Tempat Wisata di Tapanuli Utara – Jika kita membicarakan soal keindahan alam Indonesia memang tidak ada habisnya, dari sabang sampai Merauke memiliki bentang alam yang subur yang tidak dimiliki Negara lain.
Maka tidak heran jika negeri kita menjadi salah satu tujuan wisata dunia. Dalam artikel kali ini kita akan membahas mengenai salah satu Kabupaten di Sumatera Utara yakni Tapanuli Utara. kita akan membahas secara tuntas mengenai objek wisata yang ada di dalamnya.
Tempat wisata di Tapanuli Utara memiliki keindahan yang tiada duanya, deretan pantai eksotis berpasir putih, perbukitan yang hijau, air terjun alami, serta masih banyak lagi objek wisata alam dan buatan yang menghadirkan suasana liburan yang berbeda.
Mengunjungi kawasan ini juga sayang sekali rasanya jika kita tidak mencicipi aneka kulinernya yang khas. Penasaran dengan tempat wisata di Tapanuli Utara yang sedang hits dan cukup populer di kalangan sobat traveler? Maka silahkan simak penjelasannya secara lengkap di bawah ini.
Tempat Wisata di Tapanuli Utara yang Lagi Hits
Ada banyak sekali tempat wisata di Tapanuli Utara yang sedang hits dan kekinian serta terbaru yang wajib masuk dalam daftar kunjungan wisata.
Buat anda yang masih belum mengetahui beberapa lokasi yang strategis untuk berwisata saat berada di Tapanuli Utara, berikut sederet tempat wisata di Tapanuli Utara, diantaranya:
1. Salib Kasih
Tempat wisata di Tapanuli Utara yang pertama adalah wisata Salib Kasih yang terletak di Desa Dolok, Kecamatan Siatas Barita, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Seperti namanya objek wisata kita kali ini merupakan wisata Religi bagi umat Nasrani yang merupakan sebuah monumen berbentuk salib yang berukuran besar.
Meski agama mayoritas di tempat ini adalah Islam, namun bangunan ini didirikan untuk mengenang jasa seorang misionaris Jerman yang membawa agama Kristen ke kawasan Tapanuli.
Selain bisa melihat bangunan yang unik dan berukuran besar, para pengunjung juga akan disuguhkan taman yang tersusun rapi serta pemandangan hutan yang mengelilingi tempat ini terasa sejuk sekali.
Lokasi : Desa Dolok, Kecamatan Siantas Barita, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
2. Pemandian Air Soda Parbubu
Tempat wisata di Tapanuli Utara yang kedua adalah wisata Pemandian Air Soda Parbubu. Mendengar namanya memang cukup unik ya , membuat kita semakin penasaran.
Objek wisata pemandian alam ini menawarkan wisata berendam air panas yang sumber mata airnya langsung dari pegunungan.
Sesuai dengan namanya kola mini bukan sekedar air panas biasa, namun merupakan air panas soda yang seperti di Venezuela.
Sebenarnya efek soda yang terlihat merupakan hasil dari gas yang ada di dasar kolam kemudian akan membentuk buih serta gelembung udara.
Keunikan tempat ini membuat banyak sekali wisatawan yang datang ingin merasakan berendam di kolam soda yang akan membuat tubuh terasa segar dan kulit menjadi halus.
Lokasi : Desa Parbubu 1, Kecamatan Taturung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara
3. Kawah Sipoholon
Wisata keren selanjutnya yang akan kita kunjungi dalam tour liburan kali ini adalah wisata Kawah Sipoholon yang letaknya di kawasan Desa Situmeang Habinsaran, Kecamatan Sipoholon, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Objek wisata yang satu ini tidak kalah menarik dari objek wisata lain yang menawarkan hanganya air kolam yang bisa digunakan untuk berendam atau berenang menikmati hari libur bersama keluarga.
Air kolam berasal dari dua sumber mata air yang berdampingan satu sama lain. Keindahan alamnya juga menawan.
Berbagai hal menarik di tempat ini membuat sesak pengunjung tidak pernah ada habisnya, terutama pada saat musim liburan tiba, maka jumlah pengunjung bisa sangat banyak.
