Restoran All You Can Eat di Jakarta – Restoran all you can eat saat ini menjadi favorit para pecinta kuliner. Jakarta sebagai salah satu kota besar yang ada di Indonesia tentu tidak mau ketinggalan. ada banyak restoran all you can eat di Jakarta dengan beragam menu pilihan mulai dari menu Jepang, Korea Cina dan lain sebagainya.
1. Kintan Buffet Central Park
- Alamat: Central Park, Lt 1, Jl. Letjen S. Parman No.28 9, RT.9/RW.5, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Harga: Rp300.000/orang
- Nomor Telepon: 02129508715
- Peta Lokasi: Google Maps
Restoran dengan konsep all you can eat di Jakarta yang pertama yang wajib banget untuk Sobat Seru sambangi adalah kintan buffet. resto ini terletak di pojokan dekat eskalator h&m.
Resto ini menyediakan makanan barbeque khas Jepang yang menyediakan berbagai paket pilihan. Beberapa paket yang bisa dipilih diantaranya reguler yakiniku, spesial yakiniku, hingga premium yakiniku.
Cek juga: 19 Restoran All You Can Eat di Jakarta Barat
2. Sakabe Buffet Tebet
- Alamat: Jl. Tebet Raya No.48, Tebet Tim., Kec. Tebet, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12080
- Jam Operasional: Setiap Hari, 12.00–21.00
- Harga: Rp85.000/orang (Harga promo)
- Nomor Telepon: 081298852846
- Peta Lokasi: Google Maps
Sakabe Buffet Tebet restoran all you can eat yang cukup legendaris. disini ada banyak pilihan daging yang bisa di coba seperti spicy bulgogi beef, marinated iga, bulgogi, sampai sirloin.
Reso AYCE ini rekomended banget untuk Sobat Seru yang mau menikmati shabu n grill, disini kalian akan diajak untuk menikmati aneka Japanese food. Letaknya sendiri ada di di tebet, di sebrang gacoan.
3. Wangja Korean Bbq All You Can Eat Restaurant
- Alamat: Jl. Tebet Raya No.54a, RT.4/RW.4, Tebet Tim., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12820
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.00–23.00
- Harga: Rp 125.000–150.000
- Nomor Telepon: 02122903418
- Peta Lokasi: Google Maps
Rekomendasi resto all you can eat di Jakarta selanjutnya adalah Wangja Korean Bbq yang terletak di Tebet Timur. Tempat makan AYCE ini menjadi favorit banyak orang, karena pelayanan disini dikenal sangat ramah dan juga gercep.
Apalagi menu di Wangja korean bbq ini bisa dibilang enaknya di atas rata-rata, tapi ya tergantung lidah masing-masing ya. Apalagi pilihan daingnya lebih lengkapi, dengan paket premium Rp 99k kalian sudah mendapatkan shabu dan grill, untuk Sobat Seru yang suka makanan korea atau mukbang makan kalian wajib banget datang kemari.
Selain dagingnya, chicken dan dory-nya juga tidak kalah enak lho, sambalnya juga mantap banget, gimbap-nya tidak kalah yummy.
4. Mapo Galmaegi – Magal BBQ Puri
- Alamat: Jl. Taman Aries No.3D, RT.10/RW.3, Meruya Utara, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11620
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.30–22.00
- Harga: Rp298.000/orang
- Nomor Telepon: 02158901560
- Peta Lokasi: Google Maps
Magal BBQ berada di kawasan Meruya mengusung konsep restoran all you can eat. restoran ini menawarkan rasa yang mewah ala Korea.
di sini pengunjung bisa menikmati beragam menu negeri ginseng yang lezat dan menggugah selera mulai dari samgyeopsal atau grilled pork belly
5. Bamboo Dimsum Kelapa Gading
- Alamat: Blok FH2 No.5, Jl. Kelapa Cengkir Raya, RT.2/RW.11, Klp. Gading Tim., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.00–21.00
- Harga: Rp58.000/orang
- instagram.com: @bamboodimsum.id
- Nomor Telepon: 02145879292
- Peta Lokasi: Google Maps
Untuk Anda penggemar restoran all you can eat kurang lengkap rasanya bila belum berkunjung ke bamboo dinsun, resto ini cukup eksis sejak belasan tahun lalu serta memiliki banyak cabang salah satunya ada di kelapa Gading.
Di sini pengunjung akan disuguhkan menu utama dimsum yang segar dan masih panas. Untuk menu lain yang tidak boleh dilewatkan seperti siomay ceker, serta chicken wing.
