Tempat Makan di Klaten – Halo Sobat Seru yang lagi ada di Klaten, atau berencana berkunjung ke Klaten dalam waktu dekat ini. Klaten sendiri terkenal sebagai salah satu daerah yang memiliki kekayaan sumber airnya yang berlimpah. Sehingga Kabupaten di Jawa Tengah ini kerap mendapat julukan nagari seriboe oemboel.
Karena memang ada banyak sekali umbul alias mata air yang menjadi destinasi wisata unggulan di Klaten. Selain itu, Klaten juga punya banyak sekali tempat makan yang menarik untuk kita sambangi. Karena memang, kurang lengkap rasanya mengeksplore keindahan suatu daerah tanpa mengulik tempat-tempat makannya.
Kali ini Tempatwisataseru.com akan mengajak kalian semua untuk mengunjungi deretan tempat makan di Klaten yang menyajikan menu makanan istimewa. Apa saja? Silahkan simak rekomendasinya di bawah ini!
1. RM Bu Sum Klaten
- Alamat: Jl. Klaten – Solo No.Km.4, Ngaran, Mlese, Kec. Ceper, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57465
- Jam Operasional: 08.00 – 20.30 WIB
- Nomor Telepon: 0272332094
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi tempat makan di Klaten yang pertama dari Tempatwisataseru.com adalah RM Bu Sum yang sudah legend banget. Tempat makannya sangat luas, apalagi tempat parkirnya luas jadi tenang mau parkir tidak akan repot kalau kesini, ada beberapa pilihan tempat, ada yang lesehan, ada gazebo dan ada yang duduk.
RM Bu Sum ini memiliki ruangan khusus kalau mau mengadakan pertemuan, reuni akbar hingga pesta bisa kesini. Untuk tempatnya juga dijaga kebersihannya, kamar mandi juga bersih ada mushola-nya juga. Fasilitas komplit disini.
RM Bu Sum ini menyuguhkan menu yang sangat beragam, untuk menu andalan menu ayam goreng kampung dengan trancam dan oseng daun pepaya. Supaya makin nikmat ditambah dengan sambal goreng krecek.
Untuk menu minuman yang disuguhkan juga sangat bervariasi, mulai dari beras kencur, lemon tea, teh, jeruk, es buah, kelapa muda, air mineral, dll. Kalo menginginkan cemilan khas Klaten, ada kripik paru, rambah ceker, bakpia, dsb. Kain batik juga ada lho. Untuk Sobat Seru yang mau mampir kesini dengan reservasi terlebih dahulu, bisa untuk menu prasmanan. Dan tersedia juga menu non prasmanan.
2. Papringan Resto & Cafe
- Alamat: Jl. Mayor Kusmanto No.16, RW.09, Sipacar, Semangkak, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57414
- Jam Operasional: 10.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 089688233155
- Peta Lokasi: Google Maps
Tempat makan di Klaten yang rekomended untuk Sobat Seru sambangi selanjutnya adalah Papringan Resto & Cafe yang letaknya ada di Jl. Mayor Kusmanto No.16, RW.09, Sipacar, Semangkak. Sekilas, Papringan Resto & Cafe ini mungkin kalau kita lihat dari luar agak terlihat mungil, akan tetapi saat kita masuk ternyata tempatnya cukup luas.
Papringan Resto & Cafe ini menyuguhkan pilihan ruangan indoor dan outdoor. Suasana agak remang. Resto & Cafe di Klaten ini termasuk yang sudah lama berdiri dan bertahan hingga kini. Dari segi pelayanan ramah dan tergolong cukup cepat (waktu tunggu antara pesan dan makanan datang).
Dari segi price untuk range harga makanan di Klaten, Papringan Resto & Cafe ini masuk dalam kategori menengah ke atas. Soal rasa balik ke selera, salah satu menu spesialnya adalah gurame asam manisnya. Tersedia juga banyak banget, menu seafoodnya juga bervariasi dengan rasa yang jos gandos.
Papringan Resto & Cafe ini menyediakan banyak spot foto instagramable yang kekinian, tersedia juga fasilitas mushola dan toilet. Lahan parkir hanya mengandalkan sedikit beranda plus badan jalan, sehingga ketika pengunjung penuh harus parkir di pinggir jalan.
Cobain juga minuman ss teh leci yang benaran dikasih buah leci, bukan sekadar teh diberi sirup rasa leci. Es kelapa mudanya juga segar, serutan kelapanya lembut dan kelapanya masih muda. Salah satu menu andalan yang tidak boleh kalian lewatkan adalah menu sapi lada hitam yang selalu jadi favorit, semacam comfort food di Papringan. Tidak ketinggalan juga menu iga bakar madu.
Kunjungi juga: Candi Plaosan Klaten
3. Warung Makan Bu Hj. Salamah
- Alamat: Jl. Ceper – Besole, Patih, Kuncen, Kec. Ceper, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57465
- Jam Operasional: 09.30 – 19.30 WIB
- Nomor Telepon: 0272551828
- Peta Lokasi: Google Maps
Warung Makan Bu Hj. Salamah menjadi tempat makan di Klaten yang rekomended untuk Sobat Seru sambangi selanjutnya. Warung makan ini letaknya ada di pinggir jalan, sehingga mudah untuk dijangkau. Tersedia area parkir yang lumayan luas, cukup untuk menampung 4-6 mobil di depan warung makannya.
Untuk tempat makannya, Warung Makan Bu Hj. Salamah ini memiliki area yang lumayan memadai, meski agak terasa cukup sempit, ada juga beberapa macam bentuk meja yang bisa Sobat Seru jadikan tempat bersantap.
Untuk menu yang disediakan juga cukup bervariasi. Rekomendasinya disini garang asem ayam, tapi ayam bakarnya tidak kalah enak. Harga makanan tidak termasuk nasi. Terdapat wastafel jika mau makan menggunakan tangan.
Warung Makan Bu Hj. Salamah ini ini menawarkan menu dengan rasa otentik khas Jawa, manis gurih. Porsi nasi ramesnya banyak, empalnya enak banget meresap sampai dalam, empuk banget padahal potongannya besar dan tebal. Sosil Solo-nya juga enak. Bebek goreng juga enak. Sop ayam kampungnya enak, ayam kampung tersedia bakar, goreng, garang asem, opor ayam kampung, gandos, sampai sambal goreng ati.
Salah satu menu andalan di Warung Makan Bu Hj. Salamah ini adalah menu garang asemnya yang enak banget, dengan porsinya luar biasa banyak, sendirian biasanya pasti akan terlalu kebanyakan, bisa untuk 2-3 orang karena memang ayamnya besar, seperti setengah ekor. Rasanya enak banget, kuahnya pas, pedesnya cocok, ayamnya empuk.
