Alun-alun Bandung – Jika kamu berencana akan mengisi liburan di Bandung, jangan lupa untuk mampir ke alun-alun Kota Bandung sebelum pulang. Alun-Alun Kota Bandung merupakan salah satu tempat nongkrong yang banyak dipilih oleh para wisatawan untuk mengisi liburan bersama keluarga. Selain menghemat biaya juga nyaman tempatnya.
Lokasi Alun-alun Kota Bandung cukup strategis, sehingga mudah sekali ditemukan. Di salah satu tempat wisata di Bandung ini kamu bisa bersantai, berolahraga maupun bermain. Pada saat akhir pekan dan saat liburan tiba, tempat ini selalu ramai dengan pengunjung. Sebelum ke Alun-Alun Bandung, hendaknya kamu melakukan berbagai persiapan yang matang terlebih dahulu.
Persiapan tersebut mulai dari jenis transportasi apa yang akan kamu gunakan, biaya yang harus kamu persiapkan dan kegiatan apa saja yang akan kamu lakukan di sana. Jika kamu ingin piknik bersama keluarga di sana, jangan lupa untuk menyiapkan berbagai makanan yang perlu dibawa, tikar maupun kebutuhan penting lainnya.
Selain itu, kamu juga perlu mengetahui informasi mengenai tempat tersebut sebelum berangkat. Mulai dari sejarah, lokasi, kelebihan dibandingkan dengan alun-alun yang lainnya, aktivitas yang bisa dilakukan serta fasilitas yang tersedia di sana. Berikut penjelasannya.
Sejarah Alun-alun Kota Bandung
Zaman dahulu pada saat pertama kali kota Bandung berdiri, salah satu alat transportasi yang sangat penting yaitu kuda. Kuda tersebut biasanya dipakai oleh orang Bandung untuk mengantarkan pesanan surat ke kantor pos.
Dalam jarak tertentu juga ada kuda yang dijadikan pengganti untuk menggantikan kuda pertama sebelumnya yang tadinya telah mengantarkan surat ke pos.
Ada salah satu pos yang menjadi pos pengganti kuda yaitu yang berada di Jalan Raya Pos, letaknya dekat dengan gedung Kantor Pos Besar Bandung maupun jalan Banceuy. Jalan Banceuy sebenarnya berasal dari nama Oude Kerkhoffweg. Karena di jalan ini telah dijadikan salah satu tempat kuburan China.
Alun-Alun Bandung yang berada di sebelah Grote Postweg bisa dikatakan sudah tidak ada, namun juga bisa dikatakan masih ada. Memang bisa dikatakan sudah tidak ada secara fisik karena tempat tersebut sudah dijadikan suatu bangunan plaza Masjid Raya Bandung. Bisa dikatakan masih ada karena masyarakat yang ada di Bandung masih menyebut tempat tersebut sebagai alun alun.
Pada zaman dahulu, alun-alun tersebut dijadikan sebagai suatu tempat untuk berkumpul bersama ketika mereka sedang mengadakan acara yang bersifat temporer. Namun dengan berkembangnya zaman, Alun-Alun Kota Bandung beberapa kali di renovasi. Renovasi tersebut dilakukan hingga yang terakhir adalah pada tahun 2014.
Kemudian akhirnya pada tanggal 31 Desember 2014, alun-alun tersebut diresmikan oleh Wali Kota Bandung. Pada saat itu, pihak yang meresmikan alun-alun tersebut yaitu Wali Kota Bandung yang bernama Ridwan Kamil.
Kunjungi juga: 19 Tempat Wisata Murah Meriah di Bandung
Alamat Alun-alun Bandung
Alun-Alun Kota Bandung berlokasi di wilayah yang sangat strategis yaitu di pusat Kota Bandung. Selain strategis, alun-alun Kota Bandung juga berada di daerah yang mudah di akses oleh berbagai jenis kendaraan, mulai dari kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.
Di wilayah sekitar alun-alun juga ada beberapa pusat pemerintahan Kota Bandung dan berbagai pusat perbelanjaan. Bahkan terdapat bangunan tua juga yang berada di sekitar alun alun dan bisa kamu kunjungi. Lokasi alun-alun Bandung berada di Jalan Asia Afrika, Balonggede, Regol, Bandung, Jawa Barat 40251, Indonesia.
Jadi, jika kamu ingin datang ke Alun-alun Kota Bandung ini, kamu juga bisa menikmati berbagai objek wisata yang ada di sekitar alun-alun. Bahkan kamu bisa menikmati banyak wisata kuliner Bandung yang berada di sekitar alun-alun. Wisata kuliner yang bisa kamu coba misalnya yaitu bakso, seafood, soto, kuliner khas Kota Bandung dan masih banyak lagi makanan yang lainnya.
