Hotel Dekat Gunung Fuji – Jepang memiliki banyak sekali gunung. Namun jelas, salah satu yang paling populer di kalangan para penakluk gunung adalah Gunung Fuji. Gunung yang satu ini memang super populer karena bermacam alasan.
Selain karena merupakan gunung tertinggi se-Jepang, Gunung Fuji memang sangat terkenal akan keindahannya – dan juga mitosnya yang sangat erat dengan kepercayaan Shinto yang dianut oleh bangsa Jepang. Dan, tentu saja karena gunung ini memiliki banyak jalur pendakian yang sesuai untuk bermacam level pengalaman para pendakinya.
Berminat untuk menaklukkan Gunung Fuji? Sebentar lagi jalur pendakian ke Gunung Fuji akan resmi dibuka lho (biasanya mulai bulan Juli), walau sebetulnya kalian bisa mendaki sebelum waktu pendakian dimulai.
Ada banyak akomodasi keren di sekitar Gunung Fuji. Beberapa diantaranya menawarkan pengalaman ekstra karena dilengkapi dengan onsen (=pemandian air panas alami) dengan view ke arah Gunung Fuji
Tentu saja aneka akomodasi tersebut hanya cucok untuk mereka yang punya budget ekstra. Tapi tenang. Walau budget terbatas, kalian tetap bisa mendapatkan akomodasi yang bersih, nyaman, dan pastinya murah meriah di sekitar Gunung Fuji kok.
Rekomendasi Penginapan & Hotel Dekat Gunung Fuji
Jadi, setelah lelah mendaki gunung, kalian tetap dapat beristirahat dengan nyaman tanpa harus khawatir mengalami kantong jebol. Penasaran?
1. Kenalan dengan Koe House Kawaguchiko, Yuk! Rate Awalnya Masih Dibawah JPY2000, Lho
Di kaki Gunung Fuji terdapat 5 danau yang kemudian dikenal sebagai Fujigoko atau Fuji Five Lakes. Dari kelima danau tersebut, Danau Kawaguchiko merupakan danau yang paling berkembang dan fasilitas disekitarnya pun cukup heran.
Jadi nggak heran jika akomodasi budget yang pertama diulas dalam daftar ini berlokasi di sekitar Danau Kawaguchiko, yaitu Koe House Kawaguchiko.
Lokasi Koe House ini terbilang strategis, karena hanya berjarak 100 meteran dari Stasiun Kawaguchiko. Dari hotel ini kalian hanya memerlukan waktu 10 menit jalan kaki untuk mencapai Danau Kawaguchiko, 5 menit jalan kaki menuju konbini (=convenience store) terdekat, dan 1 jam naik bus untuk mencapai stasiun pendakian ke Gunung Fuji.
Fasilitas di hotel ini pun terbilang cukup menarik karena adanya restoran dan ruang permainan, sementara rate awal di hotel ini masih dibawah JPY2000 per-malam lho. Murah banget kan?
Kamar di hotel ini terdiri dari tipe dormitory dan private room. Ada kamar yang dirancang bergaya Jepang – lengkap dengan lantai tatami dan kasur futon, dan ada juga kamar yang dirancang dengan konsep bunk bed. Untuk private room, seluruhnya bergaya tradisional Jepang dengan kapasitas 2-3 orang.
Akses: 100 meter dari Stasiun Kawaguchiko
Check in: 15.00, Check out: 10.00
Rate: mulai dari JPY1936/malam atau IDR228 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, rental sepeda, family room, laundry, restoran, toko, parkir mobil, hotel memahami 3 bahasa: Jepang, Inggris, Cina (Mandarin)
Cek juga yuk: 9 Rekomendasi Hotel Bintang 3 di Okinawa
2. Mt Fuji Hostel Michaels, Budget Hotel yang Punya Fasilitas Bar
Dari sekian banyak hotel dekat Gunung Fuji, Mt Fuji Hostel Michaels ini termasuk salah satu yang sedikit berbeda. Jika umumnya hostel menawarkan ruang-ruang bersama sebagai tempat interaksi bagi para tamunya, maka Mt Fuji Hostel Michael justru tidak memiliki ruang-ruang untuk aktifitas bersama (seperti lounge).