4. Warung Makan kuliner Klaten Mbah Darmo
- Alamat: Jl. H Samanhudi No.64, Tegalsepur, Klaten, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57411
- Jam Operasional: 06.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 087734679066
- Peta Lokasi: Google Maps
Selanjutnya Tempatwisataseru.com merekomendasikan warung makan mbah Darmo untuk kalian jadikan tempat makan bersama keluarga tercinta. Warung makan Mbah Darmo ini tempatnya terkenal sangat bersih dengan area makan yang luas, untuk area parkir kendaraannya bahkan bisa muat untuk 3 bis.
Lokasi warung makan mbah Darmo ini bisa dibilang sangat strategis karena tidak jauh dari lokasi stasiun Klaten, sehingga sangat mudah untuk dijangkau dari berbagai arah. Lebih tepatnya ada di Jl. H Samanhudi No.64, Tegalsepur, Klaten, Kec. Klaten Tengah.
Berbicara mengenai menu yang tersedia warung makan mbah darmo ini, tersedia sekitar 80 jenis menu makan dan minuman yang siap memanjakan lidahmu, sangat beragam sekali. Mulai dari menu : soto sapi, soto ayam, mie ayam, gulai ikan, ikan bakar, aneka nasi, menu paketan, gorengan, gule sapi, tongseng sapi, sop iga, dan lain sebagainya.
Untuk menu minumannya juga tidak kalah variatif, es teh, es dawet, aneka jus, dan lain sebagainya, dan yang menjadi favorit menu minumannya adalah es duriannya yang enak banget. Sedangkan menu makanannya yang menjadi favorit disini adalah sop dan nasi pecel pedasnya mantap.
5. KAMPUNG KULINER KLATEN
- Alamat: Sekaranom, Jl. Kopral Sayom, Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57438
- Jam Operasional: 12.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 081227273067
- Peta Lokasi: Google Maps
Tempat makan di Klaten yang satu ini sudah sangat terkenal sekali, karena kampung kuliner Klaten ini memiliki banyak sekali stand yang menyediakan berbagai menu yang bisa kita jadikan pilihan bersantap, mulai dari makanan ringan, berat hingga aneka minuman segar.
Kampung kuliner Klaten ini pas banget buat dijadikan tempat kongkow ramai bareng teman-teman sambil makan siang atau makan malam bersama. Untuk opsi tempat makan keluarga juga sangat cocok karena tersedia banyak arena main untuk anak-anak.
Sesuai namanya ada berbagai macam kuliner dari yang makanan jadul sampai makanan kekinian, berbagai stand siap memanjakan lidah anda dengan aneka menu makanan tradisional Indonesia hingga aneka menu makanan Jepang & Korea tersedia disini.
Tempatnya juga sangat memadai, tersedia fasilitas musola buat yang mau solat, ada juga kamar mandi yang terawat bersih, area parkir juga memadai. Tempat duduknya ada kursi meja, ada juga area lesehan yang nyaman, buat yang mau pilih area beanbag berwarna-warni juga tidak kalah asyik. Untuk hiburan, tersedia pertunjukan live music untuk pengunjung.
Beberapa menu yang bisa Sobat Seru cobain adalah ayam goreng kremes dengan kremes yang fresh, baru digoreng renyah gurih, begitu juga dengan ayamnya bumbunya meresap sampai ke dalam. Menu nasi pecel 8rb, steamboat 50K bisa untuk berdua, ada juga menu steak 27K, rice bowl 15K, es buah 15K, Soda Gembira 12K, Nila Bakar sudah sama Nasi 25K, pizza, Thai Thea, kopi, es jelly dan lain sebagainya, lengkap banget.
Kunjungi juga: 4 Tempat Wisata di Karanganom Klaten
6. Soto Segeer Mbok Giyem
- Alamat: Jl. Mayor Kusmanto, Sipacar, Semangkak, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57414
- Jam Operasional: 05.30 – 20.30 WIB
- Nomor Telepon: 085725000060
- Peta Lokasi: Google Maps
Tempat makan legend di Klaten selanjutnya berasal dari Boyolali, yakni Soto Segeer Mbok Giyem yang letaknya ada di Jalan Mayor Kusmanto, Tegaltalang, Kelurahan Semangkak, Kecamatan Klaten Tengah, Kabupaten Klaten.
Jangan heran ya, kalau warung soto ini selalu ramai pada jam makan siang atau makan malam, karena memang sudah legend banget, bahkan banyak orang yang datang kemari untuk sarapan, karena sudah buka dari pagi buta, jam setengah enam pagi.
Soto Segeer Mbok Giyem ini memang pas banget rasanya, terasa sangat segar. Tersedia banyak pilihan lauk yang dapat melengkapi pengunjung untuk menikmati soto, bisa Sobat Seru pilih sendiri sesuai selera dan prasmanan, diantaranya ada tahu goreng tempe goreng, sate paru, sate uritan, sate usus, sate ati ampela, sate telur puyuh, sate kikil. Untuk harga soto semangkuk 11,000,- dan es teh 4,000,-. Sate paru dan sate uritan masing-masing 3,000,- Tahu goreng 2,000,-
Lokasi Soto Segeer Mbok Giyem ini ada di pinggir jalan sehingga kita mudah untuk menemukan warung soto ini, tersedia area parkir yang lumayan luas, bisa untuk bus wisata besar, area parkir ada di depan warung.
Sobat Seru akan dilayani dengan pelayanan yang ramah dan cepat, yang akan menyuguhkan soto adalah anak-anak muda, dengan mengenakkan pakaian bersih dan rapi. Warung sotonya juga lumayan luas dan bersih, ada indoor dan outdoor. Sotonya disajikan dengan cepat, sotonya disiapkan sehingga tinggal guyur dengan kuah panas, sotonya sudah dicampur nasi dan sayurannya, dijamin enak, kuahnya bening dan segar.
Biar tambah nikmat kalau ditambah dengan sambal, ditemani dengan satenya yang tidak kalah enak, makan kenyang tanpa menguras isi kantong.
7. New Merapi Resto
- Alamat: Jl. Merapi, Gayamprit, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57423
- Jam Operasional: 10.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 08112637798
- Peta Lokasi: Google Maps
Tempat makan di Klaten yang tidak kalah rekomended untuk Sobat Seru singgahi selanjutnya adalah New Merapi Resto yang terletak tidak jauh dari pusat kota Klaten, lebih tepatnya ada di Jl. Merapi, Gayamprit, Kec. Klaten Selatan.