Cek juga yuk: 27 Restoran All You Can Eat di Jakarta Utara
6. Washoku Sato Batu Tulis
- Alamat: Jl. Batu Tulis Raya Jl. Pecenongan No.40, RT.3/RW.2, Kb. Klp., Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10120
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Harga: Rp95.000/orang
- Nomor Telepon: 02138901794
- Peta Lokasi: Google Maps
Washoku Sato mengusung konsep restoran khas Jepang yang menyediakan menu-menu lezat dengan harga yang murah.
ada banyak paket yang bisa dipilih seperti Seto value set yang menunya berjenis sabu-sabu hingga sukiyaki
untuk sukiyaki terdapat beragam makanan seperti telur, daging sapi, sayur hingga yakitori.
7. Kappa Sushi Central Park
- Alamat: Central Park. LG Floor Unit. L-103A, Letjen S. Parman No.28, RT.12/RW.6, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol petamburan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Harga: Rp398.000/orang
- instagram.com: @kappasushi.id
- Nomor Telepon: 02156985174
- menu favorit: salmon norway, bara chirashi, California roll, karage
- Peta Lokasi: Google Maps
Restoran all you can eat di Jakarta selanjutnya yang wajib dikunjungi untuk para pecinta kuliner adalah kappa Sushi. terletak di central Park dengan suasana yang cozy dan nyaman
sesuai dengan namanya resto ini menyediakan aneka macam sushi segar. menurut beberapa pengalaman pengunjung menyatakan bahwa selain resto ini nyaman dan cozy juga menawarkan pelayanan yang cukup baik dan cekatan.
8. Ssikkek Korean BBQ Sunter
- Alamat: Laks, 6, Jl. Yos Sudarso No.84, RT.6/RW.11, Sunter Jaya, Kec. Tj. Priok, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14360
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.30–22.00
- Harga: Rp125.000/orang
- Nomor Telepon: 02122653701
- Peta Lokasi: Google Maps
Ssikkek ikut meramaikan dunia kuliner all you can eat yang ada di kota Jakarta. Masyarakat ibukota akan dimanjakan dengan deretan menu khas Korea.
Ciri khas dari resto ini adalah sajian es krim sebagai hidangan penutup. Di sini terdapat beragam pilihan side disk, diantaranya sup rumput laut, japchae, tteokbokki, nasi goreng kimchi hingga ayam crispy.
9. The social pot
- Alamat: Kota Kasablanka Mall, LG Floor, Jl. Raya Casablanca No.88, RT.2/RW.14, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12870
- Jam Operasional: Setiap Hari, 10.00–22.00
- Harga: Rp188.000/orang
- Nomor Telepon: 02129612745
- Peta Lokasi: Google Maps
The social pot menyuguhkan hidangan all you can eat yang cukup beragam. Ada banyak menu yang bisa dipilih seperti daging sapi, daging ayam, makanan laut bakso, beragam minuman hingga segudang makanan penutup.
Saus marinasi untuk dagingnya juga cukup unik dan enak mulai dari saus Thailand hingga saus kacang. Bahkan pengunjung bisa meracik sendiri saus kesukaan mereka.
10. Tucano’s Brazilian BBQ (Senayan City Mall)
- Alamat: Jl. Asia Afrika No.19 1, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.00–22.00
- Harga: Rp138.000/orang
- Nomor Telepon: 087822000808
- Peta Lokasi: Google Maps
TucNo’s Brazilian Girl menjadi salah satu restoran all you can eat yang memiliki tempat cukup besar dengan arsitektur keren.
Selain itu tempatnya juga cukup nyaman untuk makan bareng keluarga dengan mengusung konsep Brazilian BBQ.
Pengunjung akan disuguhkan beragam pilihan daging dengan kualitas terbaik mulai dari black Angus, premium Black angus mb3, hingga premium Wagyu mb5.
Terdapat juga menu lain seperti coracao (hati ayam), frango (kaki ayam), alcatra (sirloin) hingga costela de Ripa (short rib).
Jangan lewatkan juga: 20 Restoran All You Can Eat di Jakarta Pusat
11. Gubhida Korean BBQ
- Alamat: Jl. Dermaga Raya No.26c, RT.13/RW.11, Klender, Jakarta, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13470
- Jam Operasional: Setiap Hari, 12.00–22.00
- Harga: Rp69.000/orang
- instagram.com: @gubhidakoreanbbq
- Menu favorit: silver menu, gold menu, platinum menu
- Nomor Telepon: 081929825761
- Peta Lokasi: Google Maps
Gubhida korean berada di Jakarta Timur mengusung konsep all you can eat. di sini pengunjung bisa menikmati pilihan daging yang juicy, tender dan lembut.
sesuai dengan namanya pengunjung akan disuguhkan beragam hidangan Korea terutama barbeque. ciri khas saus yang tersedia di sini adalah bercita rasa gurih dan manis.
salah satu keunikan tempat ini adalah menyediakan paket menu anak-anak dengan porsi yang lebih kecil. keunikan lain yang bisa anda coba yakni minuman soju khas Korea yang sudah bersertifikat halal.