Lokasi : Desa Situmeang Habinsaran, Kecamatan Sipoholon, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
4. Situs Hindu Hopong
Kini perjalanan wisata kita di Tapanuli Utara akan berlanjut menuju ke wisata Situs Hindu Hopong yang merupakan wisata religi sekaligus wisata sejarah yang diperkirakan ada pada masa kerajaan Sriwijaya.
Tempat ini menjadi saksi jejak peninggalan agama Hindu di Sumatera. Kamu akan diajak berwisata ke masa lalu dengan melihat benda – benda yang sudah berumur ratusan tahun.
Beberapa benda yang bisa kita lihat seperti beberapa patung dan bebatuan sejarah yang menceritakan mengenai perkembangan agama Hindu di Tapanuli Utara.
Saat berkunjung sebaiknya kamu menyewa seorang tour guide yang akan menjelaskan mengenai sejarah di Situs Hindu Hopong, sehingga ada banyak pelajaran yang akan kamu dapatkan.
Lokasi : Desa Hopong, Kecamatan Simangumban, Kabupaten Tapanuli Utara.
5. Muara Nauli
Kecamatan Nauli menjadi salah satu kawasan yang memiliki kawasan perbukitan hijau yang kerap kali dijadikan tempat untuk berlibur.
Pengunjung yang datang ke Muara Nauli bukan hanya warga local, namun banyak pula pengunjung yang datang dari kawasan yang cukup jauh.
Alam di kawasan ini sangat menyejukkan dan menyegarkan cocok sekali untuk terapi meditasi untuk mendapatkan ketenangan hati dan pikiran.
Perbukitannya sangat hijau dengan kawasan lembah yang menawan, belum lagi dibangunnya deretan villa maupun hotel mewah yang view-nya langsung menghadap ke lembah serta gundukan perbukitan hijau, membuat siapa saja selalu rindu ingin kembali berkunjung.
Lokasi : Hutana Godang, Kecamatan Muara, kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
6. Tugu Toga Aritonang
Tempat wisata di Tapanuli Utara yang juga menjadi lokasi wajib untuk menghabiskan waktu libur adalah wisata Tugu Toga Aritonang yang letak pastinya berada di kawasan Desa Dolok Martumbur, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Sesuai dengan namanya tugu ini dibangun oleh Marga Aritonang yang merupakan keturunan langsung dari Raja Lontung ke 6.
Meski objek wisata ini tergolong baru karena baru dibuka beberapa tahun belakangan ini, namun jumlah pengunjungnya cukup tinggi dan terus mengalami peningkatan terutama pada saat liburan tiba.
Biasanya pengunjung tidak akan melewatkan sesi foto – foto di depan tugu. Selain itu pemandangan di sekitar tugu juga tidak kalah menarik perhatian, dimana kita bisa melihat langsung ke arah Danau Toba yang memukau.
Lokasi : Desa Dolok Martumbur, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
7. Huta Ginjang
Huta Ginjang menjadi salah satu lokasi atau tempat wisata di Tapanuli Utara yang cukup populer. Rasanya sayang sekali jika kita sudah datang jauh – jauh ke Tapanuli Utara namun tidak mampir ke kawasan ini.
Tempat ini juga cocok sekali buat kamu yang ingin menepi sejenak dari hingar bingar perkotaan yang bising, karena alam hijau dengan perbukitan yang indah siap menemanimu berlibur bersama keluarga tercinta.
Dari tempat ini kita juga bisa melihat secara jelas penampakan Danau Toba yang memukau, sungguh pemandangan alam yang sempurna, bak lukisan yang terbingkai indah.
Meski untuk mencapai titik lokasi membutuhkan perjuangan yang tidak mudah karena berada di ketinggian 1.550 mdpl, namun tempat ini menjadi lokasi favorit banyak orang.
Lokasi : Huta Ginjang, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
8. Bukit Doa
Perjalanan wisata kita di Tapanuli Utara akan dilanjutkan menuju wisata religi yang berada di kawasan Huta Ginjang, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara yakni menuju ke wisata Bukit Doa.