Jangan lewatkan juga: Putus Cinta? 7 Tempat di Bandung untuk Melupakan Mantan
Kelebihan Alun-alun Kota Bandung
Alun-alun Kota Bandung sekarang ini telah mengalami begitu banyak perubahan yang sangat signifikan. Terutama pada saat Kang Emil atau yang biasanya di kenal dengan nama Ridwan Kamil menjabat sebagai Wali Kota Bandung. Kang Emil dulunya adalah arsitek dari Master of Urban Design lulusan dari Amerika Serikat.
Latar belakang ini yang menjadikan Kang Emil menjadikan Alun-Alun Kota Bandung menjadi tempat yang lebih bagus dan keren. Alun-Alun Kota Bandung berbeda dengan alun-alun lainnya yang ada di Indonesia.
Perbedaan tersebut karena adanya beberapa kelebihan. Berikut uraian mengenai kelebihan alun-alun Kota Bandung jika dibandingkan dengan alun-alun yang lainnya.
1. Desain yang Sangat Keren
Seiring dengan adanya perkembangan zaman, sekarang ini Alun-alun Kota Bandung telah berubah menjadi alun-alun yang sangat bagus dan keren, terutama dari sisi desainnya. Yang menjadikan alun-alun ini keren yaitu terdapatnya taman bunga yang berwarna warni.
Adanya taman bunga ini menjadikan alun-alun memiliki daya tarik tersendiri untuk para wisatawan yang berkunjung ke tempat ini. Jadi tidak heran jika ada wisatawan yang berkunjung ke tempat ini hanya untuk melihat dan menikmati keindahan dari taman bunga tersebut.
Sambangi juga: 29 Taman di Bandung
Desain yang keren menjadikan tempat ini bisa dijadikan spot foto yang bagus. Apalagi sekarang ini sepertinya tidak afdol jika berkunjung ke suatu tempat namun tidak berfoto-foto terlebih dahulu.
2. Bersih dari Sampah
Jika kamu datang ke suatu tempat wisata yang banyak terdapat sampah berserakan, apa yang Anda rasakan? Tentu kamu akan merasa tidak nyaman bukan? Apalagi sampah tersebut mengeluarkan bau yang bermacam-macam. Bahkan ada juga bau busuk yang menyengat. Pasti ketidaknyamanan membuat kamu ingin segera pulang saja.
Biasanya di alun-alun ada banyak sampah yang dibuang sembarang. Apalagi jika alun-alun tersebut memiliki banyak pengunjung. Sampah yang dibuang sembarangan akan menyebabkan ketidaknyamanan. Padahal sudah disediakan tempat sampah, tapi masih saja banyak orang yang membuang sampah tidak pada tempatnya.
Salah satu kelebihan dari alun-alun Kota Bandung dibandingkan dengan alun-alun yang lainnya di Indonesia yaitu lingkungan di sekitarnya yang sangat bersih. Meskipun biasanya alun-alun sering dihubungkan dengan sampah, ternyata tidak semua alun-alun memiliki banyak sampah berserakan salah satunya yaitu yang ada di Alun-Alun Kota Bandung.
Karena di alun-alun Kota Bandung memang selalu terjaga kebersihannya. Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk membuat para wisatawan yang datang ke tempat ini merasa nyaman. Selain itu juga supaya para wisatawan menikmati liburan mereka dengan tenang.
3. Aman dari Tindakan Kejahatan
Jika kita sedang berkunjung ke suatu tempat baru yang aman, tentu kita menjadi tidak perlu khawatir dan was-was serta akan merasa nyaman. Bayangkan jika kamu sedang berwisata ke suatu tempat namun di tempat tersebut rawan tindak kejahatan. Pasti kamu akan selalu khawatir selama berwisata di tempat tersebut.
Bukan kenyamanan yang kamu dapatkan tapi malah rasa khawatir yang terus melanda. Tapi, jika kamu pergi ke alun-alun Bandung tidak perlu khawatir dan merasa was-was. Karena di tempat ini sudah terkenal keamanannya. Mungkin ada sebagian alun-alun yang ada di Indonesia rawan terhadap tindak kejahatan.
Jadi, kamu harus lebih selektif memilih tempat yang aman untuk berwisata apalagi bersama keluarga. Tingkat keamanan ini yang bisa mempengaruhi sepi atau ramainya pengunjung yang datang. Jika keamanan kurang, tentunya menjadi sangat minim pengunjung.
