum lengkap rasanya perjalanan wisatamu jika belum menghabiskan waktu di pantai Padadita.
Pantai ini memiliki suasana yang santai dan tenang sehingga cocok dijadikan tempat untuk bermalas – malasan. Pantai ini berada di pinggir kota Waingapu dan merupakan bagian dari Padadita beach Hotel. Suasana pantai yang begitu nyaman membuat kita betah berlama – lama di tempat ini.
Meski ukuran pantai Padadita tidak seluas pantai yang ada di sekitarnya, namun keindahan laut biru serta hamparan pasir yang putih bersihnya tidak kalah dengan pantai lain, dengan hembusan angin sepoi – sepoi yang membuat siapa saja enggan beranjak dari lokasi wisata.
Lokasi: Jl. Airlangga, Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur,
11. Wisata Air Terjun Hirumanu
Tempat wisata di Sumba Timur yang tidak kalah cantik dan indah selanjutnya adalah Wisata Air Terjun Hirumanu. Air terjun ini berada di lokasi yang cukup sulit dijangkau dengan tracking yang cukup melelahkan.
Namun bagi jiwa petualangan rasanya belum lengkap jika belum menaklukkannya. Sepanjang perjalanan kamu juga akan ditemani oleh kawasan hijau yang masih begitu alami. pepohonan yang tumbuh subur menjadi pemandangan utama hingga pengunjung sampai di lokasi yang dituju.
Semakin lama bunyi gemericik air semakin jelas terdengar hingga tepat menuju lokasi wisata. Pemandangan yang terhampar di depan mata mampu menyihir siapa saja.
Aliran air terjun memiliki ketinggian mencapai 70 meter. buat yang ingin berselfie ria coba menuju ke atas bukit air terjun yang menyuguhkan pemandangan indah.
Lokasi: Desa Kananggar, Kecamatan Pariberiwai, Sumba Timur
12. Wisata Air Terjun Kanabu Wai
Di desa Niwa terdapat sebuah lokasi air terjun yang bernama Kenabu Wai. Untuk mencapai lokasi air terjun kita perlu menyusuri hutan belantara dengan berjalan kaki sejauh 4 kilometer.
Pemandangan alami sungguh terasa di tempat ini, bak hutan perawan yang menyuguhkan kemolekan alamnya membuat pengunjung betah berlama – lama di tempat ini. aliran air terjunnya cukup unik karena terlihat seperti sebuah pancuran yang keluar dari rimbunan dedaunan hijau.
Aliran airnya langsung jatuh ke sebuah kolam yang terbentuk secara alami. kesegaran air menggoda siapa saja untuk segera bermain air melepaskan penat dan gerah setelah lelah berjalan.
Lokasi: Desa Waikanabu, Kecamatan Tabundung, Sumba Timur
13. Wisata Air Terjun Laiwi
Masih dari deretan objek wisata air terjun yang ada di Sumba Timur. Kali ini kita akan melanjutkan perjalanan menuju ke Wisata Air Terjun Laiwi.
Berbeda dari objek wisata lainnya air terjun ini memiliki ciri khas yang membuat kita semua terpana yakni memiliki tebing – tebing batu tinggi serta pepohonan berukuran besar yang mengelilingi lokasi seolah melindungi air terjun dari dunia luar atau membuat air terjun semakin tersembunyi.
Suasananya begitu tenang dan nyaman, cocok sekali buat terapi meditasi atau mencari ketenangan hati serta pikiran.
Selepas berwisata ke tempat ini dijamin segala stress yang dirasa akan musnah. Perjalanan wisata tentu saja kurang sempurna jika belum membawa oleh – oleh hasil jepteran di spot – spot terbaik yang dimiliki Air Terjun Laiwi.
Lokasi: Desa Matawai Ama, Kecamatan Katala Hamu Liwu (
14. Wisata Air Terjun Wai Marang
Tempat wisata di Sumba Timur selanjutnya yang direkomendasikan untuk dikunjungi karena memiliki kein dahan alam yang menawan adalah wisata Air terjun Wai Marang.
Salah satu daya tarik utama air terjun ini adalah kolam kecil yang ada di bawah aliran air terjun yang membentuk seperti laguna yang cukup besar dengan airnya yang berwarna hijau tosca. Kolam tersebut terlihat sangat cantik membuat siapa saja takjub dengan kemolekannya.