New Merapi Resto ini memiliki tempat makan yang luas dan juga nyaman untuk dine in ditemani dengan aneka menu yang bervariasi yang enak-enak. Resto ini cocok banget untuk dijadikan tempat makan bersama keluarga tercinta, tersedia area lesehan di gazebo untuk yang mau makan sambil santai. Ada area bermain anak hingga mini zoo.
Fasilitas toiletnya bersih wangi dan jumlahnya banyak banget. Ada juga mushala yang cukup besar, dan ada 2 mushala. Terasa vibes-nya yang nyaman, tempatnya hijau, seperti di pegunungan. Untuk yang mau mengadakan acara juga bisa, karena tersedia aula besar yang siap untuk melayani acara nikahan, hajatan, reunian dan lainnya.
Untuk menu yang disajikan di New Merapi Resto ini juara banget, sang juru masak begitu piawai mengolah bahan-bahan segar menjadi aneka menu istimewa yang memanjakan lidah. Salah satu menu yang paling enak disini adalah cumi salted egg yang juara banget, sop ayamnya juga enak banget.
Menu tomyam seafood juga ada, menu sop buntut, gurameh terbang goreng juara, ikan gurame bakar kecap, cap cay goreng dan lain sebagainya.
8. RM Joglo
- Alamat: Jl. Pemuda Utara No.75, Tegalblateran, Bareng, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57414
- Jam Operasional: 08.00 – 20.00 WIB
- Nomor Telepon: 0272322058
- Peta Lokasi: Google Maps
Berikutnya Tempatwisataseru.com merekomendasikan RM Joglo untuk Sobat Seru jadikan tempat makan di Klaten bersama rombongan, baik itu yang sedang dalam perjalanan atau sedang melancong di kota ini, karena letaknya yang strategis, ada di pinggir jalan utama kota Klaten.
Untuk menu yang disuguhkan di RM Joglo ini menyuguhkan aneka makanan khas Solo-Jogja, diantaranya ada menu Selat solo, timlo plus nasi, gudeg, lontong opor ayam, nasi rawon daging sapi, bakso sapi, nasi remes, ayam bakar kampung, ayam bakar goreng, gado-gado, selat gelatin, mendoan, aneka lauk pauk, sayuran, sop matahari, nasi remes mendoan, aneka gorengan dan juga berbagai minuman segar seperti jus alpukat, es teh tawar, es campur, es buah, dan lain sebagainya.
Buat orang asli Solo-Jogja dan sekitar dijamin pas banget menu-menu yang disuguhkan di RM Joglo ini, karena citarasanya cenderung manis. Kalau mau pedas Sobat Seru bisa menambahkan sambal yang disediakan di atas meja biar makin mantap. Tersedia 3 pilihan sambalnya, ada sambal kecap, mentah dan matang.
Resto legend di Klaten ini memang sudah terkenal sejak dulu menawarkan aneka menu yang istimewa, sangat lezat sehingga punya banyak pelanggan setia.
9. Kakung Sableng
- Alamat: Jalan Kartini No. 3, Warung Kidul, Tegalyoso, Dusun 2, Tegalyoso, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57424
- Jam Operasional: 10.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 0272321594
- Peta Lokasi: Google Maps
Kakung Sableng ini merupakan salah satu restoran keluarga di Klaten yang hadir dengan konsep gubuk dan semi outdoor. Letak restoran ini sangat strategis, ada di pinggir jalan nasional akses Jogja – Solo di pusat Kota Klaten, sehingga jangan heran kalau banyak pelancong yang menyempatkan makan disini sebelum melanjutkan perjalanan.
Restoran Kakung Sableng ini menyajikan menu makanan yang terbilang lengkap dengan citarasa yang pas di lidah. Untuk membuat pengunjung merasa nyaman, pemilik rumah makan Kakung Sableng ini sudah melengkapi tempat makannya dengan fasilitas yang memadai, mulai dari area parkir yang luas, ada mushola serta toilet yang bersih, terdapat juga kolam ikan yang lumayan luas di tengah gubug-gubug sehingga menghadirkan suasana yang adem.
Sobat Seru bisa datang ke RM Kakung Sableng ini bersama rombongan besar sekali pun, karena tempat makannya luas banget, sehingga bisa menampung banyak rombongan sekaligus. Tempat makannya juga tersedia kursi meja, ada juga area pendopo atau gubuk yang berjarak antar bangunan untuk yang mau makan lebih nyantai.
Restoran Kakung Sableng ini selalu menjadi favorit tempat makan wisatawan, hingga berbagai instansi yang ada di sekitar rumah makan ini, karena letaknya yang memang strategis dekat dengan komplek perkantoran Pemda, selain karena strategis, tentu saja karena menu makanan yang disuguhkan terkenal enak-enak.
Untuk menu yang disuguhkan di Kakung Sableng ini sangat bervariasi, diantaranya ada plecing kangkung, Ingkung, tahu, tempe, mie goreng, ayam kremes, bebek penyet, kakap panggang, ayam taliwang, nila bakar, nila goreng terbang, bebek goreng geprek, rica ceker, pizza ukuran kecil menengah jumbo juga ada, ayam kremes, rujak cireng, rica ceker, mie godog jawa, ca kangkung, urap, hingga burger tersedia disini.
Jangan lupa untuk menikmati aneka menunya dengan sambal bawangnya yang enak banget. Sedangkan untuk menu minumannya juga tidak kalah variatif, Sobat Seru bisa memesan aneka jus, milk shake, es telaga warna, kelapa muda, es jeruk dan lain sebagainya.
Restoran kakung sableng ini benar-benar menjadi tempat makan yang nyaman untuk keluarga, anak-anak anda dijamin akan suka makan disini, karena terdapat kolam ikan lele dengan ikan yang besar-besar, anak-anak bisa memberikan sisa makanan ke ikan tersebut.
10. Warung Nasi Tumpang Lethok Mbak Riyanti
- Alamat: Tegaltalang, Semangkak, Klaten Tengah, Klaten Regency, Central Java 57415
- Jam Operasional: 06.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 081329590975
- Peta Lokasi: Google Maps
Berikutnya Sobat Seru bisa mencoba aneka menu istimewa di warung mbah Riyanti yang terkenal dengan menu tumpeng lethoknya yang enak banget. Warung makan yang satu ini rekomended banget untuk kalian jadikan tempat singgah bagi para pelancong mau pun yang sedang dalam perjalanan dari arah Jogja-Solo.
Warung makan yang memiliki tempat luas ini menyediakan meja-kursi serta lesehan untuk tempat makan pengunjung yang datang kemari.
Fasilitas pendukungnya juga terbilang lengkap, mulai dari tv, mushola, wastafel, kamar mandi, area tempat parkir yang sangat luas.