12. The Japanese @ Sari Pacific Jakarta
- Alamat: Sari Pan Pacific, Jl. M.H. Thamrin No.6, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10340
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.00–14.30 &18.00–22.30
- Harga: Rp400.000/orang
- Nomor Telepon: 02129932889
- Peta Lokasi: Google Maps
Keyaki menyuguhkan beragam hidangan laut yang bisa dinikmati sepuasnya atau mengusung konsep restoran all you can eat.
Resto ini berada di hotel Jakarta atau tepatnya berada di sisi kanan lobby hotel Sari Pan Pacific.
Di sini pengunjung bisa menikmati beragam hidangan seafood mulai dari lobster daging ikan segar hingga makanan khas Jepang lainnya.
Salah satu menu yang paling recommended adalah gindara. Beberapa pengunjung menyatakan jika rasanya sangat istimewa.
13. Sukinabe Japanese Suki & Grill
- Alamat: Jalan Raya Kalimalang E/4F, RT.2/RW.16, Duren Sawit, Jakarta 13440
- Jam Operasional: Setiap Hari, 07.00–22.00
- Harga: Rp100.000/orang
- Menu favorit : premium beef, fatty beef, mozarella beef roll
- Nomor Telepon: 081513150218
- Peta Lokasi: Google Maps
Sukinabe terkenal sebagai salah satu restoran all you can eat yang berada di kawasan Kalimalang Jakarta Timur. di sini pengunjung bisa menikmati berbagai hidangan dengan harga yang murah namun tetap mengutamakan kualitas dagingnya yang menawan.
ada tiga menu pilihan paket yang bisa dipilih sesuai dengan isi dompet. diantaranya paket reguler premium dan signature.
di sini pengunjung bisa merasakan kenikmatan premium beef, fatty beef, mozarella beef roll hingga saikoro. tentunya untuk menambah cita rasa ada banyak menu saus yang bisa dipilih.
terdapat pula beberapa menu pendamping yang tidak kalah enak seperti nasi goreng Jepang, tempura, kentang goreng hingga gochujang.
14. Enmaru Japanese Restaurant
- Alamat: The Plaza Office Tower 46th Floor, Jl. M.H. Thamrin No.Kav.28 – 30, RT.9/RW.5, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350
- Jam Operasional: Setiap Hari, 12.00–22.00
- Harga: Rp250.000/orang
- Nomor Telepon: 02129922448
- Peta Lokasi: Google Maps
Enmaru menjadi salah satu restoran all you can eat yang ada di Jakarta dengan arsitektur keren. Letaknya juga cukup strategis yakni berada di sekitaran bundaran The Plaza Office Tower. Resto kekinian yang satu ini mengusung konsep makanan khas Jepang mulai dari sashimi, sushi hingga ramen.
Untuk porsinya juga cukup besar dengan harga 250.000 per orang dirasa cukup worth it.
15. Bulgogi Yaa! AYCE Korean Restaurant
- Alamat: Lt. 2 The View Building, Jl. Pahlawan Revolusi No.5, RT.8/RW.9, Pd. Bambu, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13430
- Jam Operasional: Setiap Hari, 11.30–21.00
- Harga: Rp100.000/orang
- Menu favorite : BahagiYAA, GaYAA, dan RaYAA
- Nomor Telepon: 081774189990
- Peta Lokasi: Google Maps
Bulgogi yaa menjadi salah satu restoran all you can eat yang selalu ramai dikunjungi pengunjung. letaknya berada di sekitar duren sawit
Tepatnya berada di kawasan gedung the view building lantai 2. soal rasa tentu tidak perlu diragukan lagi ada banyak paket makanan favorit yang bisa dipilih salah satunya adalah paket menu GaYAA.
Menu andalan restoran yang satu ini terdiri dari berbagai macam makanan mulai dari woo samgyeop, king karubi, wagyu belly, BBQ beef, chicken, hingga menu yang sesuai dengan namanya yakni bulgogi.
Penutup
Beberapa restoran all you can eat di Jakarta di atas menjadi rekomendasi pilihan yang tepat untuk mengajak keluarga menikmati hidangan lezat dan murah. Ini saja informasi yang bisa kami berikan sekian dan terima kasih.
Cek juga yuk: 15 Restoran All You Can Eat di Central Park