Meski aliran air di tempat ini terbilang berukuran kecil, namun panorama alam yang dimiliki tidak kalah dengan objek wisata lainnya. alam sekitar yang sangat hijau membuat suasana sangat nyaman dan memiliki udara sejuk yang segar membuat kita betah berlama – lama di tempat ini.
Lokasi: Desa Waimarang, Kecamatan Umalulu, Sumba Timur
15. Wisata Air Terjun Kolam Jodoh Lawa
Objek wisata selanjutnya yang ada di Sumba Timur adalah wisata air terjun kolam Jodoh Lawa yang berada tidak begitu jauh dari jalan raya Kecamatan lewa.
Lokasinya yang cukup mudah dijangkau membuat banyak pengunjung yang menghabiskan waktu libur di tempat ini. daya tarik utama air terjun Jodoh Lawa adalah keindahan aliran air terjunnya yang mengalir deras menuju ke sebuah kolam atau laguna yang ada di bawahnya.
Selain itu kawasan hijau yang mengapit tempat ini membuat suasananya sangat nyaman dan membuat kita betah berlama – lama di tempat ini.
Sebuah laguna yang sering dijadikan tempat berenang oleh ara wisatawan pun sangat aman karena memiliki ukuran yang tidak terlalu besar dan tidak terlalu dalam.
Kesegaran airnya membuat segala penat yang dirasa seketika musnah. Basah – basahan kali ini akan sekali sempurna tatkala kita berada di alam yang begitu indah seperti yang ada di Air terjun Jodoh Lawa.
Lokasi: Desa Umamanu, Kecamatan Lewa Tidahu, Kabupaten Sumba Timur.
Jangan lewatkan juga: Tempat Wisata di Lembata NTT
16. Wisata Goa Kanabu Wai
Kini kita akan berlanjut menuju ke Wisata Goa Kanabu Wai yang ada di Sumba Timur. Goa ini merupakan bagian dari Taman Nasional Matalawa, membuat objek wisata ini cukup populer di kawasan Sumba Timur.
Suasana goa yang masih terus dijaga kealamiannya membuat kita enggan beranjak dari lokasi. Menuju ke mulut goa kita akan melihat kawanan kelelawar liar yang berhabitat di goa ini.
Di dinding dan langit – langit gua hidup stalaktit dan stalakmit yang terbentuk secara alami dengan tetesan air yang keluar dari stalaktit dan stalakmit membuat jalan di dalam goa sedikit licin, maka kamu perlu berhati – hati saat melakukan susur goa.
Uniknya lagi di dalam goa ini memiliki aliran air bawah tanah yang airnya sangat jernih dan segar. Untuk melakukan susur goa sebaiknya kita menyewa jasa tour guide dari warga sekitar demi menjaga keamanan perjalanan di dalam goa.
Lokasi: Desa Waikanabu, Kecamatan Tabundung, Sumba Timur
17. Wisata Bendungan Kambaniru, Lambanapu
Tempat wisata di Sumba Timur selanjutnya yang bisa didatangi bersama keluarga saat liburan tiba adalah wisata Bendungan Kambaniru, Lambanapu.
Bendungan ini dibuat tentu saja dengan fungsi utama sebagai sumber air untuk memenuhi kebutuhan masyarakat seperti irigasi untuk mengaliri lahan sawah serta perkebunan milik warga sekitar saat musim kemarau. Selain itu bendungan juga mencegah air meluap ke permukaan yang akan mengakibatkan banjir pada musim penghujan.
Selain itu bendungan yang memiliki genangan air berwarna biru jernih dengan kemegahan infrastukturnya membuat banyak orang tertarik untuk mengunjungi tempat ini dan menjadi salah satu objek wisata Sumba Timur yang cukup populer. Belum lagi latar belakang perbukitan hijau membuat bendungan ini terlihat semakin cantik.
Lokasi: Desa Lamba Napu, Kecamatan Kambera, Sumba Timur
18. Wisata Kampung Adat Rende
Kota Sumba memang terkenal dengan masyarakatnya yang masih menjaga adat istiadat warisan leluhur, maka tidak heran jika banyak kampung – kampung adat yang masih berdiri hingga saat ini.
Kampung adat tersebut akan membawa kita pada perjalanan masa lalu karena banyak sekali situs megalitikum yang masih terjaga dengan baik, salah satunya adalah makam batu Megalitikum. Selain itu ada banyak cerita sejarah, seni, serta budaya Pulau Sumba yang bisa kamu pelajari.