Sebaliknya, hostel ini justru memiliki kafe dan pub yang buka hingga jam 12 malam, yang bisa kalian sambangi setelah lelah menaklukkan Gunung Fuji di siang hari.
Kamar di hostel ini terdiri dari tipe dormitory dan private room, dan dirancang dengan gaya Jepang maupun ala Barat.
Akses: 3-5 menit jalan kaki dari Stasiun Gekkoji
Check in: 15.00, Check out: 11.00
Rate:mulai dari JPY2525/malam atau IDR287 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, bar, perpustakaan, restoran, rental sepeda, loker, laundry, penyimpanan bagasi, vending machine, hotel memahami 2 bahasa: Jepang dan Inggris
Mampir juga ke: 39 Tempat Wisata di Kyoto Jepang
3. Berminat Untuk Jalan-jalan ke Danau Kawaguchiko? Nginepnya di K’s House Mt.Fuji Saja!
Punya rencana untuk mendaki Gunung Fuji sekaligus jalan-jalan ke Danau Kawaguchiko? Maka penting banget bagi kalian untuk mempertimbangkan K’s House Mt.Fuji sebagai basecamp selama berada di Fujigoko. Hotel ini jaraknya hanya 3 menitan jalan kaki ke danau paling populer di wilayah Fujigoko tersebut. Asyik kan?
Bukan hanya faktor lokasi yang membuat hostel ini cukup populer di kalangan backpacker yang ingin menjelajah Gunung Fuji. K’s House Mt.Fuji ini juga punya suasana interior yang bersih dan cukup menarik.
Kamar-kamarnya pun cukup nyaman, dan kalian dapat memilih apakah ingin tidur di kamar bertipe dormitory (deluxe atau mixed) maupun private room.
Akses: 10-15 menit jalan kaki dari Stasiun Kawaguchiko
Check in: 15.00, Check out: 11.00
Rate: mulai dari JPY2104/malam atau IDR247 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, rental sepeda, family room, locker, lounge bersama, layanan shuttle, tur, penyimpanan bagasi, dapur bersama, vending machine, taman, memancing, parkir mobil, hotel memahami 2 bahasa: Jepang dan Inggris
4. Kalian Bisa Menikmati Keindahan Gunung Fuji Sambil Berendam di Onsen-nya Kawaguchiko Station Inn, Lho!
Biasanya, akomodasi yang menawarkan onsen dengan view ke arah Gunung Fuji akan identik dengan kata “mahal”. Dan rate hotel dekat gunung Fuji ini awalnya bisa di kisaran 30 ribuan yen.
Untungnya, bagi kalian, para budget traveller yang ingin mencicipi asyiknya berendam di air panas alami sembari menikmati keindahan Gunung Fuji, ada Kawaguchiko Station Inn yang siap menyambut kalian dengan rate-nya yang super bersahabat.
Dengan rate awal di kisaran 2300 yen (atau kira-kira 277 ribuan), Kawaguchiko Station Inn ini menawarkan fasilitas yang cukup keren. Salah satunya adalah pemandian air panas dengan view ke arah Gunung Fuji.
Untuk kamar, hotel ini sejatinya tak jauh beda dengan hotel budget lainnya di kawasan Fujigoko. Mayoritas kamar yang ditawarkan adalah tipe dormitory, dengan beberapa kamar privat yang muat untuk 2-3 orang.
Seluruh kamar dirancang dengan gaya tradisional Jepang, walau untuk kamar dormitory tipe tempat tidurnya adalah bunk bed.
Akses: via Stasiun Kawaguchiko (tepat di seberang stasiun)
Check in: 14.00, Check out: 10.00
Rate: mulai dari JPY2357/malam atau IDR277 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, coffee shop, restoran, toko, vending machine, concierge, laundry, layanan shuttle, family room, penyimpanan bagasi, parkir mobil
5. Kagelow Mt.Fuji Hostel Kawaguchiko, Cocok Bagi Traveller yang Ngaku Sebagai Instagrammer
Ada banyak hotel dekat Gunung Fuji. Namun jika kalian mencari hotel budget yang punya suasana Instagram-able, maka penting banget bagi kalian untuk segera melirik Kagelow Mt.Fuji Hostel Kawaguchiko. Alasannya tentu saja tak lain dan tak bukan karena hotel ini memiliki banyak Instagram material di setiap sudutnya.