Kalau kita perhatikan sekilas, Warung Nasi Tumpang Lethok Mbak Riyanti ini terlihat cukup sederhana, akan tetapi berbagai menu yang disuguhkan terasa sangat spesial, mulai dari menu nasi tumpang telurnya yang enak terasa gurih-manis, lele bakarnya manis dengan lalapan yang segar berupa kubis, timun, dan daun pepaya, ditemani dengan sambal tomatnya yang istimewa. Ada juga menu ikan nila bakarnya yang tidak kalah enak, menu ayam goreng kampungnya yang gurih dan enak di lidah.
Buat Sobat Seru yang suka belut, disini juga ada lho, ada menu sambal belutnya yang lumayan pedas. Menu tempe penyet, tahu bacem juga siap memanjakan lidah kalian semua.
Tapi ya dari semua menu yang disebutkan, menu otentik Klaten yakni nasi tumpang komplit adalah juaranya, dengan harga sekitar Rp 26.000 saja per porsinya dengan lauknya yang tumpah-tumpah.
Nasi Tumpang Lethoknya sendiri berikan nasi putih diberi sayuran yang sudah direbus seperti kacang panjang, toge, daun pepaya kemudian di siram dengan sambal tumpang ya yang melimpah. Ditambah dengan koyoran, telur rebus dan tahu dijamin bikin puas karena selain rasanya enak porsinya banyak banget.
Untuk gorengan yang disuguhkan ada Bakwan, tempe mendoan kering hingga lumpia, dan yang paling istimewa adalah lumpia ayamnya yang enak banget.
Oh ya, menu sop mantennya juga tidak kalah enak lho, kaldu sopnya terasa nikmat, dengan isian berupa kentang goreng, macaroni spiral, wortel, kapri, ayam kampung dan jamur putih, dengan harga Rp 14.000 sudah ditambah dengan nasi, kalau mau pakai teh panas cuma nambah Rp 3.000 saja.
11. Waroeng SS Klaten
- Alamat: Hamlet Sekar Mulyo, Jl. Mayor Kusmanto No.7, RT.02/RW.7, Sungkur Lor, Sekarsuli, Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57432
- Jam Operasional: 10.00 – 22.00 WIB, Jumat 13.00 – 22.00 WIB
- Nomor Telepon: 08562575039
- Peta Lokasi: Google Maps
Siapa sih yang tidak kenal dengan warung spesial sambal? Warung makan yang sudah buka di hampir seluruh kota di Indonesia ini memang menjadi tempat makan favorit bagi para pecinta sambal. Waroeng Spesial Sambal ini juga bukan cabang di Klaten, letaknya ada di Hamlet Sekar Mulyo, Jl. Mayor Kusmanto, di Klaten Utara.
Selain menyediakan aneka sambal yang istimewa, Waroeng SS juga sudah menyiapkan tempat makan yang nyaman, mulai dari area makan yang lumayan luas dengan pilihan lesehan dan meja makan, ada juga area untuk yang perokok dan yang tidak merokok juga.
Untuk menu yang disuguhkan dijamin mantap di lidah, tersedia banyak variasi makan dan minuman. Untuk minumannya ada pilihan minuman yang hangat, aneka es, jus buah, hingga es krim juga ada.
Untuk menu makanan yang bisa Sobat Seru nikmati juga banyak, dari aneka olahan ayam, bebek, aneka ikan, seafood, sayuran, hingga buah-buahan juga tersedia. Dan yang tidak kalah penting adalah varian sambalnya yang banyak banget, beberapa yang menjadi favorit pengunjung adalah sambal cumi, sambal ikan pindang dan sambal belut.
Makan di Waroeng SS ini dijamin bakal membuat siapa saja ketagihan, buat para pecinta sambal mesti siap-siap menyeka keringat, karena sambal-sambal yang disediakan akan menguras keringat kalian ketika sedang menikmatinya. Dan yang tidak kalah penting, pengunjung akan dilayani dengan pelayanan yang ramah sekali, dan gercep untuk melayani.
Waroeng SS ini juga sudah menyediakan tempat sholat, apalagi ketika waktu sholat tiba, maka pegawainya akan langsung berbagi tugas dan mendahulukan sholatnya. Dan pelanggan akan tetap mendapatkan pelayanan yang prima.
12. Omah Wedang Rajaku (Empon-empon)
- Alamat: Jl. Kopral Sayom No.23, Jetak Kidul, Karanganom, Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57438
- Jam Operasional: 03.00 – 22.30 WIB
- Nomor Telepon: 089680088888
- Peta Lokasi: Google Maps
Omah Wedang Rajaku Enpon-empon ini bisa jadi tempat chills yang seru di Klaten bersama rekan-rekan atau keluarga. Cafe yang satu ini seru banget untuk dijadikan tempat nongkrong sambil kulineran. Letak Omah Wedang Rajaku ini sendiri ada di pinggir jalan sehingga mudah untuk ditemukan.
Cafe hits di Klaten ini menyediakan tempat makan yang luas dan nyaman banget, tersedia area indoor dan juga outdoor untuk Sobat Seru jadikan pilihan nongkrong. Untuk melayani dengan maksimal, pemilik sudah menyediakan fasilitas amar mandi yang bersih dan terawat.
Cafe ini benar-benar nyaman buat dijadikan sebagai tempat kongkow, dan yang tidak kalah urgen juga tentu saja menu makanan serta minuman yang disuguhkan disini bervariasi dan memanjakan lidah. Diantaranya ada menu nasi-nasian bakar dengan berbagai macam isian, sate-satean atau tusuk-tusukan yang bisa dibakar, samapi minuman dengan nama-nama yang unik.
Jangan lupa juga cobain menu roti bakar, bebek goreng, menu angkringan dan menu berbagai macam lauk. Rata-rata memang menu yang disuguhkan adalah menu tradisional yang dikemas lebih modern ala-ala kafe gitu. Untuk menu angkringan yang tersedia ada nasi kucing, aneka sate, gorengan, jagung bakar, bakmi godhog jowo, nasi oseng tempe, nasi mercon, bakso bakar, telur puyuh dan lain sebagainya.
Menu yang mau kita nikmati bisa pesan, mau digoreng atau dibakar, sehingga menu yang tersaji masih hangat, cobain juga nasi sambal belutnya yang enak banget.
Untuk menjaga kebugaran dan stamina tetap prima, kalian juga mesti nyobain aneka wedang empon-emponnya yang menyegarkan tubuh, seperti wadang jahe, jahe susu cokelat hingga soda gembira dan juga aneka jus.
Bahkan tersedia juga tempat terapi ikan lho. Ada juga ikan hiasnya. Tempat bermain tamia pun ada. Kalau Sobat Seru datang kemari malam minggu tempat ini penuh sekali. Telinga kalian juga akan dimanjakan dengan pertunjukan live music.