Di alun-alun Kota Bandung aman dari tindakan kriminal ataupun kejahatan yang lainnya. Tapi meskipun keamanan sudah terjamin, kamu harus tetap berwaspada dan berhati-hati terhadap adanya kejahatan yang ada di sekitar.
4. Lapangan Rumput Sintetis
Hal yang menarik dari alun-alun Bandung yang membuatnya istimewa adalah karena alun-alun ini memiliki area lapangan hijau yang terbuat dari rumput sintetis.
Tidak tanggung-tanggung, lapangan sintetis ini memiliki luas sekitar 1200 meter persegi, sehingga bisa menampung ratusan bahkan ribuan orang sekaligus.
Jika kita datang pada hari libur atau akhir pekan, kita akan melihat banyak keluarga yang bercengkerama di lapangan hijau ini. Bahkan hari-hari biasa juga tidak jarang orang duduk-duduk bahkan sambil baringan menikmati waktu santai bersama keluarga disini.
Area terbuka ini sangat terjaga kebersihannya, pengunjung diwajibkan untuk melepaskan alas kakinya ketika bermain di area lapangan ini.
Tidak hanya lapangan hijau saja, jika kita pergi ke sudut utara lapangan, maka kita bisa melihat berbagai wahana permainan anak yang cukup lengkap. Untuk sisi selatan lapangan dilengkapi taman dengan bangku-bangku.
Alun-alun Bandung ini terbuka untuk umum, jadi anda yang datang bersama pasangan tidak boleh klaim alun-alun Bandung hanya milik berdua, karena semua bisa duduk santai, diskusi, bermain, berfoto, atau piknik. Namun, tetap patuhi aturan untuk menjaga kebersihan dan sarana-prasarana yang ada.
5. Masjid Raya Bandung
Satu lagi yang membuat alun-alun kota Bandung ini spesial adalah bangunan masjid Raya Bandung yang berdiri megah dengan kubah emasnya yang tampak begitu mewah.
Nampak dari gambar di atas, bangunan masjid ini berada tepat di depan masjid Raya Bandung yang memiliki dua buah menara yang tinggi menjulang. Masjid yang keren ini selain untuk beribadah juga menjadi tempat untuk wisata religi.
Bagi anda yang ingin melihat kota Bandung dari ketinggian, maka anda bisa naik ke atas menaranya lho. Untuk mencapai menaranya kita bisa menaiki lift yang tersedia.
Dari atas menara ini anda dapat melihat pemandangan indah kota Bandung yang sangat luar biasa. Pengunjung bisa memasuki menara ini kapan saja, kecuali pada waktu sholat, pada pagi dan malam hari.
6. Memori Asia-Afrika
Kota Bandung menjadi salah satu tonggak sejarah bagi negara-negara Asia-Afrika yang terjajah untuk konsolidasi dan berusaha untuk melepaskan diri dari penjajajahan.
Nah, untuk mengenang itu semua, berbagai monumen, bangunan dan replikasi dari peristiwa konferensi Asia-Afrika ini dibuat.
Peristiwa konferensi Asia-Afrika sendiri berlangsung dari 18 – 24 April 1955, dan acara tersebut diselenggarakan di Bandung. Dari peristiwa bersejarah ini, lahirlah Dasasila Bandung yang berarti bagi bangsa dari negara-negara terjajah di dunia, khususnya di kedua benua tersebut.
Nah, bagi pengunjung alun-alun kota Bandung bisa mengunjungi monumen dan museum Konperensi Asia-Afrika yang letaknya tidak jauh dari alun-alun.
Di museum ini, anda dapat melihat koleksi benda dan foto peristiwa konferensi Asia-Afrika. Selain itu, di pertigaan Jalan Alun-Alun Timur dan Jalan Asia Afrika, terdapat sebuah monumen berbentuk bola dunia.
7. Spot Foto Sekitar Alun-Alun
Buat kalian yang suka foto-foto, di Alun-alun Bandung ini juga terdapat banyak sekali spot foto yang bisa kalian abadikan untuk diunggah ke media sosial.
Apalagi memang alun-alun Bandung dan area di sekitarnya selalu berbenah untuk menambah spot keren untuk membuat pengunjung betah main-main ke sini.
Di sepanjang jalan Asia Afrika banyak berdiri bangunan yang masih kokoh sejak zaman kolonial dahulu, bahkan masih terjaga keaslian arsitekturnya.
Anda bisa sambangi spot foto dari Museum KAA, Gedung Merdeka, hingga jembatan penyeberangan. Bahkan di trotoar Jalan Asia-Afrika dan Jalan Alun-Alun Timur pun tidak luput dari dekorasi.