Kagelow ini merupakan bangunan baru, hasil renovasi dari hotel lama yang telah tutup pada tahun 2014 karena kekurangan tamu. Setelah Gunung Fuji ditetapkan sebagai World Heritage Site pada tahun 2013, lonjakan tamu pun kembali datang ke daerah Fujigoko.
Akhirnya Kagelow pun terlahir kembali dengan konsep baru yang menampilkan arsitektur tradisional Jepang dalam nuansa kekinian.
Asyik kan suasananya? Nah, kamar tidur di hotel ini juga dirancang dengan nuansa yang nggak kalah asyiknya lho. Kamarnya sendiri terdiri dari tipe dormitory dan private room, yang dirancang dengan nuansa minimalis.
Untuk kamar dormitory, ada kamar untuk mixed gender dan female only. Sementara private room disini merupakan sebuah kamar dengan tempat tidur berukuran queen size. Terdapat juga kamar bergaya Jepang tipe loft untuk 4-5 orang.
Namun jika kalian berencana untuk nginap disini bersama keluarga, simak dulu aturan yang berlaku di hotel ini. Kagelow secara tegas menyebutkan jika hotel mereka dirancang untuk backpacker dewasa dan tidak ramah anak.
Jadi, kalian yang akan membawa anak dibawah 6 tahun, disarankan untuk menginap di kamar private. Atau mungkin bisa memilih akomodasi lain yang lebih ramah anak.
Akses: 7-10 menitan jalan kaki dari Stasiun Kawaguchiko
Check in: 15.00, Check out: 10.00
Rate: mulai dari JPY2525/malam atau IDR296 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, bar, salon, rental sepeda, family room, dapur bersama, coffee shop, penyimpanan bagasi, lounge bersama, taman, parkir mobil, hotel memahami 2 bahasa: Jepang dan Inggris
6. Saatnya Kenalan dengan Fujiyoshida Youth Hostel yang Selalu Dapat Rating Tinggi di Berbagai Situs Booking Hotel
Saat melihat tampilan Fujioshida Youth Hostel, mungkin kalian takkan percaya jika hostel ini kerap mendapat rating tinggi di berbagai situs booking hotel (yang menandakan jika banyak tamu puas dengan hostel ini). Habis, tampilan hostel ini sederhana sekali; khas sebuah hostel murah.
Bahkan fasilitasnya pun terkesan seadanya dan sudah cukup tua. Lantas, apa yang membuat hostel ini seolah punya daya tarik tersendiri di mata wisatawan?
Selidik punya selidik, ternyata banyak wisatawan yang menyukai keramahan dari pemilik hostel. Sang pemilik tak hanya selalu menyambut tamunya dengan sepenuh hati, namun beliau juga dengan senang hati memberikan rekomendasi tempat terbaik untuk dikunjungi di sekitar Gunung Fuji.
Dan, staff hotel ini pun cukup mahir berbahasa Inggris sehingga memudahkan komunikasi dengan tamu hotel. Dan, lokasi hotel ini pun cukup strategis, yaitu hanya perlu berkendara selama 10 menit untuk mencapai theme park Fuji-Q Highland. Dari sekitar hotel pun pemandangan ke arah Gunung Fuji cukup jelas terlihat.
Sedangkan untuk masalah kamar, para tamu umumnya mengapresiasi kebersihan kamar yang terus terjaga, sekalipun tak dapat dipungkiri jika hostel ini memanglah sebuah rumah tua.
Sebaliknya, justru para tamu merasakan ada pengalaman berbeda jika menginap di penginapan tua yang memberikan kesan “Jepang banget”.
Kamar-kamar di hostel ini pun cukup luas, sehingga para tamu dapat beristirahat dengan nyaman setelah puas mendaki Gunung Fuji.