13. Bebek Goreng Pak Tohir
- Alamat: Jl. Ceper – Besole, RT.01/RW.07, Area Sawah Dan Kebun, Kuncen, Kec. Ceper, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57465
- Jam Operasional: 11.00 – 20.00 WIB
- Nomor Telepon: 08122586612
- Peta Lokasi: Google Maps
Buat Sobat Seru yang suka makan bebek, maka mesti mampir ke warung bebek goreng pak tohir yang legend banget. Di warung Pak Tohir ini kalian akan disuguhkan dengan olahan bebek yang sangat istimewa dengan harga yang terjangkau.
Tidak jarang, pelanggan disini menyebutkan bahwa warung makan pak tohir ini adalah hidden gem yang ada di daerah Ceper. Karena memang menu-menu yang disuguhkan enak banget. Dijamin siapa saja yang pernah mencoba makan disini, ketagihan dan pengen balik lagi.
Lokasi warung makan pak Tohir ini memang masuk dalam gang, dengan area parkir yang agak sempit untuk parkir mobil, dan plang nama rumah makannya juga tidak terlalu kelihatan dari jalan utama, sehingga kita yang baru pertama makan disini mesti memperhatikan petunjuk jalan dari Google Maps dengan teliti.
Menu istimewanya bukan cuma bebek goreng, atau bebek kremesnya saja, akan tetapi ayam goreng dan aneka ikannya juga enak banget. Semua akan digoreng kering, dengan bumbu yang meresap sampai ke tulang.
Apalagi ketika menyantap lauk yang tersaji dengan ditemani sambel koreknya yang mantap banget, terasa pedes asin gurihnya pas banget. Kalian bisa memesan lauk ayam kampung, bebek, kakap, belut, lele, telur dan tempe, ada juga nasi goreng yang tidak kalah enak. Untuk menu minumannya ada teh, jeruk, beras kencur, susu, kopi hitam dan white coffee yang jos.
14. Ayam Bakar P. Widodo
- Alamat: Jl. Ronggo Warsito, RT.01/RW.12, Gunungan, Bareng Lor, Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57438
- Jam Operasional: 08.00 – 19.00 WIB
- Nomor Telepon: 085647273555
- Peta Lokasi: Google Maps
Warung Ayam Bakar Pak Widodo ini juga kerap disebut-sebut sebagai hidden gem di Klaten, karena letaknya tidak terletak di ruas utama raya Solo – Yogyakarta, cuma berjarak 150 meter dari ruas utama. Tapi mudah untuk ditemukan, karena ada di sebelah indomaret dan di depan Masjid Sidowayah Klaten.
Buat kalian yang mau merasakan nikmati olahan ayam bakar yang legend di Klatan, maka wajib mampir disini. Untuk cara pengolahan ayamnya sangat spesial, karena ayam bakarnya akan diolah dengan cara di bacem terlebih dahulu. Sehingga akan terasa lebih juicy. Teksturnya terasa lembut, dan bumbunya meresap hingga ke dalam.
Selain ayam bakarnya yang istimewa, Warung pak widodo ini juga menyajikan menu yang tidak kalah enak lainnya, seperti aneka sop dan soto yang tidak kalah nikmat.
Oh ya, untuk harganya sendiri, Sobat Seru cukup mengeluarkan kocek untuk 1 porsi ayam bakar Rp.15.000 + nasi putih Rp.3.000. Bisa dibilang sangat terjangkau untuk citarasa ayam seenak ini.
15. Star Steak Bramen Klaten
- Alamat: Jalan Mayor Kusmanto 110 Bramen Klaten, Pondok, Gergunung, Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57434
- Jam Operasional: 11.00 – 21.00 WIB
- instagram.com: @star.steak
- Peta Lokasi: Google Maps
Buat para pecinta olahan daging, khususnya steak, maka Sobat Seru meski mampir ke Star Steak Bramen yang lokasinya sangat strategis, ada di Jalan Mayor Kusmanto 110 Bramen, Klaten Utara. Tempat makan yang disediakan terasa sangat nyaman untuk dijadikan tempat bersantap.
Star Steak ini memiliki staf yang cekatan dan gercep dengan pelayanan yang ramah. Untuk fasilitas yang disediakan juga sangat memadai, mulai dari toiletnya bersih dan tersedia juga musholla yang memadai. Buat yang datang dengan kendaraan juga tersedia area parkir kendaraan yang memadai.
Resto Star Steak ini mudah banget untuk kita temukan, karena ada papan penanda yang jelas apalagi lokasi resto ini letaknya ada di pinggir jalan raya.
Untuk menu yang dapat Sobat Seru disini adalah aneka menu olahan steak hotplate, diantaranya adalah steak ayam, sapi, seafood, tenderloin mushrooms, steak blackpapers, steak double chicken, steak iga, dll.
Star Steak ini sendiri cocok untuk dijadikan tempat makan siang atau makan malam bareng keluarga atau rekan-rekan bahkan pasangan, selain menunya yang istimewa, harga yang ditawarkan juga terjangkau, bahkan untuk kantong mahasiswa sekali pun.
Tempatnya juga asyik dengan alunan musik yang nyaman di telinga, tidak berisik, cocok juga untuk dijadikan pilihan sebagai tempat untuk meeting, atau arisan, apalagi liburan dengan keluarga.
16. Pawon Simbok Klaten
- Alamat: Tegalmas, Prawatan, Jogonalan, Klaten Regency, Central Java 57452
- Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 082135966091
- Peta Lokasi: Google Maps
Berikutnya Pawon Simbok menjadi tempat makan rekomended di Klaten selanjutnya. Menu yang disajikan sangat bervariasi dengan konsep prasmanan, sehingga sebaiknya datang kemari jangan terlalu malam datang kesini, karena banyak menu yang sudah habis dan juga tidak fresh lagi.
Untuk menu yang disuguhkan sesuai dengan namanya, yakni aneka menu makanan tradisional khas Jawa, ketika Sobat Seru masuk, maka staf kemudian akan mencatat menu apa saja yang diambil, lalu memberi nomor meja.
Meski nama rumah makannya Pawon Simbok, tapi jangan salah ya, tempat makannya sangat luas, dapat menampung rombongan besar sekaligus, tersedia fasilitas toilet juga ada banyak dan terawat dengan baik.
17. RM Bu Mayar Cawas Bypass Klaten
- Alamat: Jalan Ringroad Selatan (By Pass), Klaten Utara, Srogo, Mojayan, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57438
- Jam Operasional: 08.00 – 20.00 WIB
- Nomor Telepon: 085747007171
- Peta Lokasi: Google Maps
Buat Sobat Seru yang sedang berada di daerah Cawas, atau yang sedang dalam perjalanan jalur jalan menuju arah Yogyakarta dari Klaten, bisa mampir ke RM Bu Mayar yang menawarkan tempat makan dengan area yang luas dan bisa menampung rombongan besar. Untuk area parkir juga sangat luas banget, buat yang mau ke kamar mandi juga tersedia dengan nyaman. Untuk fasilitas Mushola juga memadai, bersih dan terawat, terletak di belakang rumah makan.