Kawasannya tidak begitu jauh dari Huta Ginjang. Objek wisata ini merupakan wisata religi umat Nasrani. Sesuai dengan namanya wisatawan yang datang biasanya akan berdoa meminta berbagai permohonan.
Buat umat selain Kristen juga diperbolehkan berkunjung menikmati alam perbukitan yang menawan. Selain itu disediakan pula arena outbond serta gathering untuk para pengunjung.
Pengunjung juga bisa berburu spot foto keren di tempat ini, jadi jangan lupa membawa kamera ketika mengunjungi Bukit Doa.
Lokasi : Huta Ginjang, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
9. Pulau Sibandang
Objek wisata alam selanjutnya yang akan kita datangi dalam rangkaian perjalanan liburan kali ini adalah wisata Pulau Sibandang yang berlokasi di Sibandang, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
pulau ini memiliki keindahan yang tidak biasa, kita bisa langsung melihat indahnya Danau Toba serta perbukitan hijau yang menawan, membuat kita betah berlama – lama di tempat ini.
Kamu bisa bermain air sepuasnya dan menikmati alam hijau yang memukau. selain itu kamu juga bisa berburu spot foto keren karena setiap sudutnya merupakan spot yang tidak boleh dilewatkan.
Lokasi : Sibandang, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
10. Pemandian Air Panas Tamaro
Saat berkunjung ke Tapanuli Utara jangan lupa mengunjungi kawasan Jalan AM. Tambunan, Kutabarat, Simamora, Kecamatan Taruntung, Kabupaten Tapanuli Utara untuk berkunjung ke wisata Pemandian Air Panas Tamaro.
Aliran airnya berasal dari pegunungan asli sehingga masih mengandung belerang yang bisa menyembuhkan berbagai penyakit kulit.
Selain itu berendam di kolam air panas juga bisa menjadi terapi buat penderita asam urat, rematik, melancarkan aliran darah dan lain sebagainya.
Lokasi : Jalan AM. Tambunan, Kutabarat, Simamora, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Kunjungi juga: Tempat Wisata Di Samosir Sumatera Utara
11. Istana Sisingamangaraja XII
Tapanuli Utara banyak sekali menyimpan peninggalan bersejarah yang memiliki histori menarik, salah satunya adalah wisata Istana Sisingamangaraja XII.
Di kawasan ini kamu bukan hanya dibawa pada perjalanan masa lalu namun disuguhkan adat serta tradisi batak yang begitu kental.
Salah satu Raja yang pernah berkuasa di Sumatera Utara ini bukan raja biasa, namun juga merupakan pahlawan Nasional yang membantu perjuangan melawan Belanda.
Istana Raja dibangun dengan arsitektur khas batak yakni bergaya rumah Bolon atau rumah Gorga. Selain disuguhkan arsitek bangunan yang unik dan menarik ada pula beberapa makam serta informasi sejarah tentang Raja Sisingamangaraja XII.
12. Pemandian Air Panas Sipoholon
Di kawasan Situmeang Hasundutan, Sipoholon, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara terdapat salah satu objek wisata populer yang selalu ramai yakni wisata pemandian air panas Sipoholon.
Pemandian air panas ini memiliki konsep alam terbuka, jadi kamu akan diajak berendam menikmati kesegaran air panasnya kamu juga akan dibawa menikmati alam hijau yang memberikan kesegaran pikiran.
Memang tempat ini menjadi salah satu tempat favorit karena memiliki keindahan alam yang tidak biasa dan membuat kita betah berlama – lama di tempat ini. belum lagi kandungan belerang pada air panasnya bisa menyembuhkan berbagai penyakit kulit.
Lokasi: Situmeang Hasundutan, Sipoholon, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
13. Monumen Si Raja Panggabean
Kini kita akan mencoba mengunjungi wisata sejarah dan wisata edukasi yang ada di Tapanuli Utara yakni wisata Monumen Si Raja Panggabean.
Sesuai dengan namanya di monumen ini kita biasa menemukan banyak benda peninggalan Raja Panggabean yang pernah berkuasa di Sumatera Utara.
Perjalanan menuju ke masa lalu akan semakin menarik dengan suguhan alam hijau yang ada di sekitarnya. Udara di sekitar lokasi juga sangat bersih dan segar. Pepohonan hijau serta bunga warna – warni siap menemanimu untuk foto – foto.