Saat anda berjalan menuju ke alun-alun, anda juga dapat melihat berbagai pajangan dinding dengan desain grafis menarik. Bahkan desain grafis tersebut diganti secara berkala. Jangan lupa juga untuk berfoto dengan para “cosplayer” dengan kostum unik.
8. Jalan Dalem Kaum
Kurang lengkap rasanya kalau ke Bandung tidak membeli oleh-oleh khas Bandung atau keperluan lainnya. Di dekat alun-alun anda bisa merapat ke jalan dalem kaum yang merupakan salah satu sentra perbelanjaan terkenal di Bandung.
Di jalan dalem kaum ini anda bisa membeli berbagai barang di toko, kios-kios hingga pedagang kaki lima yang menjajakan dagangan mereka.
Disini anda bisa membeli aneka pakaian, makanan, buah tangan, semua bisa didapatkan di sini dengan harga bervariasi.
9. Tidak Ada Pedagang Kaki Lima
Biasanya adanya pedagang kaki lima yang ada di tempat wisata bisa mengganggu kenyamanan. Apalagi jika pedagang kaki lima tersebut berjejeran tidak rapi atau berantakan. Selain tidak enak dilihat tentunya akan menghambat ketika kamu lewat.
Bahkan jalanan juga bisa menjadi sempit sehingga susah dilewati. Apalagi jika terdapat banyak pengunjung yang datang, tentu akan tambah menghambat perjalanan kamu. Ada banyak kelebihan yang dimiliki oleh alun-alun kota Bandung dibandingkan dengan alun-alun yang lainnya. Salah satunya yaitu bersih dari pedang kaki lima.
Yang banyak ada di alun-alun biasanya adalah pedagang kaki lima. Namun tidak dengan alun-alun yang ada di Kota Bandung ini. Kamu tidak akan menemukan yang namanya pedagang kaki lima di tempat ini.
Hal ini karena pedagang yang dahulunya berada di alun-alun sekarang ini sudah dipindahkan ke tempat lain yaitu tempat yang disediakan khusus untuk para pedagang. Dengan seperti ini ketika kamu bersantai di alun-alun tentu akan merasa lebih nyaman.
10. Aktivitas Seru di Alun-alun Bandung
Kamu bisa melakukan bermacam-macam aktivitas di alun-alun Kota Bandung. Mulai dari liburan bersama keluarga, kerabat atau teman atau berolahraga.
Untuk kamu yang memiliki anak kecil dan bingung mau diajak jalan-jalan kemana, tempat ini bisa menjadi pilihan yang pas. Karena di tempat ini tersedia tempat mainan anak yang tentunya sangat disukai oleh anak-anak.
Kamu bisa menjadikan tempat ini untuk bersantai atau berkumpul bersama teman-teman. Jika ingin berolahraga, lari-lari atau jogging, di tempat ini kamu bisa melakukannya.
Karena di alun-alun Kota Bandung rumputnya menggunakan sintesis, bukan rumput alami. Selain itu, kamu juga bisa berfoto di tempat ini dengan latar belakang Masjid Agung Bandung yang indah.
Fasilitas yang Tersedia
Alun-alun Kota Bandung sekarang ini sudah banyak mengalami perubahan yang signifikan. Perubahan tersebut terutama dari sisi desainnya. Jadi, kamu tidak perlu khawatir mengenai fasilitas yang tersedia di sana.
Karena alun-alun Kota Bandung memberikan fasilitas yang bisa dibilang cukup lengkap. Ada beberapa fasilitas baru juga yang ada di pusat Kota Bandung ini.
Beberapa fasilitas tersebut diantaranya adalah toilet umum, parkir di basement, taman bunga, tempat olahraga, ruang kaca, tempat pedagang dan ada masih banyak lagi fasilitas yang lain.
Selain itu, kondisi di Alun-Alun Kota Bandung pada masa sekarang jauh lebih bersih dan lebih steril dari adanya pedagang kaki lima yang biasanya mangkal di alun alun. Hal ini yang menjadikan alun-alun terasa lebih nyaman untuk dikunjungi oleh para wisatawan yang berlibur ke sana.
* * * * * * *
Di atas merupakan penjelasan mengenai alun-alun Bandung. Mulai dari sejarah, lokasi, kelebihan jika dibandingkan dengan alun-alun lain, beragam aktivitas yang bisa dilakukan dan fasilitas apa saja yang disediakan. Semoga informasi tersebut bermanfaat sebagai referensi kamu sebelum memutuskan untuk berkunjung ke alun-alun Kota Bandung.
Kunjungi juga: 30 Tempat Instagramable di Bandung