RM Bu Mayar ini bukan cuma jadi tempat makan rombongan yang lewat Klaten saja, akan tetap juga jadi tempat makan keluarga yang rekomended untuk Sobat Seru sambangi Di RM Bu Mayar ini banyak tersedia menu makanan tradisional. Untuk menu andalan disini adalah ayam kampung gorengnya yang juara banget.
Sobat Seru bisa menikmati santapan di area lesehan atau meja kursi yang tersedia sangat banyak, bahkan buat yang mau mengadakan acara gathering/kantor/kelompok, tersedia aula yang memadai. Kalian juga bisa memesan prasmanan atau dalam bentuk nasi kotak untuk mendukung kegiatan atau acara besar disini.
Untuk menikmati menu andalannya berupa ayam goreng, kalian juga bisa mencoba sayur trancam-nya yang enak banget dan juga segar.
Nikmati menu yang disuguhkan dengan ramesan kuah yang berisi gudeg, krecek, dan daun pepaya, kemudian ada juga sambel terasi yang membuat makan jadi makin nikmat. Rasa gurih manis dan pedas jadi satu. Sangat nikmat sekali.
Tertarik coba makan di RM Bu Mayar? Langsung saja menuju ke TKP yang mudah banget dijangkau, karena terletak di jalan ringroad Klaten, tidak jauh dengan rel kereta api dan polres Klaten. Nikmati menyantap aneka menu istimewa dengan nuansa jadul, sepertinya bekas pabrik besar.
18. Rumah Makan Padang Murah
- Alamat: Jalan Merbabu No.5, Gayamprit, Klaten Tengah, Gayamprit, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57413
- Jam Operasional: 08.00 – 22.00 WIB
- Nomor Telepon: 087838800778
- Peta Lokasi: Google Maps
Rumah makan Padang murah yang satu ini memang menjadi tempat makan favorit banyak orang, letaknya ada di tengah kota, tapi harganya murah meriah, untuk makan makan nasi sama ayam bakar dan sayur cuma 10ribu aja.
Untuk makan disini disuguhkan dengan sistem prasmanan, Sobat Seru bisa mengambil nasi sendiri, lauk dan sayur juga. Jadi jangan heran kalau kemari pas makan siang, akan dipenuhi oleh pembeli ya.
Menu yang disuguhkan juga sangat bervariasi, otentik khas ranah minang, mulai dari daging cincang, gulai limpa, rendang, ayam goreng, aneka menu ikan, lele, ayam, telur dan lain sebagainya semua bisa kita nikmati disini.
19. Omah Eyang Resto
- Alamat: Jl. Manisrenggo No.KM. 0,5, Tlogo Lot, Tlogo, Kec. Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57454
- Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 082137100118
- Peta Lokasi: Google Maps
Selain pawon Simbok yang menyediakan aneka otentik, Sobat Seru juga bisa makan ke Omah Eyang resto yang terletak di Jl. Manisrenggo No.KM. 0,5, Tlogo Lot, Tlogo, Kec. Prambanan. Omak Eyang resto ini cocok banget untuk kalian sebagai tempat wisata kuliner di Klaten bareng keluarga tercinta.
Karena Omah Eyang resto ini menawarkan area tempat makan yang luas, nyaman dan juga terasa sangat asri. Buat yang habis liburan ke Candi prambanan wajib banget mampir disini, karena letaknya yang tidak jauh, cuma sekitar 7 menit saja dari pintu masuknya. Tempatnya bisa kita jadikan opsi makan bareng rombongan besar sekali pun, asyik untuk dijadikan tempat kumpul-kumpul atau bercengkerama bareng keluarga.
Omah Eyang Resto ini menyajikan aneka menu yang bervariasi dengan porsi yang terbilang besar, sehingga akan mengenyangkan. Tersedia juga menu paket untuk anda yang datang bersama rombongan. Ada paket keluarga yang semuanya enak, ayamnya empuk dan meresap, lauk pauknya juga enak-enak semua, sambelnya juga enak,
Menu ayamnya memiliki bumbu yang medhok, pindang patin, oseng tempe hingga menu ingkung terasa begitu istimewa layak untuk kita cobain.
Di Omah Eyang Resto ini Sobat Seru akan dilayani dengan staf yang ramah. Kalian bisa makan di gazebo kecil yang adem dan nyaman karena dinaungi pohon-pohon yang menjulang tinggi. Buat yang mau solat tersedia fasilitas mushola kecil dan fasilitas pendukung lainnya yang memadai.
Buat Sobat Seru yang datang dengan rombongan besar, memang direkomendasikan untuk memesan paket ingkung kalau kesini yang berisi nasi, ayam kampung 1 utuh, urap-urapan, ikan asin, lodeh tewel, kotokan tahu tempe, lele tahu tempe goreng, peyek dan TEH POCI, dijamin puas deh.
20. Warung Soto Mbah Darmo
- Alamat: Jl. Raya Wanglu, Wanglu, Kec. Trucuk, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57467
- Jam Operasional: 07.00 – 20.00 WIB
- Peta Lokasi: Google Maps
Kalau sebelumnya makannya di omah eyang, sekarang Tempatwisataseru.com mengajak kalian untuk makan di warung mbah Darmo yang terletak di Jl. Raya Wanglu, Wanglu, Kec. Trucuk. Warung Soto Mbah Darmo ini terkenal dengan harga menunya yang murah meriah banget.
Warung Soto Mbah Darmo ini menghadirkan suasana tempat makan yang santai dan nyaman banget, karena letaknya tidak jauh dari hamparan sawah, akan lebih syahdu lagi dengan hembusan angin sepoi-sepoi.
Menu soto yang dihadirkan di Warung Soto Mbah Darmo ini disebut-sebut oleh banyak pelanggannya sebagai soto paling enak di Klaten, cara menyajikannya unik, karena menggunakan piring, akan tambah nikmati lagi saat menikmati sotonya dengan tempe koro, atau dengan tahu bacem, tahu pong, uritan, peyek, dll.
21. Restoran Sawah Simbah
- Alamat: Jl. Tegal Mas – Wedi Jl. Srowot No.2, Gatak, Gondangan, Kec. Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57452
- Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 081327728191
- Peta Lokasi: Google Maps
Restoran Sawah Simbah yang terletak di Jl. Tegal Mas – Wedi Jl. Srowot No.2, Gatak, Gondangan ini juga jadi tempat makan yang rekomended untuk Sobat Seru kunjungi. Tempat makannya terbilang luas banget, area parkir kendaraan juga muat banyak untuk motor dan juga cukup memadai untuk parkir mobil.