Akses: 8 menit jalan kaki dari Stasiun Shimo-Yoshida, atau 8 menit jalan kaki dari Stasiun Gekkoji
Check in: 16.00, Check out: 10.00
Rate: mulai dari JPY3056/malam atau IDR358 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, laundry, penyimpanan bagasi, parkir mobil
7. Satu Lagi Hostel Budget yang Siap Menyambut Kalian dengan Suasana yang Cukup Instagram-able, yaitu Hostel & Salon Saruya
Ternyata, masih ada hostel budget lain di sekitar Gunung Fuji yang cukup kaya akan Instagram material. Hostel & Salon Saruya, demikian nama hostel tersebut, merupakan sebuah hostel yang baru mengalami proses renovasi besar pada tahun 2015 silam.
Bangunan aslinya sendiri sudah berdiri cukup lama dan sempat kosong selama beberapa waktu. Jadi, walau tampak luar bangunan ini masih sangat mengesankan sebagai sebuah bangunan lama, bagian interiornya sendiri cukup kekinian dan Instagram-able.
Untuk kamar, seluruh kamar di hostel ini merupakan kamar dormitory. Ada dormitory khusus untuk wanita, dan ada dormitory campuran.
Dormitory-nya sendiri agak berbeda dengan hostel lain yang biasanya menggunakan tempat tidur model bunk bed, karena disini para tamu akan tidur di lantai ber-tatami dan menggunakan futon.
Akses: 7 menit jalan kaki dari Stasiun Shimo-Yoshida
Check in: 16.00, Check out: 10.00
Rate: mulai dari JPY3056/malam atau IDR359 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, mini market, penyimpanan bagasi, taman, lounge bersama, dapur bersama, parkir mobil, rental sepeda, hotel memahami 4 bahasa: Jepang, Inggris, Perancis, Romania
8. Dan, Sempatkan Untuk Nginap di Royal Hotel Kawaguchiko, Hotel Budget yang Punya Onsen Keren
Hotel terakhir yang ada dalam daftar rekomendasi ini adalah Royal Hotel Kawaguchiko. Berlokasi tepat di tepi Danau Kawaguchiko, Royal Hotel Kawaguchiko ini memiliki hampir semua yang dibutuhkan oleh budget traveller: hotel nyaman, bersih, memiliki view bagus, fasilitas cukup lengkap, dan rate yang terjangkau.
Ya, hotel ini memang memiliki view yang bagus. Dengan posisi yang berada di tepi Danau Kawaguchiko, kalian dapat sepuasnya menikmati keindahan danau paling populer di Fujigoko ini dengan sepuas hati, termasuk mengagumi keindahan Gunung Fuji dari kejauhan.
Dan, fasilitas di hotel ini pun terbilang menarik karena disini kalian dapat menikmati asrinya suasana taman, menikmati aneka menu di restorannya, meminjam sepeda untuk mengelilingi area di sekitar Fujigoko, dan yang paling asyik, kalian bisa berendam di onsen-nya yang keren!
Suasana kamar di hotel ini pun terbilang nyaman, dan nggak kalah dengan hotel berbintang yang punya budget lebih tinggi.
Hampir seluruh kamarnya dirancang bergaya Jepang, kecuali untuk beberapa tipe kamar yang menawarkan perpaduan antara gaya Western dan Jepang. Kamarnya sendiri terdiri dari tipe dormitory dan private room.
Akses: 15 menit jalan kaki dari Stasiun Kawaguchiko
Check in: 15.00, Check out: 10.00
Rate: mulai dari JPY3285/malam atau IDR392 ribuan/malam (weekdays, low season, mixed dormitory, 1 adult)
Fasilitas: WiFi, rental sepeda, family room, toko, coffee shop, restoran, layanan shuttle, elevator, taman, spa, pemandian air panas, pijat, parkir mobil
Notes:
– Harga dapat berubah sewaktu-waktu. Selalu cek rate terkini untuk mengetahui update harga di tanggal yang diinginkan.
– Foto mungkin saja telah mengalami proses resize tanpa editan tambahan lainnya.
* * * * *
Demikianlah ulasan mengenai hotel & penginapan terbaik dekat gunung fuji yang bisa anda jadikan tempat untuk menginap dengan berbagai fasilitas dan view yang cantik.
Kunjungi juga: 4 Hotel Terbaik di Jepang