Buat yang penasaran dengan lokasi Monumen Si Raja Panggabean bisa langsung saja datang ke kawasan Jalan Taruntung – Padang Sidempuan, Taruntung, Hutatorung IV, Tapanuli Utara, Kabuaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Lokasi : Jalan Taruntung – Padang Sidempuan, Taruntung, Hutatorun IV, Tapanuli Utara, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Kunjungi juga: Tempat Wisata Di Serdang Bedagai Sumatera Utara
14. Sopo Partungkoan
Tempat wisata di Tapanuli Utara berikutnya adalah sopo partungkoan yang merupakan bangunan megah bergaya arsitektur khas Tapanuli Utara. Bangunan yang megah ini sangat cocok untuk dijadikan background untuk foto selfie.
Bangunan ini usianya sudah ratusan tahun, biasanya dipakai sebagai gedung pertemuan dan dijadikan sebagai lokasi pertunjukan daerah.
Lokasi: Jalan Sisingamangaraja, Desa Hutatoruan VI, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara
15. Gereja HKBP Dame Saitnihuta
Jangan lupa juga untuk mampir ke Gereja HKBP Dame Saitnihuta. Gereja HKBP Dame Saitnihuta ini merupakan salah satu gereja tertua di Kabupaten Tapanuli Utara. Gereja ini sendiri dibuka pada 24 Mei 1964 dan dibangun oleh pendeta Ingwer Ludwig Nommensen.
Lokasi: Desa Hutatoruan V, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
16. Pondok Wisata Rumah Kapal
Tempat wisata di Tapanuli Utara selanjutnya adalah pondok wisata rumah kapal yang letaknya sejajar dengan Salib Kasih Tarutung.
Di objek wisata ini juga ada Patung Yesus yang sedang menenangkan badai saat berada di atas kapal. Pondok wisata rumah kapal ini biasanya dijadikan sebagai tempat untuk rehat dan refreshing, selain itu juga ada tambak ikan Guru Mangaloksa Hasibuan.
Lokasi: Jalan Salib Kasih Siatasbarita,, Si Raja Hutagalung, Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara
17. Air Terjun Sampuran
Air terjun sampuran menjadi destinasi wisata kita selanjutnya. Air terjun ini letaknya memang masih tersembunyi dan belum di eksplore secara maksimal.
Air terjun yang memiliki keindahan yang menawan ini terletak di dalam hutan belantara di kawasan lereng bukit barisan, Pahae .
Adapun ketinggian air terjun sampuran ini sekitar 20 meter dari permukaan tanah. Akses agar bisa sampai ke lokasi air terjun sampiran ini cukup mudah, karena letaknya cukup dekat dengan titik pusat dari Kecamatan Sampiran. Kalau kita berangkat dari pusat kota Tarutung, hanya butuh waktu tempuh sekitar 1 jam saja.
Lokasi: Desa Parsaoran Samosir, Kecamatan Pahae Jae, Tapanuli Utara
18. Pemandian Air Panas Hutabarat
Rekomendasi tempat wisata di Tapanuli Utara yang terakhir dari kami adalah pemandian air panas hutabarat yang kecenya tidak kalah dengan pemandian air panas Sipoholon.
Memang kalau dari segi pamor, pemandian air panas hutabarat ini belum setenar pemandian air panas Sipoholon, namun ternyata pemandian air panas hutabarat tidak kalah menarik lho untuk kita singgahi.
Bagi kamu yang lelah dan jenuh dengan aktivitas selama seminggu ini, bisa anda lepaskan dengan cara mandi dan berendam disini, dijamin stres, pegel dan gundah semua akan sirna begitu menceburkan diri perlahan ke dalam air panas disini.
Lokasi: Desa Hutabarat,, Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara
***
Itu tadi sederet tempat wisata di Tapanuli Utara yang tidak boleh dilewatkan saat berlibur bersama keluarga. Semoga artikel ini bermanfaat terutama buat yang ingin melakukan perjalanan liburan. Terima kasih.
Kunjungi juga: Tempat Wisata Di Pakpak Bharat Sumatera Utara