Di Restoran Sawah Simbah juga sudah disediakan fasilitas musola dan toilet yang memadai, sehingga menambah kenyamanan untuk pengunjung yang mau beribadah atau kebelet mau ke toilet. Restoran di Klaten ini juga memiliki ruangan besar untuk mengadakan berbagai pertemuan, gathering, meeting dan lain sebagainya di lantai 2-nya.
Restoran yang terletak di pedesaan ini menyuguhkan aneka menu yang enak dan juga bervariasi dengan harga yang bersahabat di kantong. Lokasinya sendiri tidak jauh dari stasiun Srowot, sehingga mudah untuk ditemukan. Beberapa menu spesial yang bisa Sobat Seru nikmati disini antara lain gurami bakar, cumi tepung, kangkung, steamboat, ayam kampung dan lain sebagainya.
22. Dapoer Simbah Pandawa
- Alamat: Jl. Ki Pandanaran, Tegal Danguran, Danguran, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57425
- Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 087875575518
- Peta Lokasi: Google Maps
Dapoer Simbah Pandawa juga merupakan tempat makan di Klaten yang sudah sangat populer, lokasi rumah makan ini sendiri ada di Jl. Ki Pandanaran, Tegal Danguran, Danguran, Kec. Klaten Selatan.
Dapoer Simbah Pandawa ini sendiri memiliki area makan yang cukup luas, juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung, mulai dari fasilitas mushola, kamar mandi, gazebo, playground kecil, dan untuk tempat makannya tersedia area lesehan juga kursi dan meja, tinggal sesuaikan dengan selera masing-masing saja, buat yang mau view lebih luas, Sobat Seru bisa makan di area outdoor taman dan juga rooftopnya sambil menyaksikan view jalanan.
Untuk menu makan yang disuguhkan sangat bervariasi, menyantapnya akan mengingatkan kita dengan masakan khas nenek di kampung.
Menu yang rekomended untuk anda nikmati di Dapoer Simbah Pandawa ini mulai dari iga bakarnya yang enak banget empuk, sate kambing, ayam bakarnya enak banget, nasi goreng yang mantab, ayam goreng, udang asam manis, bakso rusuk, ayam kampung, kwetiau, kremesan, lele, masak jamur, rawon simbah, terong krispi, sayur asem, pindang ikan hingga steak juga tersedian disini.
23. RM & Pemancingan Ilham 02
- Alamat: Jl. Yogyakarta Solo KM.29 Klaten Selatan Karang, Dukuh, Karangdukuh, Kec. Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57462
- Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 0272320183
- Peta Lokasi: Google Maps
RM & Pemancingan Ilham 02 menjadi tempat makan yang hadir dengan dipadukan kolam pemancingan yang menyenangkan sekali untuk kita kunjungi. Kelebihannya, kita dapat menikmati aneka menu yang diolah dari bahan yang segar banget. Rumah makan di Klaten yang satu ini memiliki tempat yang sangat luas, area parkir kendaraan juga sangat memadai untuk banyak kendaraan.
Rumah makan Ilham ini juga memiliki wahana permainan anak-anak sehingga sangat cocok untuk dijadikan tempat bersantap bersama keluarga, khususnya bersama anak-anak.
Secara umum, warung makan yang satu ini vibesnya masih terbilang kurang kekinian, meski demikian sudah dilengkapi dengan gazebo, lesehan, kursi meja. Sobat Seru yang datang bersama rombongan besar juga bisa makan disini, apakah mau mengadakan acara gathering, arisan, reuni atau acara keluarga lainnya. Dimana gazebonya tersedia dengan pilihan kapasitas 6 org – 20 org-50 org, s/d 150 org.
Untuk menu yang disuguhkan sangat bervariasi, bukan cuma aneka olahan ikan saja lho, ada pun menu yang tersedia yang bisa Sobat Seru nikmati disini diantaranya ada nila goreng paket nasi, nila asam manis, bawal bakar, terancam tempe goreng, nila bakar, ayam goreng, gurame nila filed saus tiram, ayam bakar, gurame bakar, ikan bakar, tahu goreng, cumi asam manis, udang goreng, ayam sayur asam manis, terong goreng, nasi goreng standart, dan lain sebagainya.
Sobat Seru akan disuguhkan dengan porsi makanan yang terbilang cukup melimpah. Ditemani dengan lalapannya yang bersih dan disajikan segar, ada juga berbagai pilihan sambal yang enak.
24. Ayam Panggang Ny. Anggriani
- Alamat: Jl. Rajawali Gang Beruang No.5, Losmenan, Kabupaten, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57413
- Jam Operasional: 07.00 – 15.00 WIB
- Nomor Telepon: 0272323307
- Peta Lokasi: Google Maps
Untuk Sobat Seru yang mencari tempat makan legend di Klaten mesti memasukkan warung makan Ayam Panggang Ny. Anggriani dalam list. Meski warung makan yang satu ini bisa dibilang mungil, berada di dalam gang, akan tetapi menyuguhkan menu ayam panggang yang sangat istimewa.
Kalian akan disuguhkan dengan bumbu ayam yang sangat meresap hingga ke dalam tulangnya, rasanya gurih, dan sedikit manis, pas banget untuk dinikmati dengan sambel cocolnya.
Meski di dalam gang, akan tetapi untuk Sobat Seru yang datang dengan mobil tetap bisa kok, kalian akan dipandu oleh juru parkir untuk memarkirkan kendaraan secara paralel, karena memang tempatnya yang sempit.
Untuk harga ayam panggang di warung Ny Anggriani ini dibanderol sekitar Rp 22.000 (paha atas+bawah) + nasi 3.000 + sambel 3.000, dengan sambal yang lumayan banyak (tapi tidak pedes) sehingga dapat dinikmati oleh beberapa orang sekaligus. Selain ayam panggangnya, sate ususnya juga menjadi buruan para pecinta kuliner.
25. Wedang Kopi Prambanan
- Alamat: Jl. Raya Manisrenggo – Prambanan No.16, Area Sawah, Bugisan, Kec. Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57454
- Jam Operasional: 09.00 – 22.00 WIB
- Nomor Telepon: 081329992926
- Peta Lokasi: Google Maps
Untuk Sobat Seru yang lagi mencari tempat makan Prambanan, bisa langsung meluncur ke Wedang Kopi Prambanan yang terletak di Jl. Raya Manisrenggo – Prambanan No.16. Cafe hits di Klaten ini memiliki atmosfer yang luar biasa, apalagi kalau datang kemari sore hingga malam hari, terlihat lebih cantik dengan lampu-lampu yang tertata dengan apik.