Kampung Adat Rende bukan hanya memiliki cerita sejarah, namun juga memiliki peninggalan kain tenun yang masih terus dikembangkan hingga kini. Kamu bisa sekaligus berbelanja kain tenun khas kampung adat Rende.
Lokasi: Desa Rindi (Desa Rende), Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur
Kunjungi juga: Tempat Wisata Di Ende NTT
19. Wisata Bunga Sakura Sumba Timur
Perjalanan wisata mu di Sumba Timur belum lengkap rasanya jika belum mengunjungi wisata Sakura Sumba Timur.
Ternyata bukan hanya Negara Jepang saja yang memiliki hamparan bunga sakura yang sangat cantik, ternyata di Timur Indonesia juga tersembunyi pohon sakura yang konon katanya dibawa oleh tentara Jepang pada zaman penjajahan.
Buat yang ingin menyaksikan bunga sakura pink yang bermekaran bisa datang pada awal September hingga Oktober dimana bulan – bulan tersebut bunga sakura akan mekar.
Spot terbaik sakura cantik bisa kamu dapatkan di sepanjang pesisir Utara hingga Timur kawasan Sumba Timur. Dijamin pemandangan yang disuguhkan membuat kamu enggan beranjak dari lokasi wisata.
Lokasi: Desa Kuta, Desa Hambapraing, dan desa lain di sekitar Kecamatan Kanatang dan Kecamatan Haharu, Sumba Timur
20. Wisata Taman Kincir Angin Maubukol
Tempat wisata di Sumba Timur selanjutnya yang tidak kalah cantik dari objek wisata ain di sekitarnya adalah wisata Taman Kincir Angin Maubukol. Deretan kincir angin raksasa memenuhi kawasan ini dan terlihat sangat cantik.
Kamu akan menemukan objek wisata buatan yang mengandung nilai edukasi di taman ini yang tentu saja memiliki spot instagenik yang bisa dipamerkan di media sosial yang kamu miliki.
Selain menjadi salah satu objek wisata yang cukup populer, kincir angin Maubuko ini juga merupakan pembangkit listrik bertenaga angin yang menerangi kampung warga.
Lokasi: Kampung Tanara, Desa Maubokul, Kecamatan Pandawai, Sumba Timur
21. Wisata Pantai Puru Kambera
Di dekat sebuah padang savana ala Afrika puru Kambera, terdapat sebuah pantai dengan pasir putih bersih dengan pemandangan yang sangat menakjubkan.
Lokasi pantai ini tidak jauh dari savana. Pantai yang berpasir putih ini begitu memanjakan mata siapa saja yang datang kesini. Dijamin kamu akan betah berlama-lama di pantai yang cantik ini.
Lokasi: Desa Mondu, Kecamatan Haharu, Sumba Timur, NTT
22. Wisata Air Terjun Koalat
Berada di Desa maidang, Kecamatan Mapambuhang, Kabupaten Sumba Timur, NTT, wisata Air terjun Kloakat. Tidak seperti air terjun pada umumnya yang memiliki aliran air terjun yang tingginya mencapai puluhan meter, air terjun Kloakat ini pendek.
Tapi jangan salah sebab aliran airnya memanjang mencapai 10 meter bak tirai alam yang memancarkan cahaya akibat sinar matahari yang memantul ke aliran air terjun.
Di bagian bawahnya terdapat sebuah kolam atau sungai kecil yang cocok dijadikan tempat untuk berenang yang airnya sangat jernih dan bersih. Spot – spot alam juga bisa dengan mudah kamu dapatkan.
Lokasi: Desa Maidang, Kecamatan Mapambuhang, Kabupaten Sumba Timur, NTT
23. Bukit Tenau
Rekomendasi tempat wisata di Sumba Timur yang terakhir dari kami adalah bukit tenau yang memiliki pemandangan indah yang tidak kalah dari bukit Wairinding.
Bukit yang instagramable ini letaknya dekat dengan Waingapu, atau kurang lebih 15 km. Cukup mengendarai motor atau mobil selama 15-20 menit maka anda sudah sampai ke bukit yang kece badai ini.
Lokasi: Kelurahan Mauliru, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur
***
Demikianlah pembahasan kita mengenai deretan tempat wisata di Sumba Timur yang tidak kalah cantik dan menawan dari Kabupaten – Kabupaten lain yang ada di pulau Sumba. Dijamin perjalanan wisatamu akan memberikan pengalaman yang berbeda. Selamat berkunjung dan selamat berlibur. Terima kasih
Kunjungi juga: Tempat Wisata Di Malaka NTT