Cafe ini sejuk banget untuk dijadikan tempat kongkow, karena memang hawa pegunungannya yang adem menjadikan nuansa yang begitu adem. Untuk masalah fasilitas yang tersedia juga sangat lengkap, mulai dari area parkir yang luas, toilet dan musola yang memadai, ada juga kolam ikan yang menghadirkan suasana makin nyaman, ada banyak pohon rindang yang membuat tempat ini jadi makin asri.
Selain jadi tempat makan dan nongkrong, Wedang Kopi Prambanan ini juga jadi pilihan tempat ngopi di Klaten buat para pecinta kopi. Dengan konsep klasik modern ala Jawa. Menu yang disuguhkan juga ala ndeso dan prasmanan.
Cocok buat kunjungan rombongan atau keluarga, ada area indoor dan outdoor untuk Sobat Seru jadikan pilihan duduk. Untuk Sobat Seru yang baru datang bisa langsung ambil makan, ada nasi putih, merah, berbagai tumis sayur, dan sayur kuah seperti sop dan sayur lodeh. setelah itu di catat di meja kasir, diberi nota untuk nanti bayar ke kasir.
Untuk menu yang tersedia ada oseng bunga pepaya, bothok telur asin, es gula asam wedang uwuh telur chrispy, pisang goreng, mendoan ayam goreng sereh, oseng ikan asin, lodeh, pepes, dll
26. Omah Ndeso
- Alamat: Polaharjo, Sobayan, Pedan, Klaten Regency, Central Java 57468
- Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 081328368131
- Peta Lokasi: Google Maps
Sesuai dengan namanya, Warung makan OMAH NDESO ini menghadirkan suasana makan yang begitu nyaman dan tenang, layaknya di rumah yang ada di desa, tempatnya juga terbilang sangat luas, terasa sejuk, asri, sangat tertata dan juga bersih tentunya.
Untuk area parkir kendaraan, Omah Ndeso ini juga menyediakan parkir kendaraan yang luas, tersedia juga ruang ruang yang bersifat privacy, juga ada ruang yang lebih luas untuk pertemuan. Tempat makan yang disediakan akan membuat kita seolah sedang makan di rumah sendiri.
Untuk Sobat Seru yang datang bersama anak-anak, tersedia banyak wahana permainan anak lho. Sangat cocok untuk dijadikan tempat makan bersama keluarga tercinta. Apalagi disini juga sudah dilengkapi dengan fasilitas musola dan toilet yang memadai.
Untuk menu makanan yang tersedia di Omah Ndeso ini sangat bervariasi lho, dengan penyajian yang cepat serta pelayanan yang ramah membuat kita betah makan disini. Menu yang tersedia diantaranya ada steak, olahan ayam, olahan bebek dan ikan.
27. Banyoe Oeriep Resto
- Alamat: Jl. Mayor Kusmanto No.0,5, Tegaltalang, Semangkak, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57415
- Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 0272329001
- Peta Lokasi: Google Maps
Bisa dibilang Banyoe Oeriep Resto ini merupakan tempat makan reborn di Klaten, kini hadir dengan wajah yang lebih segar dan kekinian. Saat ini Banyoe Oeriep Resto ini sudah bertransformasi dari resto jadul ke resto modern, baik itu dari tempat makan hingga aneka menu yang disediakan.
Di Banyoe Oeriep Resto ini Sobat Seru bisa menikmati aneka menu khas Indonesia, western, ataupun chinesse dengan citarasa yang enak tentunya.
Rumah makan yang satu ini terbilang memiliki tempat yang luas banget, memiliki 3 lantai bangunan dengan area lantai 1-2 merupakan tempat makan dengan meja dan kursi, sedangkan untuk lantai 3 merupakan area lesehan yang dilengkapi dengan playground kecil dan toilet bersih.
Untuk menu yang bisa Sobat Seru nikmati diantaranya ada eef steak burger, sup asparagus kepiting, tenderloin steak, spaghetti aglio olio, caffe latte, tomyam, lychee soda, kerapu garlic saus hongkong, dan lain sebagainya.
28. Ayam Penyet Suroboyo
- Alamat: Jl. Pemuda Sel. No.222, Pondok, Klaten, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57413
- Jam Operasional: 09.00 – 22.00 WIB
- Nomor Telepon: 0272326491
- Peta Lokasi: Google Maps
Rumah makan yang satu ini bisa dibilang sudah menjamur banget, buka di hampir seluruh kota di Indonesia. Kita bisa menemukan RM ayam penyet Surabaya di hampir seluruh kota di Indonesia.
Ayam Penyet Suroboyo ini memiliki area tempat makan yang luas, tersedia pilihan tempat makan kursi meja dan juga lesehan. Dengan tempat yang cukup nyaman untuk dijadikan tempat bersantap bersama keluarga.
Variasi menu makanannya juga banyak, mulai dari ayam, nila, lele, nasi goreng seafood, nasi cumi crispi, aneka olahan mie ataupun nasi, sedangkan menu pendampingnya ada sayur atau macam gorengan. Dan yang tidak boleh ketinggalan adalah sambalnya yang menambah kenikmatan saat makan.
29. Warung Makan Miroso
- Alamat: Jl. Pemuda No.125, Ngepos, Klaten, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57411
- Jam Operasional: 11.00 – 21.00 WIB
- Nomor Telepon: 085725477546
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi tempat makan di Klaten yang terakhir dari Tempatwisataseru.com adalah Warung Makan Miroso yang notabene merupakan salah satu warung makan Chinese food yang cukup legend di Klaten. Warung makan ini sendiri sudah beroperasi lebih dari 10 tahun.
Warung Makan Miroso ini memang bisa dibilang tempat makannya lumayan sempit, tidak terdapat area makan lesehan. Selain menu Chinese foodnya yang bervariasi, menu andalan lainnya adalah mie ayam & bakmoy, ada juga menu nasgor, capcay dan lain sebagainya.
Penutup
Demikianlah ulasan mengenai rekomendasi tempat makan di Klaten yang bisa Tempatwisataseru.com sajikan untuk para pembaca semua. Semoga bisa menjadi referensi tempat wisata kuliner pembaca sekalian. Sebenarnya masih ada banyak lagi tempat wisata kuliner di Klaten yang rekomended untuk kalian sambangi, tapi untuk saat ini sepertinya cukup itu saja dulu ya.
Kalau kalian punya rekomendasi tempat makan enak di Klaten yang lainnya, silahkan sampaikan lewat kolom komentar di bawah ya.
Jangan lewatkan juga: 5 Tempat Wisata di Bayat Klaten